Ciri Khas Batik Indonesia berdasarkan Daerahnya
Ternyata batik setiap daerah memiliki ciri khasnya masing-masing, Yuk cari tahu!
2 Oktober 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Batik adalah salah satu hasil karya bangsa Indonesia yang dibuat dengan tangan manusia secara langsung menggunakan alat bernama canting. Batik dilukis diatas kain khusus dengan lilin yang dilelehkan.
Secara bahasa batik berasal dari bahasa Jawa, yaitu ambatik. Amba artinya kain yang lebar, dan tik berasal dari kata titik atau matik yang merupakan titik-titik dasar pola dari sebuah batik.
Batik yang sudah digunakan sejak lama, hingga saat ini berkembang menjadi lebih modern dari cara pembuatan, bahan, serta motif dari batik itu sendiri. Batik menjadi salah satu identitas negara Indonesia, karena memiliki nilai guna yang tinggi juga menggambarkan keanekaragaman budaya Indonesia yang unik.
Setiap daerah di Indonesia memiliki motif batik yang berbeda-beda dan ciri khasnya masing-masing, seperti Solo yang merupakan salah satu daerah pengrajin batik paling terkenal di Indonesia.
Lalu, apa saja ciri khas batik daerah di Indonesia? Berikut ini Popmama.com telah rangkumkan penjelasannya. Yuk simak dengan baik!
1. Batik Yogyakarta
Batik Yogyakarta memiliki ciri khas motif yang menggambarkan figur manusia, hewan, atau tumbuhan dengan warna gelap seperti hitam, putih, dan coklat.
Setiap motif batik Yogyakarta mengandung filosofi berupa ajaran moral untuk manusia. Motif kawung merupakan salah satu motif batik khas Yogyakarta, yang merupakan gambaran dari buah kawung yang disusun rapi secara geometris.
Motif batik Yogyakarta lainnya adalah parangkusumo, truntum, dan ceplok kembang kates.
Editors' Pick
2. Batik Banten
Batik Banten yang terkenal dengan motif simbut, ini merupakan motif berbentuk daun sederhana yang mirip seperti daun talas.
Motif Simbut berasal dari suku Badui pedalaman di Banten yang masih kental dengan peradaban lamanya, warna dari batik Banten juga cenderung cerah, seperti biru, hijau, dan kuning. Walaupun dengan warna terang tidak membuatnya mencolok.
Garis tebal, isen-isen yang kasar, serta motif yang cukup besar merupakan ciri khas dari batik Banten.Mandalikan, kapurban, kawangsan, dan surosowan merupakan beberapa contoh motif batik Banten.