7 Arti Mitos Kelelawar Masuk Rumah
Hewan masuk rumah, sepertinya jadi satu hal yang biasa kita temui ya Ma, Pa. Tapi bagaimana jika hewan yang masuk rumah itu adalah kelelawar? Tentu kita harus waspada ya!
Kelelawar adalah salah satu hewan yang aktif di malam hari, khususnya di waktu gelap gulita. Biasanya kelelawar itu bergerak atau terbang di waktu peralihan antara maghrib dan malam hari. Ini karena di waktu tersebut, penerimaan gelombang ultrasonik kelelawar akan tergeanggu oleh banyak faktor, yang membuatnya terperangkap ke dalam rumah.
Nah, di lingkungan masyarakat khususnya di Indonesia, ada banyak mitos yang beredar kuat mengenai kelelawar ini. Karena kelelawar dianggap sebagai hewan dengan wujud yang menyeramkan dan sering dikaitkan dengan kisah mistis.
Penasaran? Berikut ini aku kasih informasi mengenai 7 Arti Mitos Kelelawar Masuk Rumah.
1. Dianggap sebagai pembawa sial
Hewan kelelawar dianggap membawa sial, khususnya di Indonesia. Jika masuk ke dalam rumah, kelelawar dianggap sebagai pertanda kemalangan bagi si pemilik rumah. Ini juga banyak dianggap sebagai tanda adanya kematian dari salah satu anggota keluarga yang ada di rumah tersebut. Makanya banyak orang yang merasa risih, ketika ada kelelawar yang masuk ke dalam rumah, apalagi di malam hari.
2. Kelelawar dianggap sebagi titisan orang mati
Banyak juga masyarakat yang percaya kalau kehadiran kelelawar di rumah dianggap sebagai tanda kematian. Ini karena mitos yang beredar menyebut kalau kelelawar merupakan titisan orang meninggal. Ketika kelelawar masuk ke rumah, artinya ini sebagai tanda peringatan bahwa salah satu anggota keluarga tersebut, akan meninggal dunia. Ini jadi salah satu dari 7 Arti Mitos Kelelawar Masuk Rumah.
3. Membawa aura negatif ke rumah
Kalo menurut Primbon Jawa, kelelawar dianggap sebagai salah satu hewan yang mudah terpacing aura negatif. Jadi ketika kelelawar masuk ke dalam rumah, artinya rumah itu dipenuhi oleh aura negatif. Karena kelelawar suka dengan tempat-tempat yang memiliki aura negatif. Aura negatif ini bisa berasal dari banyak hal ya, misalnya rumah bekas pembunuhan.
4. Membawa rezeki akan datang
Di dalam Primbon Jawa juga disebutkan hal positif dari masuknya kelelawar ke dalam rumah. Kelelawar dianggap punya sisi baik, terutama bagi warga Pulau Jawa. Dimana jika kelelawar masuk ke rumah, artinya akan ada rezeki yang segera datang. Ini banyak dipercaya, terlebih jika kelelawar masuk ke dalam rumah dan berputar searah jarum jam.
5. Pertanda buruk dalam kepercayaan China
Mitos ini diambil dari kepercayaan fengshui masyarakat China. Jika kelelawar masuk ke dalam rumah, artinya akan ada pertanda buruk. Dimana anggota keluarga yang ada di dalam rumah akan mengalami penyakit tujuh turunan, masalah hidup, kekurangan rezeki, hingga jauh dari jodoh.
6. Pertanda kalau rumah dalam keadaan kotor
Hadirnya kelelawar di dalam rumah, nggak cuma berkaitan dengan hal-hal mistis. Ini juga jadi tanda kalau hunian atau rumah kita dalam kondisi kotor. Karena pada dasarnya, kelelawar sangat suka dengan tempat yang lembap dan gelap. Jika rumah kita kotor, bau dan lembap, jangan heran kalau kelelawar masuk ke dalam rumah ya!
7. Pertanda akan ada perubahan dalam hidup
Dalam budaya Celtic, kelelawar yang masuk ke dalam rumah diartikan sebagai lambang kegembiraan. Dimana ini menjadi tanda akan ada perubahan yang terjadi di dalam hidup. Perubahan ini bisa terjadi dalam kehidupan pribadi, pekerjaan, keluarga atau lingkungan sekitar.
Itu tadi, 7 Arti Mitos Kelelawar Masuk Rumah. Mama dan Papa lebih percaya yang mana nih?
Baca juga: