15 Contoh Soal Analogi TPA dan Jawaban

Hai Mama dan Papa, siapa nih yang suka terkecoh kalo lagi ngerjain soal Analogi TPA? Jujur aku banget sih ini, apalagi kalo ngerjain dengan waktu yang terbatas.

Nah biar nggak bingung, kali ini aku mau sharing tentang 15 Contoh Soal Analogi TPA dan Jawaban. Kalo penasaran, boleh langsung simak yaaa.

15 Contoh Soal Analogi TPA dan Jawaban

1. MAKANAN : LAPAR = .… : …
a. Air : Haus
b. Minyak : api
c. Gelap : lampu
d. Rumput : kambing
e. Angin : panas

Jawaban: A (Makanan bisa mengatasi lapar. Air bisa mengatasi haus)

2. API : BAKAR : PANAS = …. : …. : ….
a. Api : Lembab : Dingin
b. Es : Beku : Dingin
c. Udara : Segar : hangat
d. Kayu : Keras : Panjang
e. Besi : Panas : Memuai

Jawaban: B (Api yang terbakar akan terasa panas. Es yang membeku akan terasa dingin)

3. GEMBIRA : SENANG = …. : ….
a. Taktik : Peran
b. Kepemimpinan : Metode
c. Pemikiran : Ide
d. Panggung : Penonton
e. Manajemen : Keuangan

Jawaban: C (Gembira sama dengan senang. Pemikiran sama dengan ide)

4. JANTUNG : …. = OTAK : MEMIKIR
a. Pompa
b. Syarat
c. Kepala
d. Sentra
e. Kecerdasan

Jawaban: C (Jantung berfungsi untuk memompa darah. Otak berfungsi untuk berpikir)

5. ES : DINGIN = ….
a. Udara : Panas
b. Matahari : Panas
c. Utara : Selatan
d. Langit : Bumi
e. Darat : Laut

Jawaban: B (Es terasa dingin. Matahari terasa panas)

6. PISTOL : … = PULPEN : TULIS
a. Tembak
b. Pukul
c. Tajam
d. Tutup
e. Sayat

Jawaban: A (Pulpen untuk menulis. Pistol untuk menembak)

7.BERAS : NASI : MAKAN = ….
a. Tembakau : Cerutu : isap
b. Penulis : Buku : Baca
c. Koran : Majalah : Buletin
d. Kulit : Sepatu : Kaki
e. Bensin : Mesin : Mobil

Jawaban: A (Beras diolah menjadi nasi, kemudian dimakan. Tembakau diolah menjadi cerutu, kemudian diisap)

8. KURSI : ROTAN = PINTU : …
a. Kayu
b. Atap
c. Dinding
d. Pohon
e. Bangku

Jawaban: A (Kursi terbuat dari rotan. Pintu terbuat dari kayu)

9. DIAMETER : LINGKARAN = DIAGONAL : …
a. Segiempat
b. Segitiga
c. Kerucut
d. Bola
e. Panjang

Jawaban: A (Diameter adalah garis yang membagi lingkaran. Diagonal adalah garis yang membagi segiempat)

10. SAKIT : DOKTER =
a. Patah : Tumbuh
b. Album : Foto
c. Lantai : Licin
d. Rusak : Montir
e. Maju : Mundur

Jawaban: D (Sakit diobati oleh dokter. Rusak diperbaiki oleh montir)

11. TARIK : JAUH = … : …
a. Asah : Tajam
b. Cuci : Kotor
c. Lempar : Terbang
d. Siram : Basah
e. Tolak : Jauh

Jawaban: B (Kalau jauh harus ditarik agar mendekat. Kalau kotor harus dicuci agar bersih)

12. DINIHARI : SENJA = …. : ….
a. Sepatu : Tas
b. Menit : Detik
c. Barat : Selatan
d. Siang : Malam
e. Kakek : Anak

Jawaban: D (Dinihari lawan kata senja. Siang lawan kata malam)

13. JENDELA : TIRAI = …. : ….
a. Hati : Sedih
b. Hidung : Kuping
c. Mata : Kelompak mata
d. Sampul : Buku
e. Tangan : Jam

Jawaban: C (Jendela ditutup dengan tirai. Mata ditutup dengan kelopak mata)

14.RENCANA : PELAKSANAAN = ….
a. Kaki : Berjalan
b. Tahap : Tingkat
c. Kereta : Listrik
d. Planning : Implementasi
e. Jalan : Mobil

Jawaban: D (Rencana dan pelaksanaan sama artinya dengan planning dan implementasi)

15. GUNDUL : RAMBUT = ….
a. Kepala : Botak
b. Rambut : Cukur
c. Bugil : Pakaian
d. Basah : Pakaian
e. Gundul : kepala

Jawaban: C (Gundul artinya tidak punya rambut. Bugil artinya tidak memakai pakaian)

Demikian tadi ya 15 Contoh Soal Analogi TPA dan Jawaban. Semoga bisa membantu!