10 Contoh Soal Preliminary Test dan Jawabannya

group-image

Mama dan Papa sebentar lagi akan mengikuti preliminary test?

Preliminary test adalah suatu tes yang dilakukan dengan tujuan untuk menyaring pada pendaftar, yang nantinya memenuhi kualifikasi suatu rekrutmen, untuk mengikuti proses selanjutnya.

Tes yang satu ini bisa dibilang susah-susah gampang ya. Tapi kalau sudah ada persiapan, tentu kita akan lebih tenang menghadapinya. Nah, kali ini aku akan berikan informasi mengenai 10 Contoh Soal Preliminary Test dan Jawabannya. Yuk, disimak!

10 Contoh Soal Preliminary Test dan Jawabannya

(Soal 1-3) Tes ini mengharuskan peserta memilih kata dengan arti paling mendekati dengan kata yang ada di soal.

1. Monoton

a. satu

b. ajeg

c. beda

d. merata

e. Stereo

Jawaban: B

 

2. Pemerintah

a. negara

b. undang-undang

c. presiden

d. aturan

e. Suksesi

Jawaban: A

 

3. Perusahaan

a. manajemen

b. organisasi

c. akuntansi

d. perdagangan

e. Matematika

Jawaban: B

 

4. Di sebuah sesi Ujian Seleksi Masuk SMA, tercatat usia dan skor keenam siswa yang berpartisipasi:

P lebih tua dari U dan skornya lebih rendah dari Q.

Q lebih muda dari U dan skornya lebih tinggi dari R.

R lebih muda dari P dan skornya lebih tinggi dari P.

S lebih tua dari T dan skornya lebih rendah dari U.

T lebih tua dari P dan skornya lebih tinggi dari Q.

U lebih muda dari R dan skornya lebih rendah dari P.

Pertanyaan: Siapa yang paling muda?

A. P

B. Q

C. R

D. S

E. T

Jawaban: B. Q

 

(Soal 5-6) Setiap nomor pada soal-soal ini merupakan sebuah pasangan kata. Tugas peserta mencari kata yang memiliki hubungan serupa dengan yang ditulis dengan huruf KAPITAL.

5. KUMAN: PENYAKIT

a. api: kebakaran

b. ayah: ibu

c. belajar: buku

d. berdiri: duduk

e. guru: kapur

Jawaban: A

 

6. MATA: MELIHAT

a. telinga: kepala

b. rambut: hitam

c. tangan: gelang

d. kaki: melangkah

e. buku: pena

Jawaban: D

 

7. Jika roda pertama berputar 3 kali, dan roda kedua berputar 9 kali, berapa kali roda kedua akan berputar jika roda pertama berputar 10 kali

a. 30

b. 21

c. 27

d. 18

Jawaban: D

 

8. Urutan kalimat-kalimat di bawah agar menjadi paragraf yang padu!

1) Warna batunya merah menyala seperti api, bila terkena sinar matahari akan menyilaukan mata.

2) Ayah memiliki batu akik yang sangat-sangat ia sukai.

3) Batu akik ini sungguh ajaib karena seakan menyala saat lampu mati.

4) Tidak salah jika Ayah sangat suka dengan batu akiknya ini.

a. 1 – 4 – 2 – 3

b. 1 – 3 – 2 – 4

c. 2 – 1 – 3 – 4

d. 2 – 3 – 4 – 1

Jawaban: C

 

9. Novi mengendarai mobil dari Kota Semarang menuju Blora dengan kecepatan 40 km/jam, sedangkan Ima mengendarai mobil dari Blora menuju Semarang dengan kecepatan 60 km/jam. Jika jarak Kota Semarang dengan Blora adalah 125 km dan mereka berangkat pada pukul 07.00 maka pada pukul berapa mereka akan berpapasan?

a. 08.00

b. 08.15

c. 08.25

d. 08.30

Jawaban: B

 

10. Harga 2 koper dan 5 tas adalah Rp 600.000,00, sedangkan harga 3 koper dan 2 tas adalah Rp 570.000,00. Harga sebuah koper dan tas adalah ...

a. Rp240.000

b. Rp270.000

c. Rp330.000

d. Rp390.000

Jawaban: B

Jadi itulah tadi, 10 Contoh Soal Preliminary Test dan Jawabannya. Semoga bisa membantu untuk kamu yang sedang membutuhkannya ya!

Baca juga: