Hi, Ma! Aura menawan dari Ratu Elizabeth II memang gak perlu diragukan lagi, ya. Meskipun sudah menginjak usia yang terbilang tidak muda, Ratu Elizabeth tetap terlihat anggun dan menawan dalam berbusana. Wanita kelahiran 21 April 1926 ini memiliki gaya khasnya sendiri dalam berbusana. Penasaran kan 5 Fakta Fashion Ratu Elizabeth II, Penuh Makna? Selengkapnya di bawah ini!
Berikut adalah ulasan mengenai 5 Fakta Fashion Ratu Elizabeth II, Penuh Makna.
1. Menggunakan Payung
Mungkin Mama sering melihat Ratu Elizabeth II selalu membawa payung bening saat berfoto. Payung tersebut dibuat oleh Fulton berasal dari Inggris. Sampai detik ini ratu sudah memiliki sekitar 100 payung dalam setiap warna pelangi. Penata pakaiannya, Angela Kelly, bekerja dengan Fulton untuk membuat payung yang disesuaikan warna baju Ratu Elizabeth II. Mama juga bisa membeli jika tertarik dengan harga USD 30 atau sekitar Rp. 430 ribu.
2. Selalu Memakai Merek Sepatu yang Sama
Ratu Elizabeth II memakai sepatu dari merek warisan Anello dan Davide. Selain itu, memiliki seluruh tim terdiri dari orang-orang yang membuat setiap pasangan sesuai dengan ukuran tubuhnya. Mama pasti sering melihatnya dalam gaya hitam yang sama dengan gesper di bagian depan dan tumit rendah 5 cm.
3. Mengenakan Gaun dengan Warna Cerah
Alasan Ratu Elizabeth II selalu mengenakan pakaian berwarna cerah adalah agar dia dapat dengan mudah terlihat di keramaian, bahkan orang berdiri dari kejauhan pun bisa melihatnya. Selain itu, selalu mengenakan topi dalam warna serasi juga menjadi cara ekstra baginya untuk tetap terlihat. Ratu Elizabeth II juga pandai dalam menyesuaikan hiasan kepala bermotif bunga atau bulu dengan mantelnya yang warna warni.
4. Selalu Membawa Tas Tangan Khusus
Ratu Elizabeth II jarang sekali tidak membawa tas tangan favoritnya. Ratu ternyata suka mengenakan tas Royale seharga Rp. 46 juta, Turandot seharga Rp. 46,2 juta, dan Traviata seharga Rp. 40 juta. Bethan Holt, seorang penulis “The Queen: 70 Years of Majestic Style” mengatakan bahwa tas milik Ratu Elizabeth II memiliki tali ekstra sepanjang 40 cm sehingga bisa menggantung dengan nyaman di lengannya, dilapisi sutra daripada suede, dan lebih dari itu beberapa tahun terakhir tasnya telah dimodifikasi menjadi seringan mungkin agar mudah dibawa Yang Mulia.
5. Jarang Terlihat Mengenakan Celana
Mama pasti sering melihat Kate Middleton dan Meghan Markle mengenakan celana panjang saat di acara publik. Lain halnya dengan Ratu Elizabeth II yang sama sekali tidak pernah terlihat mengenakan celana, kecuali gaun di acara publik. Yang Mulia telah di foto mengenakan celana di depan umum kurang dari 10 kali dalam 70 tahun terakhir, tetapi bukan berarti dia tidak pernah mengenakan celana di dalam rumah.
Nah, itulah tadi 5 Fakta Fashion Ratu Elizabeth II, Penuh Makna. Gimana, Ma? Ternyata dibalik pakaian anggun yang dikenakan Ratu tersimpan fakta menarik dan bermakna, kan? Semoga bermanfaat!
Hi, Ma! Aura menawan dari Ratu Elizabeth II memang gak perlu diragukan lagi, ya. Meskipun sudah menginjak usia yang terbilang tidak muda, Ratu Elizabeth tetap terlihat anggun dan menawan dalam berbusana. Wanita kelahiran 21 April 1926 ini memiliki gaya khasnya sendiri dalam berbusana. Penasaran kan 5 Fakta Fashion Ratu Elizabeth II, Penuh Makna? Selengkapnya di bawah ini!
Berikut adalah ulasan mengenai 5 Fakta Fashion Ratu Elizabeth II, Penuh Makna.
1. Menggunakan Payung
Mungkin Mama sering melihat Ratu Elizabeth II selalu membawa payung bening saat berfoto. Payung tersebut dibuat oleh Fulton berasal dari Inggris. Sampai detik ini ratu sudah memiliki sekitar 100 payung dalam setiap warna pelangi. Penata pakaiannya, Angela Kelly, bekerja dengan Fulton untuk membuat payung yang disesuaikan warna baju Ratu Elizabeth II. Mama juga bisa membeli jika tertarik dengan harga USD 30 atau sekitar Rp. 430 ribu.
2. Selalu Memakai Merek Sepatu yang Sama
Ratu Elizabeth II memakai sepatu dari merek warisan Anello dan Davide. Selain itu, memiliki seluruh tim terdiri dari orang-orang yang membuat setiap pasangan sesuai dengan ukuran tubuhnya. Mama pasti sering melihatnya dalam gaya hitam yang sama dengan gesper di bagian depan dan tumit rendah 5 cm.
3. Mengenakan Gaun dengan Warna Cerah
Alasan Ratu Elizabeth II selalu mengenakan pakaian berwarna cerah adalah agar dia dapat dengan mudah terlihat di keramaian, bahkan orang berdiri dari kejauhan pun bisa melihatnya. Selain itu, selalu mengenakan topi dalam warna serasi juga menjadi cara ekstra baginya untuk tetap terlihat. Ratu Elizabeth II juga pandai dalam menyesuaikan hiasan kepala bermotif bunga atau bulu dengan mantelnya yang warna warni.
4. Selalu Membawa Tas Tangan Khusus
Ratu Elizabeth II jarang sekali tidak membawa tas tangan favoritnya. Ratu ternyata suka mengenakan tas Royale seharga Rp. 46 juta, Turandot seharga Rp. 46,2 juta, dan Traviata seharga Rp. 40 juta. Bethan Holt, seorang penulis “The Queen: 70 Years of Majestic Style” mengatakan bahwa tas milik Ratu Elizabeth II memiliki tali ekstra sepanjang 40 cm sehingga bisa menggantung dengan nyaman di lengannya, dilapisi sutra daripada suede, dan lebih dari itu beberapa tahun terakhir tasnya telah dimodifikasi menjadi seringan mungkin agar mudah dibawa Yang Mulia.
5. Jarang Terlihat Mengenakan Celana
Mama pasti sering melihat Kate Middleton dan Meghan Markle mengenakan celana panjang saat di acara publik. Lain halnya dengan Ratu Elizabeth II yang sama sekali tidak pernah terlihat mengenakan celana, kecuali gaun di acara publik. Yang Mulia telah di foto mengenakan celana di depan umum kurang dari 10 kali dalam 70 tahun terakhir, tetapi bukan berarti dia tidak pernah mengenakan celana di dalam rumah.
Nah, itulah tadi 5 Fakta Fashion Ratu Elizabeth II, Penuh Makna. Gimana, Ma? Ternyata dibalik pakaian anggun yang dikenakan Ratu tersimpan fakta menarik dan bermakna, kan? Semoga bermanfaat!
gaya fashionnya gak pernah berubah dari dulu, cantik banget!!