King Faaz Anak Fairuz A Rafiq Lantunkan Ayat Al-Quran, Bikin Adem!
Penuh inspirasi, King Faaz jadi idola sejak dini
10 Februari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Putra pertama Fairuz A Rafiq yakni King Faaz memang banyak menjadi idola lantaran pesona yang dimilikinya sejak dini. Tak hanya penampilan stylish di usia belia, netizen pun dibuat terharu lantaran kepandaian Faaz dalam melantunkan ayat suci Al-Quran.
Dalam acara Kopi Viral, King Faaz yang datang bersama kedua orangtuanya tampil penuh percaya diri membacakan salah satu surat dalam Al-Quran. Lantunan ayat yang dibacakannya begitu merdu dan langsung menjadi perbincangan hangat netizen di jagat maya.
Lantas, seperti apa kepiawaian King Faaz saat melantunkan ayat Al-Quran? Berikut Popmama.com akan rangkumkan ulasan selengkapnya. Bisa jadi inspirasi untuk anak-anak di rumah, Ma!
Editors' Pick
1. Tampil percaya diri saat membacakan Al-Quran
Menjadi bintang tamu dalam acara Kopi Viral beberapa waktu lalu, lelaki berusia 9 tahun itu tampil penuh percaya diri melantunkan beberapa ayat Al-Quran. Dengan suara merdu dan juga bacaan yang fasih, ia pun berhasil menyihir para penonton yang menyaksikan.
Kedua orangtuanya yang turut datang bersama Faaz pun turut tersentuh dan merasa bangga ketika melihat putra pertama mereka membacakan ayat-ayat Al-Quran.
2. Ingin menjadi hafiz Al-Quran
Tak hanya mencari sensasi di hadapan banyak masyarakat, rupanya lelaki kelahiran April 2012 ini mengaku bahwa ia lebih baik menghabiskan waktunya untuk belajar membaca Al-Quran daripada bermain.
Dalam acara yang sama, Faaz juga menyebutkan bahwa jika besar nanti dirinya ingin menjadi seorang hafiz Al-Quran dan juga dokter. Mendengar cita-cita putra pertamanya, tentu saja ini membuat Fairuz A Rafiq merasa bangga. Pun bagi Papa sambung dari King Faaz yakni Sonny Septian yang turut bangga dengan cita-cita putranya.