7 Kekuatan Maritim Kerajaan Jepara Semasa Kepemimpinan Ratu Kalinyamat

Mulai dari kapal yang terbuat dari kayu jati hingga memproduksi meriam mandiri

11 Maret 2023

7 Kekuatan Maritim Kerajaan Jepara Semasa Kepemimpinan Ratu Kalinyamat
Popmama.com/Aristika Medinasari

Kerajaan Kalinyamat atau yang juga dikenal sebagai Kerajaan Jepara merupakan sebuah kerajaan jawa yang ada pada abad ke-16 yang berpusat di Kota Jepara. Sebelum menjadi Kerajaan Kalinyamat, kerajaan ini didahului oleh Kerajaan Demak dan digantikan oleh Kesultanan Mataram.

Pertengahan abad ke-16 menjadi puncak kejayaan Kerajaan Kalinyamat, hal ini dikarenakan Ratu Kalinyamat yang memimpin pada kala itu berhasil mengusir Portugis dari Hindia Timur.

Ratu Kalinyamat merupakan anak dari penguasa paling terkenal di Kerajaan Demak, yaitu Sultan Trenggono. Pada saat Ratu Kalinyamat memimpin Jepara, ia dikenal sebagai seorang pemimpin yang berani, pintar dalam mengatur strategi, dan berhasil membangun kekuatan maritim yang ditakuti oleh wilayah lainnya pada kala itu.

Ratu Kalinyamat memimpin Kerajaan Jepara selama 30 tahun. Selama memerintah, ia membangun fokus membangun Kerajaan Jepara dalam bidang militer dan politik. Ia berhasil membuat Kerajaan Jepara ditakuti karena kekuatan maritim yang dimilikinya.

Lalu apa saja kekuatan maritim Kerajaan Jepara semasa kepemimpinan Ratu Kalinyamat? Di bawah ini, Popmama.com sudah merangkum mengenai sejarah singkat dan kekuatan maritim Jepara yang akan menambah pengetahuan anak pada mata pelajaran IPS.

1. Kekuatan armada maritim

1. Kekuatan armada maritim
Unsplash/Raimond Klavins

Kerajaan Jepara dikenal memiliki armada laut yang ditakuti oleh kerajaan lainnya karena terbuat dari bahan kayu jati yang kokoh dan kuat. Armada laut Kerajaan Jepara biasa digunakan untuk mengangkut ekspedisi, kegiatan perdagangan, ketahanan, serta perang penaklukan musuh. 

Selain berfungsi untuk kepentingan Kerajaan Jepara, armada laut ini juga seringkali dipakai untuk membantu kerajaan lain seperti melawan pasukan Portugis di Malaka sebagai permintaan raja Johor, membantu sultan Aceh menyerang Malaka, dan peristiwa lainnya.

2. Pelabuhannya menjadi pusat perdagangan

2. Pelabuhan menjadi pusat perdagangan
Unsplash/HÃ¥kon Grimstad

Ratu Kalinyamat menjalin hubungan baik dengan kerajaan lain dalam bidang perdagangan. Seperti yang diketahui, Kerajaan Jepara memiliki pelabuhan yang menjadi awal sejarah terbentuknya kerajaan itu.

Pada masa kepemimpinan Ratu Kalinyamat, pelabuhan ini menjadi pusat perdagangan rempah-rempah serta hasil laut. Selain untuk tempat berdagang, pelabuhan ini juga ramai karena dijadikan tempat bersinggah oleh kapal-kapal perang dari berbagai negara.

Editors' Pick

3. Kemampuan Kerajaan Jepara dalam membuat kapal

3. Kemampuan Kerajaan Jepara dalam membuat kapal
Unsplash/Annie Spratt

Selain armada lautnya yang kuat, masyarakat Kerajaan Jepara juga memiliki keterampilan dalam membuat kapal mereka sendiri. 

Kapal buatan Kerajaan Jepara selama kepemimpinan Ratu Kalinyamat memiliki sangat kokoh dan memiliki ciri khas ukiran indah serta kecepatan berlayar saat berada di laut.

4. Tingkat keberanian untuk berjuang

4. Tingkat keberanian berjuang
Popmama.com/Aristika Medinasari

Memiliki pemimpin yang dikenal tegas, cerdas, dan pandai mengatur strategi tentu saja membuat para rakyatnya mempunyai semangat juang yang sangat tinggi.

Kegigihan dan keberanian Ratu Kalinyamat memotivasi warganya untuk mempertahankan keutuhan kerajaan mereka serta memperluas pengaruh kerajaan di Asia Tenggara.

5. Memproduksi meriam secara mandiri

5. Memproduksi meriam secara mandiri
Unsplash/Denis Oliveira

Dengan kekuatan maritim Kerajaan Jepara semasa kepemimpinan Ratu Kalinyamat, kerajaan ini memiliki pengaruh yang sangat besar dalam bidang diplomasi. 

Seperti contohnya, Ratu Kalinyamat mengajak Belanda untuk membangun Benteng Portugis di Jepara. Hal ini membuat Jepara mampu untuk memproduksi meriam secara mandiri dan memiliki kemampuan meriam yang cukup handal.
 

6. Kekuatan diplomasi

6. Kekuatan diplomasi
Unsplash/Markus Winkler

Seperti yang sudah disebutkan pada poin sebelumnya, Kerajaan Jepara memiliki hubungan diplomasi yang baik dengan beberapa negara. Selain Belanda, kerajaan ini juga menjalin hubungan diplomatik dengan Siam, Brunei, dan Johor.

Hubungan diplomatik ini juga menjadi salah satu alasan sistem perdagangan dan kekuatan maritim Kerajaann Jepara semakin kuat.

7. Pengamanan yang ekstra

7. Pengamanan ekstra
Instagram.com/fathulminan

Terkenal sebagai salah satu kerajaan yang berpengaruh besar di Asia Tenggara membuat Jepara memperketat penjagaan wilayah mereka. Salah satu hal yang dilakukan oleh Jepara dalam mengamankan wilayah teritorial mereka adalah dengan mengamankan wilayah pantai dari potensi musuh sehingga wilayah maritimnya tetap terjaga

Itu dia kekuatan maritim Kerajaan Jepara semasa kepemimpinan Ratu Kalinyamat yang bisa dipelajari oleh anak-anak di rumah untuk menambah pengetahuan mereka dalam pelajaran sejarah di sekolah. 

Baca juga:

The Latest