7 Ucapan Semoga Cepat Sembuh dalam Bahasa Arab Beserta Artinya

Selain mengucapkan semoga lekas sembuh, jangan lupa untuk memanjatkan doa juga ya!

19 Juni 2024

7 Ucapan Semoga Cepat Sembuh dalam Bahasa Arab Beserta Artinya
Pexels/MART PRODUCTION

Ketika seseorang sedang musibah, yaitu sakit, dari kebanyakan orang pasti akan langsung mengucapkan semoga lekas sembuh. Ucapan tersebut tidak hanya diucapkan secara langsung saja, tetap juga melalui chat maupun telepon.

Umumnya, seseorang akan mengucapkan semoga lekas sembuh dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Akan tetapi, sebagian orang ada pula yang mengucapkannya dengan bahasa Arab.

Ucapan untuk orang sakit tersebut biasanya diucapkan atau dikirimkan bagi mereka yang muslim. Sebab, ucapan tersebut ternyata bukan sekadar ucapan semoga lekas sembuh biasa, tetapi juga mengandung doa.

Nah, biar pengetahuan bahasa Mama dan si Kecil semakin bertambah, Popmama.com telah merangkum 7 ucapan semoga cepat sembuh dalam bahasa Arab beserta artinya. Mama bisa gunakan ucapan ini untuk teman, saudara, atau kerabat yang sedang sakit ya!

Kumpulan Ucapan Semoga Cepat Sembuh dalam Bahasa Arab

1. Syafakallah

1. Syafakallah
Popmama.com/Verina Intan

Syafakallah adalah ucapan atau doa agar seseorang segera diberi kesembuhan dan ditujukan kepada laki-laki. Biasanya, orang-orang akan mengucapkan syafakallah kepada orang yang sakit. Adapun tulisan syafakallah dalam bahasa Arab, yaitu:

شفاك الله

Artinya: “Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadamu (laki-laki).”

Akan tetapi, dalam penggunaannya ucapan syafakallah sendiri secara khusus diperuntukkan untuk laki-laki yang mengalami sakit.

Syafakallah syifaan ajilan, syifaan la yughadiru ba'dahu saqaman."

Artinya:

Semoga Allah menyembuhkanmu secepatnya, dengan kesembuhan yang tiada sakit selepasnya.”

2. Syafakillah

2. Syafakillah
Popmama.com/Verina Intan

Syafakillah adalah ucapan yang digunakan untuk kesembuhan kepada seorang muslim yang berjenis kelamin perempuan. Adapun tulisan syafakillah dalam bahasa Arab, yaitu:

شفاك الله

Artinya: ­“Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadamu (perempuan).”

Sementara itu, syafakillah dalam bentuk doa yang yang lengkap adalah sebagai berikut.

Syafakillah syifaan ajilan, syifaan la yughadiru ba'dahu saqaman.

Artinya:

Semoga Allah menyembuhkanmu secepatnya, dengan kesembuhan yang tiada sakit selepasnya.”

Editors' Pick

3. Syafakumullah

3. Syafakumullah
Popmama.com/Verina Intan

Syafakumullah merupakan ucapan kesembuhan yang ditujukan untuk orang laki-laki yang sakit lebih dari dua. Tulisan syafakumullah dalam bahasa Arab, yaitu.

شفاكم الله

Artinya:

Semoga Allah memberikan kesembuhan kepada kalian (laki-laki).”

4. Syafahullah

4. Syafahullah
Popmama.com/Verina Intan

Syafahullah digunakan untuk mengucapkan semoga cepat sembuh pada seorang laki-laki yang sedang sakit, tetapi berada jauh dari si pemberi doa. Adapun tulisan syafahullah dalam bahasa Arab, yaitu:

شفاه الله

Artinya:

Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadanya (laki-laki).”

5. Syafahallah

5. Syafahallah
Popmama.com/Verina Intan

Syafahallah merupakan ucapan semoga cepat sembuh yang ditujukan kepada seorang perempuan yang sakit dan keberadaannya jauh dari si pemberi doa. Tulisan syafahallah dalam bahasa Arab, yaitu:

شفاها الله

Artinya:

Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadanya (perempuan).”

6. Syafahumullah

6. Syafahumullah
Popmama.com/Verina Intan

Syafahumullah diucapkan ketika mendoakan seorang laki-laki dalam jumlah sangat banyak. Tulisan syafahumullah dalam bahasa Arab, yaitu.

شفاهم الله

Artinya:

Semoga Allah memberikan kesembuhan kepada mereka (laki-laki).”

7. Syafahunnallah

7. Syafahunnallah
Popmama.com/Verina Intan

Syafahunnallah merupakan ucapan yang digunakan untuk perempuan yang sakit dalam jumlah yang sangat banyak. Adapun tulisan syafahunallah dalam bahasa Arab, yaitu:

شفاهن الله

Artinya:

Semoga Allah memberikan kesembuhan kepada mereka (perempuan).”

Itulah 7 ucapan semoga cepat sembuh dalam bahasa Arab beserta artinya yang bisa digunakan selain dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Memberikan semangat dan harapan kepada orang yang sakit melalui ucapan dan doa bisa menjadi ladang pahala untuk kita, Ma.

Baca juga:

The Latest