Buat Mama yang lagi dalam masa menyusui, menggunakan produk nursing cream atau yang lebih dikenal dengan nipple cream, kayaknya wajib ya. Apalagi saat menyusui Mama sangat rentan mengalami masalah di payudara, salah satunya puting lecet.
Nah, penggunaan nursing cream, seperti Momilen, bisa jadi solusi untuk mengatasi puting lecet. Karena kandungan di dalamnya dinilai mampu menyembuhkan luka pada puting, serta menutrisi kulit agar lebih sehat.
Tapi Apakah Momilen Nursing Cream Aman Jika Tertelan Bayi? Yuk simak penjelasannya berikut ini Ma!
Apa itu Momoilen Nursing Cream?
Momilen Nursing Cream adalah salah satu produk yang bsa bantu mengatasi puting payudara yang lecet akibat proses menyusui.
Di dalamnya terkandung emolien, vitamin E, dan juga kolagen. Dimana semua ini bermanfaat untuk merawat kulit payudara serta menjaga elastisitas kulit, agar tetap halus. Selain itu, bahan-bahan yang terkandung di dalamnya juga dinilai aman digunakan oleh Mama yang sedang menyusui. Jadi nggak perlu khawatir ya, untuk pake produk yang satu ini.
Cara pakai Momilen Nursing Cream
Untuk menggunakannya, Mama hanya perlu mengoleskan secukupnya cream Momilen ke area puting payudara yang mengalami luka. Kemudian diamkan sebentar dan jangan lupa untuk dibilas sebelum menyusui si Kecil.
Bilasnya juga nggak boleh asal ya Ma, harus menggunakan air hangat dan keringkan dengan handuk sebelum menyusui kembali.
Apakah Momilen Nursing Cream Aman Jika Tertelan Bayi?
Sebenernya kalo aku baca-baca sih, nggak ada produk nipple cream atau nursing cream yang 100% aman jika tertelan oleh bayi. Karena meski mengandung bahan alami dan diklaim aman, nyatanya kondisi tubuh bayi masih sangat rentan. Dimana ini bisa berisiko menyebabkan masalah kesehatan lain yang mungkin tak terduga.
Selain itu, nggak semua produk yang beredar di pasaran sudah lolos uji kelayakan pakai. Jadi Mama benar-benar harus berhati-hati ya dalam menggunakan produk apapun.
Saran dari aku, ketika menggunakan produk nursing cream, sebaiknya bilas hingga bersih sebelum menyusui bayi kembali ya Ma. Ini berguna untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, salah satunya risiko bayi tak sengaja menelan nursing cream.
Sekian informasi dari aku mengenai Apakah Momilen Nursing Cream Aman Jika Tertelan Bayi. Semoga bisa bemanfaat ya Ma!
Baca juga: