Apa Saja Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya?
Tumbuhan ternyata punya banyak bagian dan fungsi lho, Ma. Penting untuk pengetahuan si Kecil, nih. Nah, aku udah buat Apa Saja Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya? Yuk, disimak!
Apa Saja Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya?
1. Akar
Pertama, ada akar yang terdapat pada tumbuhan di bagian bawah. Tubuh tumbuhan bagian ini kebanyakan terkubur di dalam tanah atau media tanam lain. Dibagi menjadi dua, ada akar tunggang dan akar serabut. Berikut beberapa fungsi yang dimiliki akar:
- Untuk menyerap mineral dan air dari tanah kemudian dialirkan ke batang yang merupakan penopang tanaman agar bisa berdiri kokoh.
- Untuk menyimpan cadangan makanan. Contohnya, seperti kentang dan wortel.
- Pada tumbuhan bakau, akar menjadi media pernapasan (respirasi).
2. Daun
Selanjutnya, ada bagian tubuh tumbuhan bernama daun yang memiliki peran penting pada tumbuhan. Terdapat zat klorofil pada daun berwarna hijau yang berfungsi sebagai bahan fotosintesis. Berikut beberapa fungsi pada daun:
- Daun berfungsi sebagai tempat terjadinya proses fotosintesis.
- Daun juga bisa berfungsi sebagai alat pernapasan tumbuhan
- Tempat terjadinya penguapan.
- Daun bisa dijadikan sebagai media perkembangbiakan vegetatif.
3. Batang
Terdapat bagian tubuh tumbuhan berupa batang yang bisa ditumbuhi ranting. Beberapa fungsi batang di antaranya sebagai berikut:
- Berguna sebagai alat transportasi untuk mengangkut air dan mineral dari akar menuju daun
- Untuk menyalurkan hasil fotosintesis dari daun ke seluruh tubuh
- Menjadi tempat penyimpan cadangan makanan
- Sebagai penyokong bagi daun, bunga dan buah untuk tumbuh
4. Bunga
Bunga merupakan salah satu dari bagian tubuh tumbuhan. Namun, tidak semua tumbuhan memiliki bunga. Proses perkembangbiakan tumbuhan secara generatif terjadi di bunga. Terdapat banyak bentuk bunga yang sangat menarik sehingga kupu-kupu dan serangga lain hinggap di bunga untuk melakukan penyerbukan. Berikut fungsi dari bunga:
- Untuk proses penyerbukan
- Agar tumbuhan bisa berkembangbiak
- Untuk menghasilkan biji
- Sebagai perhiasan bagi tumbuhan agar terlihat indah
5. Buah
Bagian tubuh tumbuhan terakhir adalah buah. Tanaman menghasilkan buah untuk dikonsumsi oleh makhluk hidup lain. Berikut beberapa fungsi dari buah:
- Agar bisa melindungi biji.
- Untuk membantu penyebaran biji-bijian.
- Untuk dijadikan sebagai cadangan makanan saat proses perkecambahan.
- Sebagai sumber makanan yang dikonsumsi oleh manusia.
Nah, itu tadi Ma, jawaban dari pertanyaan Apa Saja Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya? Semoga bermanfaat, sampai jumpa lagi~
Baca juga:
Tumbuhan ternyata punya banyak bagian dan fungsi lho, Ma. Penting untuk pengetahuan si Kecil, nih. Nah, aku udah buat Apa Saja Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya? Yuk, disimak!
Apa Saja Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya?
1. Akar
Pertama, ada akar yang terdapat pada tumbuhan di bagian bawah. Tubuh tumbuhan bagian ini kebanyakan terkubur di dalam tanah atau media tanam lain. Dibagi menjadi dua, ada akar tunggang dan akar serabut. Berikut beberapa fungsi yang dimiliki akar:
- Untuk menyerap mineral dan air dari tanah kemudian dialirkan ke batang yang merupakan penopang tanaman agar bisa berdiri kokoh.
- Untuk menyimpan cadangan makanan. Contohnya, seperti kentang dan wortel.
- Pada tumbuhan bakau, akar menjadi media pernapasan (respirasi).
2. Daun
Selanjutnya, ada bagian tubuh tumbuhan bernama daun yang memiliki peran penting pada tumbuhan. Terdapat zat klorofil pada daun berwarna hijau yang berfungsi sebagai bahan fotosintesis. Berikut beberapa fungsi pada daun:
- Daun berfungsi sebagai tempat terjadinya proses fotosintesis.
- Daun juga bisa berfungsi sebagai alat pernapasan tumbuhan
- Tempat terjadinya penguapan.
- Daun bisa dijadikan sebagai media perkembangbiakan vegetatif.
3. Batang
Terdapat bagian tubuh tumbuhan berupa batang yang bisa ditumbuhi ranting. Beberapa fungsi batang di antaranya sebagai berikut:
- Berguna sebagai alat transportasi untuk mengangkut air dan mineral dari akar menuju daun
- Untuk menyalurkan hasil fotosintesis dari daun ke seluruh tubuh
- Menjadi tempat penyimpan cadangan makanan
- Sebagai penyokong bagi daun, bunga dan buah untuk tumbuh
4. Bunga
Bunga merupakan salah satu dari bagian tubuh tumbuhan. Namun, tidak semua tumbuhan memiliki bunga. Proses perkembangbiakan tumbuhan secara generatif terjadi di bunga. Terdapat banyak bentuk bunga yang sangat menarik sehingga kupu-kupu dan serangga lain hinggap di bunga untuk melakukan penyerbukan. Berikut fungsi dari bunga:
- Untuk proses penyerbukan
- Agar tumbuhan bisa berkembangbiak
- Untuk menghasilkan biji
- Sebagai perhiasan bagi tumbuhan agar terlihat indah
5. Buah
Bagian tubuh tumbuhan terakhir adalah buah. Tanaman menghasilkan buah untuk dikonsumsi oleh makhluk hidup lain. Berikut beberapa fungsi dari buah:
- Agar bisa melindungi biji.
- Untuk membantu penyebaran biji-bijian.
- Untuk dijadikan sebagai cadangan makanan saat proses perkecambahan.
- Sebagai sumber makanan yang dikonsumsi oleh manusia.
Nah, itu tadi Ma, jawaban dari pertanyaan Apa Saja Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya? Semoga bermanfaat, sampai jumpa lagi~
Baca juga:
kembali kasih, semoga membantu ya thread ini
makasi banyak ma, threadnya bermanfaat