Fakta BXSea Wisata Oceanarium Terbaru di BXC Mall 2 Bintaro

Yuk, ajak anak belajar sambil bermain di BXSea!

16 Desember 2023

Fakta BXSea Wisata Oceanarium Terbaru BXC Mall 2 Bintaro
Popmama.com/Rayhan Fairuz

PT Jaya Real Property sebagai pengembang terkemuka di Indonesia yang mengembangkan kawasan mandiri Bintaro Jaya sejak tahun 1979, secara resmi melengkapi kawasan komersial terpadu Bintaro Jaya Xchange dengan membuka Bintaro Jaya Xchange Mall tahap 2 dan oceanarium bernama BXSea pada 15 Desember 2023 di Bintaro, Tangerang Selatan.

BXC Mall tahap 2 dan BXSea sebenarnya sudah ingin dibangun sejak tahun 2019. Namun, proyeknya terhenti karena pandemi Covid-19.

BXsea adalah destinasi wisata terbaru di kawasan Tangerang Selatan, yang dibuka secara umum untuk masyarakat mengenal biota laut dan dikemas secara menghibur, atau bisa disebut sebagai wahana edutaiment.

Mama dan Papa sudah bisa mengajak anak untuk mengunjungi BXSea, lho! Kira-kira apa saja ya yang ada di BXSea?

Berikut Popmama.comtelah merangkum informasi  mengenai fakta BXSea di Bintaro, Tangerang Selatan.

1. Journey oceanarium terbesar di Indonesia

1. Journey oceanarium terbesar Indonesia
Popmama.com/Rayhan Fairuz

Tempat ini memeliki area seluas 7.354 m², dan dilengkapi dengan kurang lebih 25.000 biota yang terdiri dari 140 spesies dengan 54 display aquarium.

BXSea menawarkan journey sepanjang 485 meter dari pintu masuk hingga pintu keluar.

Selain itu, aquarium raksasa ini juga memiliki terowongan bawah air terbesar di Asia Tenggara dengan tinggi 2,4 meter dan lebar 2,6 meter.

Editors' Pick

2. Area Exotict Rain Forest

2. Area Exotict Rain Forest
Popmama.com/Rayhan Fairuz

Dengan memiliki tagline Xtraordinary Xperience at Sea and Forest. Tempat wisata keluarga ini juga memiliki area Exotict Rain Forest yang terinspirasi dari hutan hujan di kalimantan.

Area ini akan juga akan diisi dengan berbagai satwa, dan diklaim sebagai yang pertama dan terbesar di Indonesia.

3. Beragam atraksi dan showcase

3. Beragam atraksi showcase
Dok. BXSea

Para pengunjung juga dapat menikmati berbagai atraksi dan showcase. Terdapat entertaiment tambahan 9 matahari dengan penampilan video imersif.

AmpitheatrePanel yang dimiliki oleh BXSea juga diklaim sebagai yang terbesar di Indonesia, lho!

Amphitheatre adalah sebuah gelanggang terbuka yang digunakan untuk pertunjukan hiburan dan pertunjukan seni.

Jika di tempat wisata seperti oceanarium, amphitheatre biasanya berbentuk panel aquarium raksasa yang penampilannya dilakukan dari dalam air.

4. Harga tiket dan jam operasional

4. Harga tiket jam operasional
Popmama.com/Rayhan Fairuz

Harga tiket masuk, terbagi menjadi short journey dan long journey. Harga tiket short journey pada weekdays (Senin-Kamis) adalah Rp85.000, sedangkan pada weekend (Jumat-Minggu, dan hari libur nasional) adalah Rp95.000.

Untuk long journey pada weekdays adalah Rp150.000, dan long journey weekend adalah Rp175.000.

Pada short journey, pengunjung bisa menjelajahi 8 area. Sedangkan long journey, bisa menjelajahi total 20 area.

Selain itu nantinya juga akan terdapat tiket VIP yang bisa dibeli dengan minimal 5 pembelian. Pengunjung dapat berkesempatan untuk menikmati fitur area backstage yang akan didampingi oleh education guide dari BXSea.

Tiket VIP akan tersedia dengan harga Rp200.000 untuk weekdays dan Rp220.000 untuk weekend.

Jam operasional dari BXSea akan mengikuti jam operasional mall yaitu buka pukul 10 pagi, dan tutup pukul 10 malam.

Itulah informasi seputar fakta BXSea di Bintaro. Semoga BXSea bisa jadi pilihan tempat liburan terbaru untuk Mama, Papa, dan anak. Sudah siap liburan akhir tahun 2023 di BXSea? Selamat berlibur bersama kelurga!

Baca juga:

 

The Latest