Gagal Pesta Ulang Tahun, Anak Umur 6 Jadi VVIP Tim Basket Phoenix Suns
Teddy Mazzini sangat sedih karena tidak seorang pun datang ke pesta ulang tahunnya
27 Oktober 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mimpi buruk terjadi pada Teddy Mazzini, ia telah merencanakan pesta ulang tahun ke-6 nya. Ini adalah pesta pertama yang ia adakan seumur hidupnya.
Teddy memilih sebuah restoran pizza untuk perayaan itu. Ia menyebar 32 undangan yang ditulisnya sendiri kepada teman-teman sekelasnya. Namun, tak satu pun dari mereka yang datang.
Teddy sangat kecewa sehingga mamanya membuat posting di media sosial menyatakan bahwa ia juga sedih. Reaksi dari postingan itu sangat luar biasa. Ini rangkuman cerita tentang Teddy yang berhasil Popmama.com ungkap.
1. Awalnya ditawari pesta di Legoland dan Disneyland
Mama Teddy, Sil Mazzini mengungkapkan bahwa ia telah menawarkan kepada anaknya untuk mengajak teman-temannya ke Disneyland atau Legoland.
“Tetapi Teddy hanya ingin menyelenggarakan pesta di restoran pizza Peter Pipper Pizza di Tucson, Arizona. Ia ingin mengajak semua teman kelasnya makan pizza,” kata Sil.
Dari 32 undangan yang disebarkan, hanya 2 orang teman Teddy yang mengatakan tidak bisa datang. Namun nyatanya, semua teman tidak datang.
“Teddy sangat sedih. Raut mukanya sangat kecewa. Ia menengok setiap kali pintu restoran terbuka, berharap itu temannya yang hadir, ternyata bukan,” cerita Sil.
Tak tahan dengan wajah sedih anaknya, Sil membuat foto dan mengungkapkan kekecewaannya di media sosial.
Editors' Pick
2. Postingan menjadi viral banyak warga simpati
Postingan Sil segera viral setelah akun twitter media massa @ABC15Arizona merepost itu. Masyarakat bereaksi.
Kru ABC15 juga mengadakan pesta untuk Teddy. Yang paling heboh, klub basket Phoenix Suns, klub sepakbola Pheonix Rising, dan klub hoki es Arizona Coyotes berjanji membuatkan Teddy pesta ulang tahun meriah.
3. Phoenix Suns mengundang Teddy menjadi tamu kelas MVP
Pregame Teddy hype! pic.twitter.com/R1MvrQwGyI
— Phoenix Suns (@Suns) October 25, 2018
“Jangan sedih, Teddy, kamu akan pesta pizza bersama ribuan orang di game melawan LA Lakers. Kamu akan menjadi tamu istimewa kami,” janji Phoenix Suns.
Teddy disambut bak raja. Ia mendapat jersey Phoenix Suns khusus bertuliskan namanya dan angka 6 sebagai angka umurnya. Ia mendapat tempat duduk di Super VVIP bersama DJ Khaled, selebritis dan pemain basket ternama di area itu.
Ayah Teddy bilang, setelah pertandingan anaknya bilang, “Saya sangat bahagia!”
Tips Bijaksana Memakai Media SosialĀ
Meskipun berakhir bahagia, beberapa netizen memprotes Sil Mazzini. Menurut mereka, yang dilakukan Sil kurang bijaksana karena membuat postingan wajah sedih anaknya dan mencari simpati dari orang lain.
Nah, buat Mama, ini cara bijaksana menggunakan media sosial menurut bbc.uk:
- Jangan membagikan urusan pribadi di media sosial
Apa yang terjadi pada Teddy adalah urusan pribadi dan beberapa netizen yang tidak setuju mengatakan bahwa Sil telah mempermalukan anaknya. Memasang foto anak dalam kondisi tidak menyenangkan akan membuatnya malu dan rentan menjadi korban bullying.
- Selalu ingat bahwa yang diposting akan beredar luas
Media sosial tidak melihat batas lokasi, ruang, dan waktu. Sil mendapat sisi positif dari postingannya yaitu ia mendapat simpati untuk Teddy. Tetapi, ada beberapa orang yang membaca postingan itu dan mengatakan bahwa tidak demikian yang sebenarnya terjadi. Pro kontra berlanjut dan meski Teddy telah diundang banyak pesohor, yang menghujat keluarganya pun banyak.
- Pertimbangkan efek postingan ke masa depan anak
Jika Mama membuat postingan apapun tentang anak mama, perlu dipertimbangkan efek postingan ke masa depannya. Posting muka konyol anak, kelakukan nakal, atau foto kegiatan pribadinya sangat tidak disarankan.
Ini ada hubungannya dengan jejak digital yang bisa memengaruhi masa depan anak mama. Bayangkan betapa tidak enaknya jika ia dikenal sebagai si A, anak mama yang cengeng dan makannya diemut.
Jadi, bijaksanalah, Ma!