7 Hewan Penangkal Ilmu Hitam atau Santet

group-image

Di Indonesia sudah banyak sekali cerita tentang santet dan juga ilmu hitam lainnya. Cukup mengerikan ya, Ma! Apalagi mendengar cerita bahwa ilmu hitam memberikan pengaruh buruk bagi orang yang menerimanya. 

Tapi tenang saja, Ma! Ternyata ada 7 Hewan Penangkal Ilmu Hitam atau Santet yang bisa menjaga Mama. Penasaran apa aja? Yuk, simak selengkapnya ya!

7 Hewan Penangkal Ilmu Hitam atau Santet 

1. Kucing 

Siapa yang pelihara kucing di rumah nih, Ma? Atau hanya sekedar memberi makan kucing di sekitar rumah? Ternyata hewan lucu satu ini bisa melindungi kita dari santet dan ilmu hitam lainnya, lho. 

Kucing biasanya memiliki kepekaan yang lebih hebat daripada manusia. Kucing akan bertingkah aneh jika menemukan sesuatu yang tidak biasa di sekitarnya. Bahkan konon katanya kucing juga bisa melihat makhluk halus, lho.  

2. Burung perkutut 

Burung perkutut ternyata juga bisa menangkal ilmu hitam, lho, Ma. Banyak yang percaya bahwa burung ini memiliki kekuatan magis yang kuat. Ada lima jenis burung perkutut yang konon katanya bisa menangkal ilmu hitam. 

Pertama adalah burung perkutut cemani kol buntet, kemudian ada perkutut rajekwesi, perkutut singkir sengkolo, perkutut puser bumi dan yang terakhir ada perkutut jogoboyo. Hebat sekali ya, Ma! 

3. Ayam cemani 

Siapa sangka ternyata seekor ayam bisa menangkal ilmu hitam juga nih, Ma. Ayam cemani yang didominasi warna hitam ini memang terlihat menyeramkan ya, Ma. Apalagi mendengarkan mitos ayam cemani yang katanya bisa menjadi makanan jin atau persembahan ilmu hitam.

Tetapi bagi sebagian orang dibalik warnanya yang menyeramkan, ia bisa membantu kita menangkal ilmu hitam. Dahulu kala ayam ini tidak sembarang dimiliki oleh orang biasa, lho. Ayam cemani biasanya dipelihara oleh para keturunan kerajaan agar terhindar dari serangan gaib. 

4. Burung hantu 

Sesuai dengan namanya, burung hantu biasanya dikaitkan dengan makhluk halus. Bahkan di beberapa film, burung hantu ini menjadi properti untuk menambahkan kesan horror. Apalagi burung hantu yang merupakan hewan nokturnal atau aktif pada malam hari. 

Biasanya burung hantu akan mengeluarkan suara jika menemukan sesuatu yang aneh atau bahkan tak kasat mata. Karena kepekaannya inilah burung hantu menjadi salah satu hewan yang bisa menangkal ilmu hitam.

5. Anjing 

Hewan berikutnya adalah hewan peliharaan yang tidak kalah lucunya. Anjing termasuk hewan peliharaan yang cukup pintar dibandingkan hewan peliharaan lainnya ya, Ma. Selain itu anjing juga peka terhadap lingkungan. Apalagi anjing yang sudah terlatih untuk melindungi majikannya. 

Penciuman dan pendengarannya yang tajam membuat anjing selalu waspada jika ada hal aneh yang didekatnya. Jika Mama memelihara anjing dan mereka berperilaku aneh, maka Mama harus waspada ya. 

6. Burung pelatuk 

Siapa yang familiar dengan kartun Woody Woodpecker? Kartun yang satu ini adalah kartun tentang burung pelatuk. Burung ini diyakini bisa menangkal ilmu hitam nih, Ma. Sayangnya untuk mendapatkan burung ini tidak begitu mudah ya, Ma. Burung yang satu ini biasanya tinggal di dahan pohon yang tinggi supaya bisa mengincar mangsanya dengan mudah. 

7. Angsa 

Hewan ini ternyata bisa menangkal santet dan ilmu hitam lainnya, lho, Ma. Angsa yang merupakan herbivora ini juga memiliki kepekaan terhadap lingkungan sekitarnya. Hewan yang satu ini memang terlihat anggun dan tenang ya, Ma. Tetapi dibalik itu semua ternyata ia mampu menahan semua ilmu hitam yang ada. Hebat sekali ya, Ma! 

Nah, itu dia 7 Hewan Penangkal Ilmu Hitam atau Santet yang bisa menjaga Mama. Semoga bermanfaat ya! 

