Musik kayaknya udah jadi bagian dari hidup kita ya. Perlu Mama dan Papa ketahui, kalo seni musik itu ada banyak jenisnya. Salah satunya mungkin yang sudah sering kita dengar yaitu ansambel. In merupakan seni musik yang dimainkan oleh beberapa kelompok secara bersamaan, dengan menggunakan alat musik sesuai dengan fungsinya.
Kalo berdasarkan fungsinya, alat musik ansambel ini ada tiga macam Ma, Pa, yaitu alat musik melodis, alat musik ritmis dan alat musik harmonis.
Tapi kali ini aku mau kasih informasi untuk Mama dan Papa mengenai apa perbedaan alat musik ritmis dan melodis. Simak selengkapnya ya!
Apa itu alat musik?
Alat musik adalah suatu instrumen yang dibuat atau dimodifikasi, untuk tujuan menghasilkan musik. Jadi segala sesuatu yang menghasilkan suara, dan dengan cara tertentu bisa diatur oleh musisi, maka bisa disebut sebagai alat musik.
Kalo berdasarkan fungsinya, alat musik dibedakan menjadi tiga macam, yaitu alat musik melodis, ritmis dan harmonis.
Alat musik ritmis
Alat musik ritmis, adalah alat musik yang tidak punya tangga lagu alias nadanya tidak tetap. Biasanya alat musik ritmis digunakan sebagai pengiring lagu, yang fungsinya sebagai pengatur tempo atau irama lagu.
Ada banyak jenis alat musik ritmis, mulai dari yang dipukul, dikocok dan digesek. Contohnya drum, gong, kendang, tamborin, timpani, rebana dan triangle.
Alat musik melodis
Alat musik melodis, merupakan suatu alat musik yang memiliki tangga nada, serta menghasilkan nada atau melodi dalam sebuah lagu. Karena itu, alat musik melodis banyak digunakan untuk mengatur nada utama sebuah lagu. Tapi di satu sisi, alat musik melodis juga bisa lho dimainkan secara solo atau tanpa alat musik lainnya.
Ada banyak jenis alat musik melodis, mulai dari yang dipetik, diisap, digoyang dan digesek. Contohnya seruling, pianika, piano, biola, gitar, kecapi, harmonika dan sasando.
Apa Perbedaan Alat Musik Ritmis dan Melodis?
Nah buat Mama dan Papa yang penasaran apa perbedaan kedua alat musik di atas, tentunya kalo dilihat dari pengertiannya aja udah jelas ya, hehe.
Jadi ini perbedaan keduanya:
Demikian informasi mengenai Apa Perbedaan Alat Musik Ritmis dan Melodis. Jangan lupa berikan informasi ini ke anak untuk tambahan materi pembelajarannya ya Ma, Pa!
Baca juga: