The Walt Disney Company kembali melangsungkan Disney Entertainment Showcase di D23: The Ultimate Disney Fan Event. Sejumlah pemimpin kreatif dari Disney, termasuk pihak Pixar Animation Studios, memperkenalkan beberapa judul-judul baru.
Tercatat, ada 6 film dan serial baru dari Pixar yang akan hadir. Dalam sesi presentasi, Pete Docter selaku Chief Creative Officer Pixar mengumumkan ada empat film baru yang tayang mulai tahun depan, dan dua lainnya tayang dalam waktu dekat.
Win or Lose menjadi original series pertama Pixar yang akan tayang secara eksklusif di Disney+ Hotstar mulai tanggal 6 Desember 2024 mendatang. Saat ini, trailer resminya bahkan sudah bisa ditonton di YouTube.
Serial ini menunjukkan seperti apa rasanya mengikuti kisah dari delapan karakter berbeda yang terdiri dari anak-anak yang tidak percaya diri, orangtua yang terlalu protektif, dan bahkan seorang wasit yang jatuh cinta saat mereka bersiap untuk pertandingan kejuaraan softball.
Editors' Pick
2. Dream Productions (2025)
Dok. The Walt Disney Studios/Dream Productions
Dream Production akan hadir di Disney+ Hotstar pada 2025. Serial ini ternyata merupakan serial baru dari dunia Inside Out tentang studio yang ada dalam pikiran Riley, di mana mimpi benar-benar menjadi kenyataan berkat sutradara mimpi terkenal bernama Paula Persimmon.
Ditulis dan disutradarai Mike Jones dan diproduksi oleh Jaclyn Simon, serial dengan empat episode ini juga menampilkan suara dari Richard Ayoade, Amy Poehler, Maya Rudolph, Alli Maki, Kensington Tallman, Liza Lapira, Tony Hale, Lewis Black, dan Phyllis Smith.
3. Elio (Juni 2025)
Dok. The Walt Disney Studios/Elio
Disutradarai oleh Madeline Sharafian, Domee Shi, dan Adrian Molina, film Elio bakal segera dirilis di bioskop pada bulan Juni 2025.
Film ini mengikuti Elio, seorang penggemar luar angkasa dengan imajinasi aktif, yang terangkat ke Communiverse, sebuah organisasi antar planet, yang mengira dia adalah pemimpin Bumi.
Deretan pengisi suara turut hadir menyapa penggemar, termasuk pengisi suara Elio, Yonas Kibreab, dan Zoe Saldaña yang mengisi suara bibi Elio bernama Olga.
4. Hoppers (2026)
Dok. The Walt Disney Studios/Hoppers
Hoppers menjadi film baru dari Pixar yang memperkenalkan Mabel, seorang pencinta hewan yang memanfaatkan teknologi baru untuk 'melompat' kesadarannya ke dalam hewan robotik.
Disutradarai oleh Daniel Chong dan diproduksi oleh Nicole Paradis Grindle dan menampilkan suara dari Piper Curda, Bobby Moynihan, dan Jon Hamm, film Hoppers dijadwalkan akan ditayangkan di bioskop pada tahun 2026 mendatang.
5. Toy Story 5 (Juni 2026)
Dok. The Walt Disney Studios/Toy Story 5
Bagi mereka yang mengikuti kisah Woody dan Buzz tentu sudah tak asing lagi dengan waralaba film Toy Story. Mulai tanggal 19 Juni 2026 mendatang, publik di Amerika sudah bisa menyaksikan film terbaru dari waralaba ini berjudul Toy Story 5.
Berbeda dari seri sebelumnya, para mainan di Toy Story 5 akan berhadapan dengan teknologi. Diceritakan, Buzz, Woody, Jessie, dan teman-teman harus melalui ancaman baru yang membuat pekerjaan mereka menjadi jauh lebih sulit lagi.
6. Incredibles 3
Dok. Pixar/The Incredibles
Kisah keluarga superhero ikonik Pixar, Incredibles, akan memasuki film seri ketiga berjudul Incredibles 3. Film ini akan melanjutkan cerita keluarga Mr. Incredibles dan Elastigirl yang pertama kali dirilis ke publik pada tahun 2004 silam.
Meski telah diumumkan masuk ke dalam jajaran film baru yang akan dirilis Pixar, sampai artikel ini ditulis belum ada informasi lebih jauh soal tanggal penayangan Incredibles 3.
Di sisi lain, Brad Bird yang sebelumnnya merupakan penulis dan sutradara untuk dua film Incredibles, kabarnya akan kembali mengerjakan proyek ketiga ini.
Jadi, itulah daftar film dan serial baru Pixar yang bakal segera hadir di hadapan penonton. Dari daftar di atas, tayangan mana yang lebih ditunggu Mama dan si Kecil? Kita nantikan saja penayangannya secara resmi, ya.