Baca juga:

Di Indonesia sudah banyak sekali cerita tentang santet dan juga ilmu hitam lainnya. Cukup mengerikan ya, Ma! Apalagi mendengar cerita....

Di Indonesia sudah banyak sekali cerita tentang santet dan juga ilmu hitam lainnya. Cukup mengerikan ya, Ma! Apalagi mendengar cerita bahwa ilmu hitam memberikan pengaruh buruk bagi orang yang menerimanya. 

Tapi tenang saja, Ma! Ternyata ada 7 Hewan Penangkal Ilmu Hitam atau Santet yang bisa menjaga Mama. Penasaran apa aja? Yuk, simak selengkapnya ya!

7 Hewan Penangkal Ilmu Hitam atau Santet 

1. Kucing 

Siapa yang pelihara kucing di rumah nih, Ma? Atau hanya sekedar memberi makan kucing di sekitar rumah? Ternyata hewan lucu satu ini bisa melindungi kita dari santet dan ilmu hitam lainnya, lho. 

Kucing biasanya memiliki kepekaan yang lebih hebat daripada manusia. Kucing akan bertingkah aneh jika menemukan sesuatu yang tidak biasa di sekitarnya. Bahkan konon katanya kucing juga bisa melihat makhluk halus, lho.  

2. Burung perkutut 

Burung perkutut ternyata juga bisa menangkal ilmu hitam, lho, Ma. Banyak yang percaya bahwa burung ini memiliki kekuatan magis yang kuat. Ada lima jenis burung perkutut yang konon katanya bisa menangkal ilmu hitam. 

Pertama adalah burung perkutut cemani kol buntet, kemudian ada perkutut rajekwesi, perkutut singkir sengkolo, perkutut puser bumi dan yang terakhir ada perkutut jogoboyo. Hebat sekali ya, Ma! 

3. Ayam cemani 

Siapa sangka ternyata seekor ayam bisa menangkal ilmu hitam juga nih, Ma. Ayam cemani yang didominasi warna hitam ini memang terlihat menyeramkan ya, Ma. Apalagi mendengarkan mitos ayam cemani yang katanya bisa menjadi makanan jin atau persembahan ilmu hitam.

Tetapi bagi sebagian orang dibalik warnanya yang menyeramkan, ia bisa membantu kita menangkal ilmu hitam. Dahulu kala ayam ini tidak sembarang dimiliki oleh orang biasa, lho. Ayam cemani biasanya dipelihara oleh para keturunan kerajaan agar terhindar dari serangan gaib. 

4. Burung hantu 

Sesuai dengan namanya, burung hantu biasanya dikaitkan dengan makhluk halus. Bahkan di beberapa film, burung hantu ini menjadi properti untuk menambahkan kesan horror. Apalagi burung hantu yang merupakan hewan nokturnal atau aktif pada malam hari. 

Biasanya burung hantu akan mengeluarkan suara jika menemukan sesuatu yang aneh atau bahkan tak kasat mata. Karena kepekaannya inilah burung hantu menjadi salah satu hewan yang bisa menangkal ilmu hitam.

5. Anjing 

Hewan berikutnya adalah hewan peliharaan yang tidak kalah lucunya. Anjing termasuk hewan peliharaan yang cukup pintar dibandingkan hewan peliharaan lainnya ya, Ma. Selain itu anjing juga peka terhadap lingkungan. Apalagi anjing yang sudah terlatih untuk melindungi majikannya. 

Penciuman dan pendengarannya yang tajam membuat anjing selalu waspada jika ada hal aneh yang didekatnya. Jika Mama memelihara anjing dan mereka berperilaku aneh, maka Mama harus waspada ya. 

6. Burung pelatuk 

Siapa yang familiar dengan kartun Woody Woodpecker? Kartun yang satu ini adalah kartun tentang burung pelatuk. Burung ini diyakini bisa menangkal ilmu hitam nih, Ma. Sayangnya untuk mendapatkan burung ini tidak begitu mudah ya, Ma. Burung yang satu ini biasanya tinggal di dahan pohon yang tinggi supaya bisa mengincar mangsanya dengan mudah. 

7. Angsa 

Hewan ini ternyata bisa menangkal santet dan ilmu hitam lainnya, lho, Ma. Angsa yang merupakan herbivora ini juga memiliki kepekaan terhadap lingkungan sekitarnya. Hewan yang satu ini memang terlihat anggun dan tenang ya, Ma. Tetapi dibalik itu semua ternyata ia mampu menahan semua ilmu hitam yang ada. Hebat sekali ya, Ma! 

Nah, itu dia 7 Hewan Penangkal Ilmu Hitam atau Santet yang bisa menjaga Mama. Semoga bermanfaat ya! 

Baca juga:

Wuihhh untung punya kucing