5 Resep Olahan Oatmeal untuk Menu Sarapan Sehat Anak
Memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga membuat anak kenyang lebih lama
24 September 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Oatmeal adalah bahan makanan sejenis tepung kasar yang terbuat dari tumbuhan oat atau haver. Bagi Mama yang ingin menyajikan sarapan praktis dan sehat untuk anak, oatmeal merupakan menu pilihan tepat.
Oatmeal identik dengan menu sarapan, makanan berwarna putih ini memiliki kandungan serat yang tinggi, sehingga cocok menjaga berat badan anak tetap ideal karena bisa membuat anak kenyang lebih lama.
Selain itu, oatmeal juga memiliki berbagai nutrisi yang dapat membantu anak mengurangi risiko penyakit jantung, penyakit kolesterol, hingga menstabilkan gula darah.
Oatmeal biasanya disajikan dengan cara diseduh dengan susu panas, namun agar lebih bervariasi kali ini Popmama.com akan menyiapkan 5 resep olahan oatmeal sebagai menu sarapan sehat anak. Catat cara-caranya ya!
1. Oatmeal Smoothie
Selain dapat disajikan sebagai menu makanan, oatmeal juga bisa disajikan dalam bentuk minuman smoothie yang menyegarkan untuk menambah semangat di pagi hari. Mama bisa menambahkan buah-buahan sesuai selera anak, seperti anggur strawberi, mangga, atau nanas.
Berikut bahan-bahan yang perlu disiapkan:
- 2 buah pisang
- 200 gram oatmeal
- 1 sdm madu
- 250 sari kedelai atau susu rendah lemak
- 2 tetes essence vanilla
Cara membuat:
- Kupas pisang, kemudian di potong-potong dan dibekukan dalam freezer.
- Kemudian siapkan blender, dan masukkan pisang yang telah dibekukan, oatmeal, madu, dan sari kedelai.
- Tambahkan essence vanilla, dan aduk kembali hingga rata.
- Tuang ke gelas saji dan oatmeal smoothie siap disajikan.
Editors' Pick
2. Corn Oatmeal Cream Soup
Saat musim hujan, Mama bisa menyajikan sup untuk menghangatkan tubuh di pagi hari. Namun agar lebih sehat dan menambah energi, Mama bisa menambahkan oatmeal dan jagung untuk membuat cream soup.
Bahan-bahan yang perlu disiapkan:
- 5 sdm oatmeal
- 300gram jagung manis
- 200 ml susu cair
- 500 ml kaldu ayam
- 2 lembar daun salam
- 1 batang daun bawang yang telah dicincang halus
- ½ buah bawang bombay yang dipotong dadu.
Cara membuat:
- Panaskan olive oil atau minyak goreng dengan api kecil, kemudian tumis bawang bombay hingga layu.
- Masukkan daun salam dan daun bawang. Masak hingga daun bawang lembut.
- Setelah itu masukkan jagung, aduk-aduk kembali sebentar saja.
- Tuang kaldu ayam dan susu, didihkan hingga jagung setengah matang.
- Kemudian masukkan oatmeal, aduk sebentar dan masak hingga oatmeal matang
- Buang daun salam dan tuang cream soup ke mangkuk saji.
Jika ingin lebih creamy, Mama bisa menghaluskan sup dengan menggunakan blender.
3. Banana Oatmeal Pancake
Pancake merupakan menu sarapan favorit keluarga. Cara masaknya yang praktis, dan rasanya yang manis membuat banyak anak-anak yang menyukai menu pancake yang satu ini. Untuk membuat kreasi dengan oatmeal, Mama bisa membuat pancake oatmeal yang satu ini.
Bahan-bahan yang perlu disiapkan:
- 8 sdm oatmeal
- 1 butir telur ayam
- 2 buah pisang raja yang telah dipotong-potong
- 25 ml susu cair
- Mentega atau margarin secukupnya.
Cara membuat:
- Siapkan blender, lalu masukkan oatmeal, telur, pisang, dan susu cair. Haluskan semua bahan, namun jangan sampai terlalu halus, namun penting sampai semua bahan tercampur rata.
- Panaskan teflon, lalu oles dengan mentega atau margarin. Kemudian tuang adonan pancake.
- Masak adonan pancake hingga matang di kedua sisinya. Setelah itu pindahkan ke piring saji.
- Pancake oatmeal pisang siap disajikan!
4. Oatmeal Kurma dan Almond
Almond dan kurma dikenal dengan manfaat kesehatannya seperti meningkatkan kesehatan tulang, kaya antioksidan, dan mengembalikan energi. Sehingga cocok untuk menjadi menu sarapan bagi anak yang masih dalam masa pertumbuhan.
Bahan-bahan yang perlu disiapkan:
- 70 gram oatmeal
- 10 buah kurma, buang bijinya lalu cincang kasar
- 2 sdm almond yang telah di sangrai
- 400 ml susu rendah lemak
- 225 ml air
- 1 ½ sdt gula pasir
- ½ sdt kayu manis bubuk
- ¼ sdt garam
Cara membuat:
- Didihkan air lalu masukkan potongan kurma, masak hingga mengental.
- Selama proses memasak saus kurma, tekan-tekan kurma agar kuah menjadi lebih mengental dan berwarna kecokelatan, jika sudah sisihkan terlebih dahulu.
- Panaskan susu cair, masukkan oatmeal, lalu masak hingga mendidih dan tercampur rata.
- Masukkan kayu manis, garam, dan gula. Kemudian masak hingga tekstur oat mengembang.
- Pindahkan oatmeal ke mangkuk saji, tuang saus kura dan berikan topping almond.
- Oat kurma dan almond siap disajikan.
5. Bubur Oatmeal Tuna
Tuna dikenal sebagai bahan makanan yang menyehatkan jantung, menyehatkan mata, meningkatkan daya tahan tubuh, mendukung tumbuh kembang anak, dan menambah energi. Kini Mama juga bisa menyajikannya dengan bubur oat agar lebih mengenyangkan perut anak.
Bahan-bahan yang perlu disiapkan:
- 150 ml air
- 100 gram oatmeal
- 50 gram tuna rebus yang telah disuwir
- 100 gram jagung manis
- 10 lembar daun kemangi
- 10 lembar daun bayam
- 1 buah wortel yang telah diiris tipis
- 1 buah daun bawang yang telah dipotong kasar
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya
Cara membuat:
- Didihkan air dalam panci, lalu masukkan bahan-bahan wortel, jagung, daun bawang, bayam, daun kemangi, dan tuna. Aduk sebentar
- Masukkan garam dan merica, aduk sebentar lalu cicipi rasanya terlebih dahulu.
- Masukkan oatmeal, aduk kembali hingga rata, masak hingga oat mengental
- Kemudian pindahkan ke mangkuk saji, dan bubur oat tuna siap disajikan.
Nah itulah 5 resep olahan oatmeal sebagai menu sarapan sehat anak. Ringan, kaya gizi, menambah energi anak untuk menjalani aktivitas sehari-hari. Semoga resepnya bermanfaat ya Ma!
Baca juga:
- 7 Pilihan Makanan Sehat Pengganti Nasi untuk Sarapan
- 7 Sarapan Sehat agar Anak Tidak Ngantuk saat Sekolah Online
- Bosan Sarapan Nasi? Coba 8 Menu Menarik Ini untuk Menggugah Selera