7 Rekomendasi Bank untuk Tabungan Pendidikan Anak
Membantu keluarga dalam merencanakan biaya pendidikan anak dengan tepat
16 Juni 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Membuka tabungan pendidikan anak banyak dipilih oleh orangtua untuk menyiapkan biaya pendidikan anak. Seperti yang Mama tahu, biaya sekolah tidak hanya iuran bulanan, tapi juga meliputi biaya seragam sekolah dan perlengkapan sekolah, uang saku, akomodasi, hingga biaya tambahan lainnya.
Setiap bank berupaya menawarkan produk tabungan pendidikan dengan beragam fitur yang membantu untuk merencanakan keuangan dengan tepat.
Mulai dari bunga yang tinggi hingga memberikan jaminan perlindungan asuransi.
Supaya tak salah pilih, Mama harus jeli dalam menganalisa manfaat serta ketentuan produk tabungan pendidikan mana yang terbaik.
Untuk memudahkan Mama, Popmama.com akan memberikan 7 rekomendasi tabungan pendidikan anak berikut ini:
BNI Tabungan Perencanaan Masa Depan (BNI Tapenas) - Bank BNI
BNI Tabungan Perencanaan Masa Depan atau Tapenas merupakan tabungan berjangka dari BNI untuk membantu perencanaan biaya pendidikan anak. Tabungan ini dilengkapi perlindungan asuransi bebas premi alias gratis.
Mama dapat menentukan sendiri setoran rutinnya, dari Rp.100 ribu hingga Rp. 5 juta dengan kelipatan Rp.50.000 tiap bulannya. Setoran ini dilakukan dengan menarik dana di rekening afiliasi setiap tanggal 5 per bulannya dengan jangka waktu menabung mulai dari 2 tahun hingga 18 tahun.
Jika ingin menambah dana tabungan di luar setoran rutin, dapat dilakukan dengan menyetor langsung ke rekening BNI Tapenas. Dana tambahan ini juga dapat ditarik sewaktu-waktu dengan maksimum penarikan 30 persen dari setoran tambahan.
Namun, untuk setoran rutin bulanan dan bunga hanya bisa ditarik saat jangka waktu BNI Tapenas berakhir.
Suku bunga dan biaya yang dikeluarkan:
Bunga: 4 persen per tahun.
Biaya administrasi: Rp 18 ribu per tahun.
Biaya penutupan rekening sebelum jatuh tempo: 1 persen dari saldo akhir atau minimal Rp 100 ribu.
Syarat untuk membuka tabungan BNI Tapenas:
- Warga Negara Indonesia
- Usia minimal 17 tahun atau 65 tahun saat jatuh tempo.
- Memiliki identitas diri (KTP/SIM/Paspor).
- Memiliki rekening BNI Tapenas IDR yaitu BNI Taplus, BNI Taplus Bisnis Perorangan atau BNI Giro Perorangan. Serta BNI Tapenas USD yaitu BNI Dolalr atau BNI Giro USD Perorangan.
- Mengisi formulir aplikasi BNI Tapenas.
BritAma Rencana - Bank BRI
Bank BRI juga menyediakan produk tabungan pendidikan anak yang bernama BritAma Rencana. Tabungan ini menawarkan setoran bulanan mulai dari Rp. 100 ribu hingga Rp. 5 juta dengan jangka waktu mulai dari 1-20 tahun.
Berbeda dengan produk tabungan lainnya, dana tabungan BritAma Rencana ini bisa dicairkan kapanpun tanpa dikenakan biaya. Selain itu, tabungan ini juga dilengkapi manfaat perlindungan asuransi dengan nilai pertanggungan hingga Rp. 1 Miliar
Suku bunga dan biaya yang dikeluarkan:
- Bunga: 3,25 persen.
- Biaya administrasi: tidak ada.
- Biaya penutupan rekening sebelum jatuh tempo: tidak ada.
Syarat untuk membuka tabungan Britama Rencana:
- Usia 17-64 tahun.
- Memiliki rekening tabungan BRI BritAma, Britama Bisnis, atau Giro.
- Melengkapi formulir aplikasi pembukaan rekening.
Editors' Pick
Tahapan Berjangka - Bank BCA
Tabungan Tahapan Berjangka dari bank BCA memberikan pilihan jangka untuk menabung, mulai dari 1 hingga 20 tahun. Setoran bulanan mulai dari Rp.500 ribu per bulannya dengan kelipatan Rp. 50 ribu.
Jika dana tidak mencukupi pada tanggal pendebetan, pendebetan dilakukan ulang pada akhir bulan berjalan. Namun, jika pendebetan gagal hingga tiga bulan berturut-turut, rekening Tahapan Berjangka BCA otomatis akan ditutup dan dana akan dikembalikan ke rekening sumber daya.
Tahapan Berjangka ini juga dilengkapi dengan perlindungan asuransi jiwa dengan nilai pertanggungan hingga Rp.1,5 Miliar per nasabah.
Suku bunga dan biaya yang dikeluarkan:
- Bunga: 2,75-3,75 persen.
- Biaya administrasi: tidak ada.
- Biaya penutupan rekening sebelum jatuh tempo: 1 persen dari saldo akhir (minimal Rp 50 ribu).
Suku bunga Tahapan Berjangka BCA menggunakan skema floating atau mengikuti perkembangan pasar.
Syarat untuk membuka Tahapan Berjangka BCA:
- Warga Negara Indonesia
- Usia: 12-60 tahun.
- Memiliki produk Tahapan, Tahapan Gold, Tahapan Xpresi, atau Tapres BCA.
- Mengisi formulir pembukaan Tahapan Berjangka.
Tabungan BTN Siap - Bank BTN
Bank BTN juga memiliki tabungan untuk perencanaan masa depan yaitu Tabungan BTN Siap, yang digunakan untuk biaya pernikahan hingga menyiapkan dana pendidikan.
Setoran rutin bulanan yang dikeluarkan mulai dari Rp 100 ribu dengan kelipatannya, dalam jangka waktu simpanan dari 1 hingga 15 tahun.
Selain itu, tabungan ini juga dilengkapi perlindungan asuransi bebas premi, serta perlindungan asuransi tambahan seperti santunan duka akibat kecelakaan dan perlindungan dari penyakit tropis.
Suku bunga dan biaya yang dikeluarkan:
- Bunga: 3 persen per tahun.
- Biaya administrasi: gratis.
- Biaya penarikan sebelum jatuh tempo: 1 persen dari saldo akhir atau minimal Rp 100 ribu.
Syarat untuk membuka Tabungan BTN Siap:
- Warga Negara Indonesia
- Usia: 17-65 tahun.
- Memiliki tabungan BTN Batara sebagai sumber dana bulanan
Tabungan MyPlan - Bank MayBank
Tabungan MyPlan merupakan tabungan berjangka dari MayBank untuk mewujudkan berbagai rencana keuangan, seperti uang untuk membeli rumah, dana liburan, hingga biaya pendidikan anak.
Terdapat fitur MyPlan Target Balance untuk membantu Mama dalam mencapai target dana tabungan yang telah ditetapkan. Selain berupa tabungan konvensional, tabungan ini juga tersedia dalam bentuk Syariah.
Suku bunga dan biaya yang dikeluarkan:
- Bunga: 2 persen.
- Biaya administrasi: tidak ada.
- Biaya penarikan sebelum jatuh tempo: tidak ada.
Syarat untuk membuka Tabungan MyPlan:
- Usia 17-55 tahun.
- Fotokopi bukti identitas yang masih berlaku.
- Memiliki rekening lain di Maybank sebagai rekening sumber.
Tabungan Pendidikan - Bank CIMB Niaga
Tabungan pendidikan dari Bank CIMB Niaga ini menawarkan suku bunga tinggi hingga 4,85 persen, dengan setoran awal dan setoran bulanan mulai dari Rp. 100 ribu.
Jangka waktu penyimpanan tabungan mulai dari 3 sampai 10 tahun. Nasabah dapat dengan mudah untuk memantau saldo serta mutase rekening dengan menggunakan layanan CIMB Clicks, Go Mobile, dan Phone Banking.
Selain itu, Tabungan Pendidikan CIMB Niaga ini juga memiliki perlindungan asuransi dari PT Sun Life Financial Indonesia dengan target dana tabungan maksimal sebesar Rp. 160 juta
Suku bunga dan biaya yang dikeluarkan:
- Bunga: 4,85 persen.
- Biaya administrasi: Rp 50 ribu per bulan yang dimulai pada bulan ketiga sejak pembukaan rekening.
- Biaya penarikan sebelum jatuh tempo: 2 persen dari jumlah pencairan atau minimal Rp 50 ribu.
Syarat untuk membuka Tabungan Pendidikan CIMB Niaga:
- Usia minimal 18 tahun.
- Memiliki tabungan CIMB Niaga atau CIMB Niaga sebagai sumber dana.
- Mengisi formulir pembukaan rekening.
- Menyerahkan fotokopi KTP yang masih berlaku.
Tabungan Rencana Bank Mandiri - Bank Mandiri
Tabungan Rencana Bank Mandiri menawarkan produk tabungan pendidikan dengan setoran bulanan mulai dari Rp. 100 ribu dengan jangka waktu tabungan mulai dari 1 hingga 20 tahun.
Setoran bulanan juga dapat diubah sesuai keinginan, misalnya setoran bulan pertama Rp. 200 ribu, lalu pada bulan selanjutnya Mama bisa mengubahnya menjadi Rp 400 ribu perbulan. Setoran bulanan menjadi lebih fleksibel disesuaikan dengan kemampuan.
Selain itu, Bank Mandiri juga bekerja sama dengan PT AXA Mandiri Financial Services yang di mana memberikan perlindungan asuransi gratis senilai Rp. 5 juta per bulan.
Suku bunga dan biaya yang dikeluarkan:
- Bunga: 2,5-3,25 persen per tahun.
- Biaya administrasi: tidak ada.
- Biaya penutupan rekening sebelum jatuh tempo: Rp 150 ribu.
Syarat untuk membuka Tabungan Rencana Bank Mandiri:
- Memiliki rekening Mandiri Tabungan atau Mandiri Giro sebagai rekening sumber.
- Usia 18-70 tahun pada saat Mandiri Tabungan Rencana jatuh tempo
- Mengisi formulir aplikasi, beserta pernyataan kesehatan dan surat kuasa pendebetan otomatis.
Perlu diketahui jika setiap jenis tabungan memiliki keunggulan dan kelemahannya masing-masing, maka dari itu sesuai kan dengan kebutuhan Mama. Cek dan analisa setiap fitur produk yang ditawarkan bank dengan cermat, agar dana pendidikan anak dapat lebih mudah diwujudkan.
Itulah rekomendasi tabungan pendidikan anak yang bisa Mama pertimbangkan demi kelancaran belajar si Kecil.
Baca juga:
- 6 Pertimbangan Penting sebelum Memilih Tabungan Anak
- 5 Tips Mengajarkan Anak Menabung dari Uang Saku
- Cara Melatih Anak Menabung Sejak Dini