Resep Strawberry Latte A la Ben Goddard, Coba Bikin Bareng Anak Yuk!

Mudah dan lezat, pasti bikin anak ketagihan!

25 November 2020

Resep Strawberry Latte A la Ben Goddard, Coba Bikin Bareng Anak Yuk
Instagram.com/goddard.ben

Sebagai Millennial Mama, nama Rachel Goddard tentu sudah tak asing ya Ma. Beauty Influencer sekaligus Mama satu orang anak ini dikenal dengan kelucuan setiap konten kecantikan yang dibuatnya.

Tak hanya Rachel, Ben Goddard sang suami juga sering membagikan tips cara membuat sajian makanan atau minuman yang bisa dicoba bersama keluarga di rumah lho!

Seperti baru-baru ini, suami dari Rachel membagikan resep dan cara membuat Strawberry Latte kekinian dengan cara yang mudah.

Resep ini tentunya bisa Mama coba bersama anak di rumah untuk mengisi waktu luang sekaligus dapat menjadi ide dalam membuat dessert yang lezat dan praktis bersama anak-anak.

Berikut ini Popmama.com bagikan resep Strawberry Latte kekinian a la Ben Goddard, yuk coba dibuat. Waktu pembuatannya nggak sampai 15 menit lho, Ma!

1. Tips memilih dan mencuci buah strawberry

1. Tips memilih mencuci buah strawberry
Pixabay/AllNikArt

Sebelum memulai resep Strawberry Latte, yuk ajak anak cara memilih dan mencuci buah strawberry yang menjadi bahan utama dalam pembuatan minuman kekinian satu ini. 

Berikut tips memilih buah strawberry yang manis dan segar:

  • Pilihlah buah starwberry yang memiliki warna merah terang, jangan yang kusam atau tidak mengkilap ya, Ma.
  • Tekan perlahan daging buah, sebab buah strawberry yang segar tak akan berasa lembek saat ditekan.
  • Jangan memilih buah strawberry yang layu dan memiliki cacat pada daging buahnya, hal ini sudah dipastikan bahwa buah strawberry tersebut sudah tidak segar lagi.
  • Jangan berpatokan pada ukuran besar ya, Ma. Justru terkadang yang berukuran kecil dans edang memiliki rasa lebih manis lho!
  • Buah strawberry yang manis biasanya berwarna merah gelap, tetapi perlu diingat akan kesegaranya dan memiliki kandungan antioksidan yang lebih banyak.
  • Setelah memilih strawberry, simpan terlebih dahulu sebelum mencucinya ya, Ma. Cucilah ketika akan digunakan, sebab proses pencucian akan mempercepat proses pembusukan.

Setelah mengetahui tips memilih buah strawberry yang manis dan segar, saatnya mengetahui tips mencucinya, Ma. Berikut yang bisa Mama ajarkan pada anak dalam mencuci buah strawberry:

  • Langkah pertama yang bisa Mama lakukan adalah melepaskan daun pada bagian atas buah strawberry. Setelah itu siapkan semua buah yang akan dicuci ke dalam wadah.
  • Cuci bersih strawberry di bawah air mengalir.
  • Setelah itu, Mama bisa merendam strawberry menggunakan larutan air garam selama kurang lebih 15-30 menit. Tujuannya untuk mengeluarkan kotoran serta bakteri lain yang ada pada buah.
  • Setelah perendaman sudah selesai, tiriskan dan strawberry siap digunakan sebagai bahan utama minuman Strawberry Latte!

Editors' Pick

2. Tips membuat selai yang lezat untuk Strawberry latte

2. Tips membuat selai lezat Strawberry latte
Freepik/Stockking

Bahan utama pembuatan Strawberry Latte adalah selai strawberry yang manis dan segar. Dalam video yang dibagikan Ben Goddard dalam Instagram pribadinya, Ben membagikan tips membuat selai lebih lezat.

Jika resep pada umumnya hanya mencampurkan buah strawberry dengan gula, Ben menambahkan sedikit perasan lemon yang akan menambah cita rasa selai dalam pembuatan Strawberry Latte.

Nah, setelah mengetahui tips-tips di atas, yuk langsung ajak anak mama untuk mencatat bahan dan cara pembuatannya!

Bahan-bahan:

  • Buah strawberry
  • Gula pasir
  • Perasan lemon
  • Susu cair atau fresh milk
  • Es batu
  • Whip cream (opsional)

Cara membuat:

  1. Langkah pertama adalah potong buah strawberry yang sudah dicuci dengan ukuran kecil. Mama bisa memberikan perkiraan seberapa banyak strawberry yang digunakan.
  2. Masukan strawbery yang sudah dipotong tadi ke dalam pan anti lengket dan masak dengan api kecil.
  3. Aduk sebentar hingga strawberry mulai mengeluarkan sedikit air, lalu Mama bisa mendambahkan sedikit perasan lemon.
  4. Setelah itu masukan gula pasir kurang lebih 2 sendok makan atau disesuaikan dengan banyaknya strawberry yang digunakan.
  5. Aduk terus hingga strawberry mengenal dan berubah menjadi selai, kurang lebih selama 5 menit pemasakan.
  6. Matikan api dan tuang selai strawberry ke dalam gelas bersih.
  7. Setelah sudah tak beruap, Mama bisa memasukan es batu secukupnya, baru tambahkan susu hingga memenuhi gelas.
  8. Sebagai tambahan, Mama juga bisa menggunakan whip cream dan potongan strawberry kecil pada bagian atas. 
  9. Strawberry Latte pun siap disajikan!

Bagaimana Ma, mudah sekali kan pembuatan minuman kekinian satu ini? Rasanya yang lezat dan segar pasti membuat anak menyukainya. Coba buat di rumah bersama si Kecil yuk, Ma!

Baca Juga:

The Latest