10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi

group-image

Halo, Ma! Ketemu lagi sama aku. Kali ini aku mau share tentang 10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi. Selamat membaca, Ma!

10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi

1. Kacang Almond

Selain terkenal dengan campuran kacang almond pada susu, kacang almond juga dapat dikonsumsi dengan cara dipanggang agar kandungan lemak tidak bertambah. Dalam kacang almond ini terdapat kandungan vitamin E yang tinggi. Khasiat dari kacang almond di antaranya dapat menyeimbangkan kolesterol, meredakan inflamasi, menurunkan risiko kanker kolon dan makanan yang sangat disarankan untuk orang obesitas dan orang dengan kelebihan berat badan.

2. Kacang Walnut

Kacang walnut atau kenari ini dapat dikonsumsi bersama oatmeal dan roti. Terdapat banyak manfaat yang terdapat pada kacang walnut. Kacang ini disebut dapat menurunkan risiko sakit jantung, kolesterol, inflamasi, tekanan darah tinggi hingga bermanfaat untuk performa kognitif orang dewasa.

3. Kacang Brazil

Kacang Brazil mengandung selenium. Selenium adalah mineral yang berkaitan pada produksi hormon tiroid dan sangat bermanfaat untuk produksi antioksidan yang dapat mencegah kanker. Dari sisi kecantikan, kacang ini bermanfaat untuk kesehatan kulit dan kuku. 

4. Kacang Mete

Kacang mete memiliki kandungan zat besi yang tinggi. Pada kacang mete terdapat khasiat meningkatkan tekanan darah dan tinggi antioksidan. Kacang mete dapat dijadikan camilan sehat dan dapat menjaga berat badan jika dikonsumsi dengan cara dipanggang. Selain itu, kacang mete dapat menjaga keseimbangan kolesterol.

5. Kacang Makadamia

Pada kacang makadamia terdapat kandungan B1 yang tinggi, mangan, tembaga dan lemak sehat. Kacang ini cocok dikonsumsi dengan salad, ayam dan ikan-ikanan. Ada pula diet makadamia yang diklaim sama dengan diet jantung sehat. Selain itu, kacang makadamia dapat menurunkan risiko inflamasi.

6. Kacang Tanah

Kacang tanah sebetulnya bukan termasuk ke dalam jenis kacang-kacangan, tetapi kacang tanah termasuk ke dalam jenis legum atau polong-polongan. Meski begitu, kacang tanah tetap memiliki banyak kandungan yang berkhasiat. Di antaranya terdapat magnesium dan fosfor pada kacang tanah. Kacang tanah direkomendasikan untuk dikonsumsi karena mudah didapatkan dan harganya yang terjangkau.

7. Pistachio

Pistachio banyak dipakai sebagai pelengkap kudapan, khususnya kudapan di negara Turkiye. Tentu saja pistachio memiliki banyak khasiat. Di antaranya, pistachio tinggi antioksidan dan serat. Selain itu, pistachio dapat membantu menurunkan faktor risiko penyakit jantung, tekanan darah tinggi dan kelebihan berat badan. Pistachio cocok dimakan dengan salad ataupun dijadikan sebagai camilan.

8. Pecan

Pecan mengandung vitamin B yang tinggi, sumber thiamin dan vitamin E, dan antioksidan. Vitamin B pada pecan baik untuk metabolisme tubuh. Selain itu, antioksidan pada pecan dapat membantu menurunkan kolesterol jahat. Pecan cocok dikonsumsi secara teratur setiap hari. Mama bisa mengonsumsi pecan dengan yogurt, oatmeal dan sup.

9. Kacang Pinus

Kacang pinus mengandung zat besi, vitamin E, vitamin K serta megnesium. Zat besi dalam kacang ini baik untuk kelancaran peredaran oksigen dalam darah. Mama bisa mengonsumsi kacang pinus dalam hidangan sehari-hari.

10. Hazelnut

Kacang hazel atau hazelnut terdapat kandungan antioksidan pada kulitnya. Dengan mengonsumsi kacang hazel, Mama dapat meningkatkan jumlah vitamin E dalam darah. Selain itu, Mama bisa mendapatkan manfaat dari hazelnut berupa menurunkan risiko penyakit jantung, kolesterol, inflamasi dan meningkatkan fungsi peredaran darah.

 

Nah, itu tadi deretan 10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi yang bisa Mama konsumsi. Jadi, Mama mau makan kacang yang mana hari ini? Tulis di kolom komen, ya!

Baca juga:

Komentar
Halo, Ma! Ketemu lagi sama aku. Kali ini aku mau share tentang 10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi. Selamat membaca,....

Halo, Ma! Ketemu lagi sama aku. Kali ini aku mau share tentang 10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi. Selamat membaca, Ma!

10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi

1. Kacang Almond

Selain terkenal dengan campuran kacang almond pada susu, kacang almond juga dapat dikonsumsi dengan cara dipanggang agar kandungan lemak tidak bertambah. Dalam kacang almond ini terdapat kandungan vitamin E yang tinggi. Khasiat dari kacang almond di antaranya dapat menyeimbangkan kolesterol, meredakan inflamasi, menurunkan risiko kanker kolon dan makanan yang sangat disarankan untuk orang obesitas dan orang dengan kelebihan berat badan.

2. Kacang Walnut

Kacang walnut atau kenari ini dapat dikonsumsi bersama oatmeal dan roti. Terdapat banyak manfaat yang terdapat pada kacang walnut. Kacang ini disebut dapat menurunkan risiko sakit jantung, kolesterol, inflamasi, tekanan darah tinggi hingga bermanfaat untuk performa kognitif orang dewasa.

3. Kacang Brazil

Kacang Brazil mengandung selenium. Selenium adalah mineral yang berkaitan pada produksi hormon tiroid dan sangat bermanfaat untuk produksi antioksidan yang dapat mencegah kanker. Dari sisi kecantikan, kacang ini bermanfaat untuk kesehatan kulit dan kuku. 

4. Kacang Mete

Kacang mete memiliki kandungan zat besi yang tinggi. Pada kacang mete terdapat khasiat meningkatkan tekanan darah dan tinggi antioksidan. Kacang mete dapat dijadikan camilan sehat dan dapat menjaga berat badan jika dikonsumsi dengan cara dipanggang. Selain itu, kacang mete dapat menjaga keseimbangan kolesterol.

5. Kacang Makadamia

Pada kacang makadamia terdapat kandungan B1 yang tinggi, mangan, tembaga dan lemak sehat. Kacang ini cocok dikonsumsi dengan salad, ayam dan ikan-ikanan. Ada pula diet makadamia yang diklaim sama dengan diet jantung sehat. Selain itu, kacang makadamia dapat menurunkan risiko inflamasi.

6. Kacang Tanah

Kacang tanah sebetulnya bukan termasuk ke dalam jenis kacang-kacangan, tetapi kacang tanah termasuk ke dalam jenis legum atau polong-polongan. Meski begitu, kacang tanah tetap memiliki banyak kandungan yang berkhasiat. Di antaranya terdapat magnesium dan fosfor pada kacang tanah. Kacang tanah direkomendasikan untuk dikonsumsi karena mudah didapatkan dan harganya yang terjangkau.

7. Pistachio

Pistachio banyak dipakai sebagai pelengkap kudapan, khususnya kudapan di negara Turkiye. Tentu saja pistachio memiliki banyak khasiat. Di antaranya, pistachio tinggi antioksidan dan serat. Selain itu, pistachio dapat membantu menurunkan faktor risiko penyakit jantung, tekanan darah tinggi dan kelebihan berat badan. Pistachio cocok dimakan dengan salad ataupun dijadikan sebagai camilan.

8. Pecan

Pecan mengandung vitamin B yang tinggi, sumber thiamin dan vitamin E, dan antioksidan. Vitamin B pada pecan baik untuk metabolisme tubuh. Selain itu, antioksidan pada pecan dapat membantu menurunkan kolesterol jahat. Pecan cocok dikonsumsi secara teratur setiap hari. Mama bisa mengonsumsi pecan dengan yogurt, oatmeal dan sup.

9. Kacang Pinus

Kacang pinus mengandung zat besi, vitamin E, vitamin K serta megnesium. Zat besi dalam kacang ini baik untuk kelancaran peredaran oksigen dalam darah. Mama bisa mengonsumsi kacang pinus dalam hidangan sehari-hari.

10. Hazelnut

Kacang hazel atau hazelnut terdapat kandungan antioksidan pada kulitnya. Dengan mengonsumsi kacang hazel, Mama dapat meningkatkan jumlah vitamin E dalam darah. Selain itu, Mama bisa mendapatkan manfaat dari hazelnut berupa menurunkan risiko penyakit jantung, kolesterol, inflamasi dan meningkatkan fungsi peredaran darah.

 

Nah, itu tadi deretan 10 Jenis Kacang yang Berprotein Tinggi yang bisa Mama konsumsi. Jadi, Mama mau makan kacang yang mana hari ini? Tulis di kolom komen, ya!

Baca juga:

wah banyak juga ya ma aku paling suka sih kacang pinuss  

group-image
wah banyak juga ya ma aku paling suka sih kacang pinuss  

wah banyak juga ya ma aku paling suka sih kacang pinuss  

gimana rasanya tuh Ma, kacang pinus? aku kepo pengen cobain >.<