Arti Bahasa Korea "Saranghae", dan Contoh Penggunaannya

Coba yuk ungkapkan rasa kasih sayang dengan mengatakan saranghae!

5 Juni 2022

Arti Bahasa Korea "Saranghae", Contoh Penggunaannya
Freepik/Cookie-studio

Apakah anak mama salah satu penggemar K-Drama? Jika iya, mungkin anak sudah tak asing dengan kata "Saranghae". Bahkan Mama sendiri mungkin pernah mendengarkan kata yang satu ini.

Kepopuleran industri hiburan Korea Selatan menyebabkan para penggemarnya tak hanya sekadar menikmati hasil karya mereka, namun juga mempelajari budaya hingga Bahasa Korea. 

Banyak remaja yang mengatakan saranghae pada idola atau artis Korea favoritnya. Namun apakah anak sebenarnya tahu makna dan penggunaan kata saranghae dengan tepat?

Agar anak tak salah dalam penggunaannya, coba yuk Ma, beri tahu anak Bahasa Korea tentang arti dari Saranghae dan contoh penggunaannya. Berikut Popmama.com sudah menyiapkan penjelasannya di bawah ini!

1. Arti "saranghae" dalam Bahasa Indonesia

1. Arti "saranghae" dalam Bahasa Indonesia
Freepik/Cookie-studio

Seperti yang sudah Mama tebak, saranghae atau dalam tulisan Hangeul 사랑해, merupakan cara untuk mengungkapkan rasa cinta dalam Bahasa Korea. Saranghae sama artinya dengan 'I love you' atau 'aku mencintaimu'.

Bukan hanya ditujukan untuk orang, kata ini juga bisa digunakan untuk mengekspresikan kecintaan akan sesuatu yang remaja sukai. Pengungkapan saranghae terdiri dari tiga bentuk, yakni formal, standar, dan informal.

Editors' Pick

2. Mengungkapkan rasa cinta dalam bentuk formal

2. Mengungkapkan rasa cinta dalam bentuk formal
Pexels/Any Lane

Saat akan mengungkapkan cinta pada orang yang dihormati, lebih tua, atau kelompok besar lainnya, ia dapat menggunakan bentuk formal seperti saranghamnida atau 사랑합니다. Ungkapan ini juga umum diucapkan pada momen resmi seperti pengumuman, presentasi, atau pesta pernikahan.

Selain itu, ada juga kata saranghaeyo atau 사랑해요, yang merupakan bentuk standar dalam mengungkapkan cinta namun tetap terdengar sopan. Ungkapan ini bisa diucapkan pada seseorang dekat, namun lebih tua atau tingkat sosial yang lebih tinggi, seperti orangtua.

3. Mengungkapkan rasa cinta dalam bentuk informal

3. Mengungkapkan rasa cinta dalam bentuk informal
Freepik

Nah, kalau kata saranghae atau 사랑해 yang sering remaja dengar dan ucapkan, memang menjadi bentuk yang umum dipakai. Orang Korea biasanya langsung mengungkapkan rasa cinta dengan kata ini tanpa menambahkan subjek dan objek.

Karena ini adalah bentuk yang informal, jadi hanya bisa diucapkan pada situasi santai. Umumnya saranghae ditujukkan untuk orang-orang terdekat, seperti sahabat, teman sebaya, atau seseorang yang lebih muda.

Bahkan saranghae ini seringkali diucapkan oleh remaja ketika mengungkapkan rasa cintanya pada idola atau artis Korea kesukaannya.

4. Contoh penggunaan kata saranghae yang bisa remaja coba

4. Contoh penggunaan kata saranghae bisa remaja coba
Freepik/romeo22

Seperti yang dibahas di atas, kata saranghae ini bisa mengungkapkan rasa cinta anak pada orang lain. Nah, ada beberapa contoh penggunaan kata saranghae yang bisa anak praktikan setiap hari. Berikut contohnya:

Contoh anak perempuan menyatakan cinta pada kakak perempuan yang lebih tua:

언니 사랑해요 (eonnie saranghaeyo)

Aku mencintaimu Kakak!

Contoh seorang teman memberi tahu boyband kesukaannya:

난 방탄을 너무 사랑해 (nan Bangtaneul neomu saranghae)

Aku cinta banget sama BTS!

Selain ungkapan di atas, ada pula beberapa versi lain yang umum digunakan dalam percakapan. Misalnya seperti saranghanda atau 사랑한다yang merupakan ungkapan lebih puitis, karena biasa digunakan dalam puisi atau esai tentang cinta.

Ada pula saranghaeng atau 사랑행yang merupakan bentuk manis. Menambahkan konsonan "ㅇ" di akhir kalimat biasanya dimaksudkan untuk menciptakan kesan menggemaskan.

Itulah penjelasan Bahasa Korea seputar arti dari Saranghae dan contoh penggunaannya. Kini remaja mama tak perlu takut salah saat mengungkapkan rasa kasih sayangnya dalam Bahasa Korea, bahkan bisa mempelajari juga cara penulisannya.

Mama juga bisa lho, mengungkapkan rasa kasih sayang pada anak dengan mengucapkan saranghae. Coba praktikan yuk, Ma!

Baca juga:

The Latest