Memahami 6 Ayat Alquran tentang Surga dan Neraka, Ajarkan pada Anak!
Yuk, ajak anak untuk mengetahui gambaran isi surga dan neraka sejak dini!
24 Maret 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Agama Islam telah mengajarkan tentang adanya surga dan neraka. Di dalam Alquran, banyak ayat yang membahas tentang surga dan neraka. Ayat-ayat ini tentu bisa menjadi acuan anak untuk lebih mengenai terkait dua tempat tersebut.
Seperti yang kita tahu, surga dan neraka merupakan tempat tinggal manusia di akhirat kelak. Surga adalah alam akhirat untuk orang-orang baik dan beriman. Sementara itu, neraka adalah alam akhirat tempat orang kafir dan durhaka mengalami siksaan.
Hal ini tentu bisa membuat anak-anak mama untuk lebih rajin lagi dalam beribadah. Berikut Popmama.com siap membahas ayat Alquran tentang surga dan neraka.
1. Surah Ali-Imran ayat 131 dan 133
Ayat dalam Alquran membahas tentang surga dan neraka yang pertama adalah surah Ali-Imran ayat 131 dan 133. Kedua ayat ini bercerita tentang orang kafir yang akan masuk ke dalam neraka. Sedangkan, orang bertakwa akan mendapat surga kelak.
Ayat 131 dan 133 Ali Imran seolah menjadi bukti bahwa surga dan neraka benar adanya. Berikut bunyi ayatnya yang membahas tentang surga dan neraka:
وَاتَّقُوا النَّارَ الَّتِيْٓ اُعِدَّتْ لِلْكٰفِرِيْنَ ۚ
Artinya: “Dan peliharalah dirimu dari api Neraka, yang telah disediakan bagi orang-orang kafir.” (QS Ali ‘Imran: 131)
وَسَارِعُوْٓا اِلٰى مَغْفِرَةٍ مِّنْ رَّبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا السَّمٰوٰتُ وَالْاَرْضُۙ اُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِيْنَۙ
Artinya: “Dan bersegeralah kamu mencari ampunan dari Rabbmu dan mendapatkan Surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan bagi orang-orang yang bertaqwa.” (QS Ali ‘Imran: 133)
2. Surah Muhammad Ayat 15
Ayat Alquran tentang surga dan neraka berikutnya terdapat di dalam surah Muhammad ayat 15. Ayat tersebut menjelaskan tentang gambaran orang-orang yang akan mendapatkan kenikmatan di surga.
Sedangkan, bagi orang-orang yang berada di dalam neraka akan mendapatkan penderitaan sebagai bentuk balasan. Berikut bunyi surah Muhammad ayat 15:
مَثَلُ الْجَنَّةِ الَّتِيْ وُعِدَ الْمُتَّقُوْنَ ۗفِيْهَآ اَنْهٰرٌ مِّنْ مَّاۤءٍ غَيْرِ اٰسِنٍۚ وَاَنْهٰرٌ مِّنْ لَّبَنٍ لَّمْ يَتَغَيَّرْ طَعْمُهٗ ۚوَاَنْهٰرٌ مِّنْ خَمْرٍ لَّذَّةٍ لِّلشّٰرِبِيْنَ ەۚ وَاَنْهٰرٌ مِّنْ عَسَلٍ مُّصَفًّى ۗوَلَهُمْ فِيْهَا مِنْ كُلِّ الثَّمَرٰتِ وَمَغْفِرَةٌ مِّنْ رَّبِّهِمْ ۗ كَمَنْ هُوَ خَالِدٌ فِى النَّارِ وَسُقُوْا مَاۤءً حَمِيْمًا فَقَطَّعَ اَمْعَاۤءَهُمْ
Artinya: “Perumpamaan taman surga yang dijanjikan kepada orang-orang yang bertakwa, di sana ada sungai-sungai yang airnya tidak payau, dan sungai-sungai air susu yang tidak berubah rasanya, dan sungai-sungai khamar (anggur yang tidak memabukkan) yang lezat rasanya bagi peminumnya dan sungai-sungai madu yang murni. Di dalamnya mereka memperoleh segala macam buah-buahan dan ampunan dari Tuhan mereka. Samakah mereka dengan orang yang kekal dalam neraka, dan diberi minuman dengan air yang mendidih sehingga ususnya terpotong-potong?” (QS Muhammad: 15)
Di dalam surah ini, dijelaskan pula sifat-sifat surga, seperti mengalirnya air sungai yang deras, terdapat buah-buahan yang mempunyai rasa enak, serta air sungai di dalam surga dapat diminum oleh para penghuni surga.
Diriwayatkan oleh Ahmad, At-Tirmidzi, dan lain-lain dari Mu’awiyah bin Haidah, ia berkata, “Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda: Di surga ada lautan susu, lautan air, lautan madu, dan lautan khamr, kemudian mengalirlah sungai-sungai dari lautan-lautan itu.” (Riwayat Ahmad, At-Tirmidzi, dan lain-lain dari Mu’awiyah bin Haidah)