6 Jenis Olahraga yang Bisa Bikin Anak Tambah Tinggi. Coba Yuk!

Selain asupan gizi, olahraga rupanya juga bisa menunjang pertumbuhan tinggi badan anak lho, Ma!

9 Juli 2019

6 Jenis Olahraga Bisa Bikin Anak Tambah Tinggi. Coba Yuk
pixabay.com

Faktor genetik memang memengaruhi tinggi badan anak namun ada usaha lainnya bisa Mama lakukan dalam upaya memaksimalkan tinggi badan anak.

Selain memberikan asupan makanan yang bergizi, Mama juga bisa mengajak anak untuk melakukan berbagai macam olahraga yang bisa menunjang tinggi badan si Anak.

Penasaran apa saja olahraga yang disarankan agar anak bisa tumbuh tinggi? Popmama.com bahas khusus untuk Mama!

Ini dia Ma!

1. Lari

1. Lari
Freepik/Senivpetro

Olahraga simpel, murah, dan bisa dilakukan segala jenis usia ini rupanya menjadi salah satu olahraga yang bisa menunjang tinggi badan anak mama.

Sebab selain bisa memakar kalori tubuh, olahraga lari juga bisa membantu memperkuat bagian kaki dan mampu menstimulan pertumbuhan tulang. Inilah yang mungkin menyebabkan olahraga lari bisa membantu menambah tinggi badan anak.

2. Lompat tali

2. Lompat tali
superstarfloraluk.com

Lompat tali juga bisa menjadi salah satu olahraga yang dapat menunjang tinggi badan si Anak, Ma.

Sebab melompat bisa membantu tubuh dalam meregang dan berkontraksi sehingga mampu membantu dalam meninggikan badan. Jadi, ajak anak rutin melakukan olahraga lompat tali agar anak dapat tinggi secara maksimal.

Editors' Pick

3. Berenang

3. Berenang
Freepik/Tomasz Zajda

Berenang memang menjadi kegiatan yang menyenangkan untuk si Anak namun dibalik itu, renang  memiliki berbagai macam kesehatan termasuk dalam memaksimalkan tinggi badannya. Mama ingin tahu alasannya mengapa?

Renang bisa mengembangkan kemampuan otot dan tulang dengan baik sehingga mampu merangsang pertumbuhan tinggi badan anak, Ma!

4. Bersepeda

4. Bersepeda
Freepik

Anak mama suka bersepeda? Keinginan untuk memiliki anak dengan postur tubuh yang tinggi kayaknya sudah ada didepan mata deh Ma.

Ini karena gerakan kaki mengayuh bisa membuat kaki meregang sehingga membuat kaki menjadi lebih panjang dan tenti ini akan memengaruhi tinggi badan si Kecil.

Selain manfaat tersebut, kegiatan bersepeda juga bisa meningkatkan aliran darah pada lutut dan otot paha Ma sehingga mampu merangsang pertumbuhan tulang dengan baik.

5. Sepakbola

5. Sepakbola
Freepik/Jcomp

Bermain bola juga bisa menjadi salah satu olahraga yang bisa menunjang tinggi badan si Anak secara maksimal Ma.

Sebab, olahraga yang masuk ke dalam permainan yang menyenangkan untuk dilakukan si Anak ini membutuhkan banyak kegiatan berlari. Nah seperti yang dibahas tadi, lari terbilang berpengaruh dalam memperkuat bagian kaki dan menstimulasi pertumbuhan tulang sehingga dapat merangsang pertumbuhan tinggi badan anak dengan baik.

6. Basket

6. Basket
brucestambaugh.com

Jika anak mama enggan untuk melakukan olaraga lompat tali, permainan basket bisa menjadi pilihan. Sebab, olahraga ini terbilang “memaksa” anak untuk melakukan lompat secara berulang dalam upaya memasukkan bola.

Gerakan berlari dan juga melompat secara konstan yang dilakukan saat bermain basket juga dapat menunjang pertumbuhan anak untuk dapat tinggi secara maksimal, Ma karena mampu membantu meregangkan otot.

Yuk, mulai berolahraga!

Baca Juga:

The Latest