7 Rekomendasi Merek Susu untuk Meninggikan Badan Anak
Berikut rekomendasi susu yang tinggi kalsium untuk menambah tinggi anak
11 Oktober 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Memiliki tubuh yang ideal dengan badan tinggi adalah impian banyak orang. Selain lebih percaya diri, tinggi badan yang ideal juga menjadi syarat dalam berbagai bidang pekerjaan.
Beraga, cara bisa dilakukan untuk meninggikan badan. Mulai dari membiasakan olahraga, hingga mengonsumsi produk yang mampu menambahkan tinggi badan seperti susu atau suplemen vitamin.
Meski usia anak masih dalam proses tumbuh kembang, tak ada salahnya jika Mama memberikan asupan nutrisi dari susu yang mampu menambahkan tinggi badannya. Sebab susu memiliki kandungan kalium yang baik untuk proses tumbuh tinggi anak, Ma.
Saat ini sudah banyak produk susu peninggi badan yang dipasarkan untuk usia anak sekolah 6 tahun ke atas.
Berikut diantaranya sudah Popmama.com siapkan rekomendasi susu untuk meninggikan badan anak yang bisa Mama pilih.
1. Boneeto
Susu tinggi kalium merek Boneeto juga bisa menjadi pilihan bagi anak Mama yang ingin tumbuh tinggi dengan tulang yang kuat. Susu ini sangat cocok untuk anak di bawah 13 tahun yang sedang aktif-aktifnya, Ma.
Dengan varian rasa cokelat, vanilla, cookies & cream dan honey, susu Boneeto tak hanya tersedia dalam kemasan bubuk box saja, Ma. Boneeto juga menyediakan dalam kemasan cair siap minum, susu bubuk sachet dan susu bubuk dalam kemasan polybag.
Harga yang ditawarkan dari setiap kemasannya pun beragam, Ma. Tergantung kemasan dan ukuran yang dipilih, Mama bisa mendapatkannya dengan rentang harga Rp 30.000 - Rp 70.000.
2. Dancow Instant Enriched
Produk susu merek Dancow tentu sudah tak asing lagi bagi Mama. Merek susu satu ini menjadi salah satu susu peninggi badan terbaik yang memiliki kadar vitamin, mineral, dan kandungan gizi lainnya dan dilengkapi panduan 10 tanda umum anak bergizi oleh Perhimpunan Dokter Gizi Medik Indonesia (PDGMI).
Tak hanya itu, Ma, susu ini memiliki kadar gula yang lebih rendah sebesar 30% daripada susu biasanya. Selain membantu petumbuhan tulang dan tinggi anak, susu ini tak akan membuat anak mual karena rasanya yang segar dan nikmat.
Jika Mama tertarik dengan produk susu yang ditawarkan Dancow, Mama bisa mendapatkannya dengan harga sekitar Rp 75.000 - Rp 90.000 tergantung dari ukuran yang dipilih.
Editors' Pick
3. HiLo School
Tagline "Tumbuh tuh ke atas, nggak ke samping" tentunya sudah sangat terkenal dikalangan para orangtua dan anak-anak. Melalui tagline tersebut, HiLo mengklaim bahwa produk susu ini merupakan susu penumbuh tinggi badan.
Terutama bagi anak dan remaja yang masih dalam proses tumbuh kembang. Namun untuk HiLo School, susu ini ditujukan bagi anak usia sekolah di bawah 12 tahun, Ma.
Varian rasa susu HiLo School pun beragam, mulai dari cokelat, vanila, madu, dan vanilla vegiberi dengan adanya ekstrak buah dan sayur. Susu HiLo juga rendah lemak sehingga sangat sehat untuk dikonsumsi setiap harinya.
Untuk mendapatkan produk susu satu ini, harga yang ditawarkan mulai dari Rp 40.000 - Rp 110.000 tergantung ukuran yang akan dipilih ya, Ma.
4. Milo 3 in 1
Selain merek Ovaltine, susu merek Milo 3 in 1 juga menjadi susu tinggi kalium yang dapat mencukupi kebutuhan energi serta meninggikan tubuh anak.
Susu dengan perpaduan serbuk cokelat, ekstrak malt, dan susu ini memiliki manfaat yang berbeda dengan jenis susu lainnya. Di usia sekolah 6 tahun ke atas yang sedang aktif-aktifnya, Milo mendukung ragam kegiatan anak dengan kandungan yang ada pada susu ini.
Produk susu yang terkenal karena rasa cokelatnya yang lezat ini tersedia dalam berbagai ukuran dan kemasan, mulai dari bubuk box dan pouch, bubuk saset, hingga susu cair siap minum.
Dengan harga mulai dari Rp 5.000 - 80.000, Mama sudah mendapatkan produk susu satu ini sesuai dengan kemasan yang diinginkan.
5. Ovaltine 3 in 1
Merek susu tinggi kalium lainnya adalah Ovaltine 3 in 1. Terkenal dengan rasa cokelatnya yang lezat, susu ini dilengkapi dengan nutrisi H9, fosfor, dan zinc, selain itu 6 vitamin dan 4 mineral.
Susu merek Ovaltine ini dapat membantu mempertahankan kepadatan tulang dan gigi, dan mengembalikan metabolisme energi di tubuh. Jadi, tak hanya dapat meninggikan badan, Ma, tetapi juga mencukupi asupan sehat setiap harinya.
Dengan harga sekitar Rp 58.800 – Rp 70.000, Mama sudah bisa mendapatkan susu merek Ovaltine yang dapat dikonsumsi pada buah hati tercinta.
6. SGM 5 Plus
Susu merek SGM tentu sudah tak asing bagi Mama, bukan? Susu SGM menyediakan ragam jenis sesuai kebutuhan mulai dari susu kehamilan, susu bayi, hingga anak usia sekolah.
Untuk SGM 5 Plus yang ditujukan untuk anak usia sekolah mulai dari 5 - 12 tahun ini tak hanya tinggi kalium untuk pembentukan tulang yang kuat dan tinggi badan yang ideal, tetapi juga ada omega 3 serta vitamin D yang baik untuk perkembangan otak anak.
Dengan varian rasa cokelat dan madu, Mama bisa menentukan sendiri varian mana yang disukai oleh anak di rumah. Harganya pun cukup terjangkau, Ma. Dengan Rp 75.000 - Rp 80.000, Mama sudah mendapat produk susu merek SGM ini
7. Zee Platinum
Susu peninggi badan merek Zee juga menjadi salah satu produk susu tinggi kalium yang baik untuk pertumbuhan tulang anak. Kandungan yang dimiliki Zee Platinum berupa NutriPro Complex dari Asam Amino Esensial (Protein khusus).
Tak hanya kalium, kandungan tersebut juga tak kalah penting bagi tumbuh kembang anak agar lebih optimal, Ma. Serta kandungan kolin untuk kecerdasan otak agar prestasi anak dalam sekolah meningkat.
Untuk mendapatkan susu merek Zee ini, Mama perlu mengeluarkan uang sekitar Rp 52.000 – Rp 56.000. Sangat ekonomis bukan, Ma?
Nah, itu dia 7 merek susu peninggi badan yang cocok untuk anak usia sekolah. Tak hanya baik untuk pembentukan tulang dan tinggi badannya, daftar susu di atas juga membantu anak tetap aktif dalam kegiatan hariannya.
Semoga informasi merek susu untuk meninggikan badan anak dapat bermanfaat ya, Ma!
Baca juga:
- Yuk Coba Resep Puding Susu dengan Buah Segar Bersama Anak
- Tragedi Susur Sungai, 10 Pelajar Tewas dan Guru Pembina Jadi Tersangka
- Ini Alasan Anak Harus Ganti dari Susu Full Cream ke Rendah Lemak