Di Indonesia banyak sekali destinasi wisata atau tempat tinggal yang tak kalah menarik dengan yang ada di luar negeri. Terutama di area perkotaan.
Mungkin banyak dari kita yang merasa kalau sekarang perkotaan mulai padat dan tidak menarik lagi karena macet atau bosan dengan pemandangan yang biasa-biasa saja.
Namun, ternyata masih ada lho kota-kota yang indah di tanah air. Mau tahu apa saja?
Yogyakarta atau yang sering disingkat menjadi Jogja adalah salah satu kota menarik di Indonesia.
Adanya budaya yang masih kental, seni jalanan, makanan-makanan khas, hingga destinasi wisata yang unik dapat ditemukan di kota ini. Selain itu, kerajinan khas batik pun kerap kali menjadi oleh-oleh para wisatawan yang berkunjung ke Jogja.
Keberadaan kuil atau candi seperti Candi Borobudur dan Prambanan pun membuat Jogja dipanggil sebagai pusat budaya dan sejarah di Jawa.
2. Bandung
Unsplash/Neermana Studio
Kota dengan julukan "Paris van Java" ini tentunya tidak kalah menarik. Sebutan tersebut pun punya nilai keindahan sendiri bagi kota yang terletak di Jawa Barat ini.
Kuliner yang menggiurkan, kota yang masih hijau, hingga bangunan-bangunan tua bersejarah menghiasi kota. Jika ingin berwisata edukasi, tinggal pergi saja ke Saung Angklung Udjo yang memiliki nilai kebudayaan sendiri.
Selain itu, di Bandung pun juga terdapat seni jalanan seperti Jogja, terkhusus di Jalan Braga yang wajib dikunjungi.
3. Ubud
Unsplash/Frans Daniels
Nah, kota yang satu ini mungkin tidak asing untuk para wisatawan luar negeri yang ingin berlibur. Kota Ubud yang terletak di Bali ini masih sangat asri dan berupa kota pedesaan.
Suasana penuh ketenangan dan pemandangan hijau yang mendamaikan hati menjadi alasan mengapa Ubud adalah kota yang indah. Selain itu, pelestarian peninggalan Hindu pun tidak lepas dari kota ini, seperti Pura Tirta Empul dan Saraswati Temple.
Pecinta seni pun bisa mengunjungi berbagai art gallery yang berlokasi di Ubud, nih. Kota ini cocok sekali untuk Mama dan anak mama jika ingin berlibur.
4. Batu
Dok. Malang Guidance
Kota Batu yang terletak di Malang ini juga memiliki banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi. Tidak hanya itu, kota yang dahulu merupakan persinggahan tentara Belanda ini terkenal memiliki udara yang sejuk.
Keindahan alam mulai dari pegunungan hingga bunga anggrek pun bisa ditemui di Kota Batu. Tidak bisa dibantahkan lagi, kota yang satu ini memang indah.
Kota kecil yang berdiri dekat dua gunung ini berlokasi di Sumatera Barat. Pemandangannya sudah tidak diragukan lagi, pastinya sangat indah.
Namun, yang menarik dari Kota Bukittinggi adalah landmark-nya yang sangat menonjol. Jam Gadang yang terletak di tengah kota dekat Pasar Ateh kerap kali menjadi atraksi wisatawan. Di Pasar Ateh pun terdapat banyak kuliner khas Sumatera Barat yang tentunya enak.
Di kota ini juga masih ada budaya Minang yang dilestarikan.
6. Manado
Unsplash/alea Film
Kalau kota yang ada di Sulawesi Utara ini, dibangun ulang dengan kegigihan warganya. Pasalnya, pada Perang Dunia ke-2 dahulu, Kota Manado sempat hancur.
Namun, Manado yang kita ketahui saat ini memiliki arsitektur yang menarik dan tentunya pemandangan yang tak kalah indah dari kota lainnya. Selain itu, kekentalan tradisi serta budaya Minahasa pun bisa kita lihat dalam kota yang satu ini.
7. Malang
Unsplash/prananta haroun
Tadi kita membahas keasrian Kota Batu yang berada di Malang, sekarang giliran keindahan Kota Malang yang tidak kalah menarik.
Malang yang terkenal dengan kebersihan dan nilai sejarahnya juga memiliki air terjun, perkebunan teh, dan pegunungan yang menjadi destinasi menarik jika ingin berwisata alam. Bermacam-macam relik sejarah tentunya juga boleh dikunjungi.
Kekayaan budaya di Malang layak menempatkan kota ini ke dalam list!
8. Padang
Unsplash/Mosquegrapher
Siapa yang suka makan Rendang dan Sate Padang?
Kota yang terkenal dengan makanan khas ini juga masuk dalam kota terindah di Indonesia, lho. Padang memiliki arsitektur yang sangat unik dikarenakan pernah menjadi kota pelabuhan bangsa Belanda di zaman penjajahan.
Kota yang terletak di Sumatera Barat ini juga tidak lepas dari nilai sejarah dan destinasi menarik untuk dikunjungi.
9. Solo
Unsplash/Galih Nyb
Kota Solo terletak di Jawa Tengah dan memiliki ruang kota yang lebih kecil serta kekayaan budaya yang masih kental hingga kini.
Nilai sejarahnya pun masih ada, terlihat dari arsitektur-arsitekturnya yang masih mempertahankan peninggalan lama. Selain itu, Solo juga disebut sebagai pusat edukasi khususnya perihal budayanya.
Jangan lupakan batik khas Solo yang bisa dijadikan oleh-oleh!
10. Bogor
Unsplash/Arya Ferrari
Kota terakhir yang letaknya tidak jauh dari Jakarta adalah Bogor. Terkenal dengan Kebun Raya Bogor, kota ini cocok untuk dikunjungi kalau ingin melihat rusa juga.
Di dekat Bogor juga terletak Puncak yang dikelilingi perkebunan teh dan terkenal dengan pemandangan yang masih indah. Namun, jangan lupa bawa jaket tebal karena di sini bersuhu dingin, lho!
Itu dia 10 kota terindah di Indonesia beserta potret lingkungannya. Apakah Mama tertarik untuk mengunjungi salah satunya?