Ajarkan Rafathar Jika Pinjam Uang Harus Dikembalikan, Raffi Ditagih 2M
Meski meminjam uang anaknya sendiri, Raffi tetap mengajarkan etika meminjam kepada Rafathar
21 Juli 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Baru-baru ini, nama putra sulung Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar tengah menjadi perbincangan netizen di jagat maya. Setelah sang Papa membeberkan perihal uang tabungan yang dimiliki putranya, netizen pun dibuat terkejut dengan banyaknya uang tabungan milik kakak dari Rayyanza tersebut.
Melalui sebuah video yang diunggah di kanal YouTube Trans7 Official, pada Selasa (19/7/2022), Raffi membeberkan bahwa saat itu ia sempat menggunakan uang tabungan milik putranya untuk keperluan bangun rumah.
Meski masih kecil, Papa dua orang anak itu tetap mengajarkan kepada anaknya etika meminjam milik orang lain. Raffi menambahkan, "Tapi kan gue selalu mengajarkan kalau minjam uang selalu harus ganti."
Bikin netizen ngakak sekaligus terkejut, berikut Popmama.com rangkum momen saat Raffi Ahmad pernah pinjam uang tabungan milik Rafathar.
1. Total tabungan Rafathar begitu fantastis
Nggak tanggung-tanggung, Raffi menyebutkan bahwa total tabungan uang putranya kala itu sudah mencapai Rp 2 miliar. Uang tersebut didapat Rafathar dari hasil endorsement yang sudah dilakukannya sejak bayi hingga saat ini.
Seperti yang diketahui, Rafathar menjadi salah satu anak artis yang mendapat julukan anak sultan. Hal ini lantaran sejak lahir, ia sudah mendapat banyak tawaran kerja sama dengan beberapa merek ternama.
Dari hasil kerja sama itulah yang kemudian uangnya ditabung oleh sang Mama untuk keperluan Rafathar saat dewasa nanti. Tak heran, ya, jika saat ini total tabungan Rafathar begitu fantastis!
Editors' Pick
2. Nagita tak ingin tabungan Rafathar digunakan
Melalui video yang sama, Raffi juga membeberkan bahwa istrinya kerap memarahi dirinya jika ingin menggunakan uang tabungan Rafathar.
Menurut perempuan yang akrab disapa Mama Gigi itu, uang yang sudah mereka kumpulkan selama endorse Rafathar tidak boleh dipergunakan untuk keperluan putranya saat besar nanti.
"Buat orangtuanya dulu nanti kita ganti kalau sudah gede, gitu kan ya. Tapi Gigi marah kalau misalnya uang (Rafathar) dipakai. 'Simpan uang anaknya', 'Pakai dulu saja ntar aku ganti dua kali lipat'. 'Nggak taruh, ini punya Rafathar bukan punya kamu' gitu," beber Raffi Ahmad.
3. Raffi pinjam uang tabungan Rafathar
Meski sempat dimarahi sang istri, namun Papa dari Rafathar dan Rayyanza itu tetap meminta izin untuk menggunakan uang tabungan putra sulungnya. Hal ini dilakukan Raffi untuk keperluan membangun rumah beberapa waktu lalu.
"Waktu itu ceritanya uang Rafathar pernah gue pakai. Waktu itu gue ngomong sama Gigi 'Sayang, sudah pakai saja uangnya Rafathar 2M untuk itu (bangun rumah) rumah," ungkap Raffi menceritakan.
Namun, ada hal lucu yang membuat dirinya kembali tertawa jika mengingat kejadian tersebut. Saat ia sedang berbicara dengan Nagita, rupanya Rafathar ada di belakang mereka dan mengucapkan kalimat yang membuatnya terkejut sekaligus tertawa.
"Terus Rafathar ternyata ada di belakang, 'Pa, papa itu kalau mau pinjam uang ngomong sama yang punya dong'," ujar Raffi menirukan ucapan putranya.
4. Mengajarkan etika meminjam uang orang lain harus dikembalikan
Meski meminjam uang milik anaknya sendiri, namun Raffi dan Nagita selalu mengajarkan pada anaknya tentang etika meminjam barang atau uang milik orang lain.
Jadi, saat Rafathar mengetahui bahwa sang Papa ingin menggunakan uangnya, Rafathar pun bertanya kepada sang Papa terkait batas pengembalian uang tersebut. Dengan percaya diri, Papa Raffi kemudian menjawab bahwa uang tabungannya akan digantikan bulan berikutnya.
"Gue selalu ngajarin kalau pinjam uang harus diganti. Dia tanya 'Berapa lama Pa gantinya?' 'Sebulan'. Terus sebulan kemudian ditanya lagi 'Pa, uangnya sudah dikembalikan belum?'," beber Raffi menirukan obrolan dirinya dengan sang anak.
Cerita yang dibeberkan Raffi Ahmad tentang uang tabungan Rafathar pun mendadak viral di media sosial. Banyak dari netizen dibuat terkejut dengan total tabungan yang dimiliki putra sulung keluarga RANS tersebut.
Selain itu, netizen juga kagum dengan didikan yang diterapkan Papa Raffi dan Mama Gigi terkait etika meminjam uang orang lain. Bisa jadi inspirasi juga untuk mengajarkan pada anak-anak mama, nih!
Baca juga:
- 9 Desain Kamar Rafathar di Rumah Baru, Mewah dan Berkesan Futuristik
- Gaya Kece Rafathar saat Wall Climbing Outdoor, Aktif Banget!
- Beda Banget! Perbedaan Rafathar dan Rayyanza saat Disuntik