Si Kecil sudah belajar karya seni rupa di sekolah ya, Ma? Nah, tepat sekali, Ma. Aku udah buat 4 Hal yang Diperlukan Seseorang dalam Merancang Karya Seni Rupa. Thread ini dibuat untuk Mama yang ingin membantu si Kecil belajar mengenai seni. Yuk, disimak!
Apa Itu Karya Seni Rupa?
Karya seni rupa adalah sebuah karya yang dibuat oleh seseorang dalam bentuk visual atau media rupa. Seseorang dapat mengekspresikan dirinya melalui hasil karya. Bentuk visual atau media rupa yang dimaksud seperti titik, garis, warna, bidang, tekstur, volume, serta ruang.
Contoh Karya Seni Rupa
Karya seni rupa dapat dibagi menjadi beberapa jenis kategori. Berikut karya seni rupa berdasarkan jenis dan contohnya:
1. Jenis Karya Seni Rupa menurut Wujudnya
Karya seni rupa berdasarkan wujud dibagi menjadi tiga, yaitu dua dimensi, tiga dimensi, dan empat dimensi. Berikut penjelasan dari ketiga bagian tersebut:
Karya seni dua dimensi hanya dapat dilihat dari arah depan karena hanya memiliki dimensi panjang dan lebar. Contoh dari karya seni dua dimensi adalah lukisan, gambar, foto, tenunan dan batik.
Karya seni tiga dimensi dapat dilihat dari berbagai arah karena memiliki dimensi panjang, lebar dan tinggi. Contoh dari karya seni tiga dimensi ialah patung bangunan, boneka dan berbagai jenis desain produk lain.
Karya seni empat dimensi adalah karya seni rupa yang bisa diproyeksikan di dinding. Rupa pertunjukan perupa beraksi juga turut berperan dalam karya seni ini serta seni rupa media baru (new media) yang sifatnya interaktif. Sebagai contoh ada seni rupa digital, animasi komputer dan robotika dari seni rupa new media interaktif.
2. Jenis Karya Seni Rupa dengan Teknik Goresan atau Sapuan Warna
Karya seni rupa dengan teknik goresan atau sapuan warna dibagi menjadi tiga, yaitu seni gambar, seni lukis, dan seni kaligrafi. Berikut penjelasan mengenai ketiga karya seni tersebut:
Seni gambar terdiri dari gambar bentuk, model, ilustrasi, proyeksi dan perspektif, dekorasi, sketch, dan imajinasi.
Pada umumnya seni lukis dapat dibagi lagi berdasarkan alat dan bahan yang digunakan saat melukis seperti seni lukis cat minyak, akrilik, guoache, cat air, tempera, tinta, pastel, mixed-media, dan encaustic.
Seni kaligrafi adalah seni menulis dengan indah. Saat ini, seni kaligrafi telah berkembang sehingga tidak hanya ditulis dengan tangan tapi bisa juga dihasilkan melalui komputer.
3. Jenis Karya Seni Rupa dengan Teknik Tempel
Jenis karya seni rupa dengan teknik tempel dibagi menjadi tiga, yaitu mosaik, kolase, dan montase. Berikut penjelasan mengenai ketiga contoh karya rupa jenis ini:
Mosaik adalah karya seni yang dibuat dengan menempel potongan-potongan material tertentu, lalu diberi warna berbeda untuk membentuk objek yang diinginkan.
Kolase adalah karya seni rupa yang dibuat dengan menempel potongan, pecahan, atau kepingan material seperti kertas, kain, biji-bijian, kaca, tegel, kerang dan kulit kayu yang disusun pada suatu pola untuk dibentuk menjadi objek yang diinginkan.
Montase adalah karya seni yang dibuat dengan menempelkan kertas atau bahan tempelan yang berisi gambar atau foto.
4. Jenis Karya Seni Rupa dengan Teknik Merangkai atau Menyimpul
Meronce adalah karya seni yang dibuat dengan merangkai benda berlubang untuk menghasilkan benda dalam wujud baru, seperti gelang, dan lainnya.
Makrame adalah karya seni yang dibuatt dengan teknik menyimpul benda-benda seperti tali. Contoh seni makrame adalah gantungan kunci, gelang, kalung, hiasan interior, dan hiasan busana.
Ikebana adalah karya seni merangkai bunga yang berasal dari Jepang dengan memerhatikan komposisi bunga, jenis bunga, tempat bunga, cabangnya, dan penempatannya.
Unsur Karya Seni Rupa
Unsur karya seni rupa adalah seluruh bagian yang berperan dalam terwujudnya suatu karya seni rupa. Terdapat dua unsur dari karya seni rupa yaitu, fisik dan non-fisik.
Unsur fisik dari karya seni rupa berupa titik, garis, bidang dan bentuk, ruang, tekstur, warna, dan gelap terang.
Unsur non-fisik dari karya seni rupa berupa perasaan, pandangan, pemikiran, dan gagasan atau karakter yang diekspresikan seseorang melalui karya seni rupa. Unsur ini umumnya tidak dapat terlihat secara visual, tapi bisa dirasakan.
Hal yang Diperlukan dalam Merancang Karya Seni Rupa
Terdapat 4 Hal yang Diperlukan Seseorang dalam Merancang Karya Seni Rupa. Berikut keempat hal yang diperlukan seseorang dalam merancang karya seni:
Itulah tadi bahasan mengenai 4 Hal yang Diperlukan Seseorang dalam Merancang Karya Seni Rupa. Semoga informasi yang diberikan bermanfaat. Aku pengen tahu dong pendapat Mama mengenai karya seni rupa. Komen di bawah, ya!
Baca juga: