Waiting List Daftar Masuk SD Swasta Sampai 600 Orang Lebih, Kok Bisa?

Fenomena waiting daftar SD favorit semakin merebak, tidak hanya di Jakarta saja

12 Desember 2024

Waiting List Daftar Masuk SD Swasta Sampai 600 Orang Lebih, Kok Bisa
Pexels/ROMAN ODINTSOV

Viral video Tiktok diunggah oleh akun @radintabtari, dalam video itu ia sudah mendaftarkan anaknya yang baru berusia sekitar 3-4 tahun untuk masuk SD. Adapun SD yang dipilihnya adalah sekolah swasta, sang Anak baru akan masuk tahun 2028 nanti.

Salah satu hal yang mengagetkan adalah anaknya yang bernama Zeca merupakan anak ke 675. Ya, SD swasta berbasis internasional Islam yang didaftarkan oleh sang Mama punya waiting list hingga 600 orang lebih.

Berikut Popmama.com rangkum fenomena waiting list daftar masuk SD swasta sampai 600 orang lebih, kok bisa?

1. Fenomena waiting list masuk sekolah swasta

1. Fenomena waiting list masuk sekolah swasta
Pexels/Nasirun Khan

Video di akun Mama Radinta itu menyebut kalau waiting list untuk masuk sekolah SD incarannya bisa 600 orang lebih. Ia menyebut kalau pihak sekolah akan menghubungi kontaknya di tahun ajaran pendaftaran si Kecil usia masuk SD.

"Waiting list masuk SD aku dapat antrian 675 dan apabila kuota tersedia dan apabila kuota tersedia sekolah akan menghubungi di Januari/Februari 2028," jelasnya.

Ia menyebut kalau mendaftarkan anaknya di usia 3 tahun untuk tahun ajaran baru 2028/2029. Ia merasa sudah kalah cepat dibandingkan dengan orangtua lain yang mendaftarkan anaknya.

Editors' Pick

2. Banyak orangtua yang sudah mendaftarkan anak SD swasta sejak hamil

Fenomena waiting list masuk SD swasta ini cukup unik. Agar orangtua bisa memasukkan anaknya ke sekolah favorit pilihan, ada banyak yang sudah mendaftarkan si Kecil bahkan sejak dalam kandungan.

Hal itu dirasakan oleh Mama Radinta. Karena di SD swasta pilihannya itu banyak orangtua yang mendaftarkan anaknya sejak lama, bahkan sejak baru lahir.

"Banyak ibu-ibu yang sudah daftarin anak SD sejak dalam kandungan atau sejak anaknya masih newborn. Ini tuh salah satu sekolah international tapi Islam di Jakarta Selatan," tuturnya.

Sebagai informasi, Mama Radinta menutup nama sekolah SD incarannya. Namun, warganet di kolom komentar menebak kalau sekolah incaran Mama Radinta adalah Al Jabr Islamic School.

Al Jabr Islamic School adalah sebuah sekolah yang berbasis pada pendidikan Islam dengan fokus pada pengembangan akademik, moral, dan spiritual siswa. Ada banyak anak artis yang bersekolah di sini, salah satu alumninya adalah putri Ariel NOAH, Alleia Anata.

3. Banyak mama-mama curhat soal waiting list daftar sekolah anak

Mama Radita adalah satu dari sekian banyak orangtua yang merasakan waiting list daftar sekolah anak. Pada video lain yang diunggah oleh akun @dini_yunita hampir mirip.

Mama Dini mengunggah proses daftar sekolah anaknya yang baru masuk SD tahun ajaran 2030. Dalam video itu Mama Dini menyerahkan berkas, ia menyebut dalam caption-nya kalau untuk tahun ajaran 2028/2029 kuota sekolah SD pilihannya itu sudah full.

"Tahun 2028/2029 sudah full. Tahun 2030/2031 sudah 2 kelas lebih. Ada yang tau SD mana?," jelasnya.

Diketahui dari kolom komentar kalau SD pilihan Mama Dini adalah SD Muhammadiyah Sapen yang terletak di Kota Yogyakarta. Sekolah ini dikenal sebagai salah satu SD Muhammadiyah unggulan yang fokus pada pendidikan akademik serta pembentukan karakter berbasis nilai-nilai Islam.

4. Aurel Hermansyah sudah daftarkan Ameena sekolah SD sejak newborn

4. Aurel Hermansyah sudah daftarkan Ameena sekolah SD sejak newborn
Freepik

Anak pertama Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Ameena sudah disiapkan sekolah SD tertentu untuknya. Pasalnya kedua orangtua Ameena sudah mendaftarkan SD sejak usianya baru 1 bulan.

Ameena diketahui sudah didaftarkan Aurel Hermansyah ke SD bergengsi. Hal itu diungkapkan Aurel di podcast Youtube AH tahun 2022 lalu.

Alasan Aurel mendaftarkan anaknya SD sejak newborn karena sekolah yang diminatinya itu adalah favorit. SD yang diincar Aurel Hermansyah untuk Ameena adalah sekolah unggulan dengan banyak peminat.

Itulah tadi fenomena waiting list daftar masuk SD swasta bisa 600 orang lebih. Mama dan papa alami waiting list daftar anak sekolah nggak?

Baca juga:

The Latest