Mama dan Papa, siapa nih yang suka banget ngedit foto?
Aku juga suka lho. Menurut aku editing foto jadi satu hal yang penting, apalagi kalo foto tersebut buat di-upload di sosial media. Kayaknya kebutuhan konten sekarang, mengharuskan kita bisa ngedit foto atau video ya. Setuju nggak sih?
Tapi pernah nggak sih, pas coba naikin resolusinya, foto jadi terkesan pecah gitu? Kalo ngalamin ini, tenang, aku punya solusinya nih. Berikut 9 Cara Menaikkan Resolusi Foto Tanpa Pecah.
Cara Menaikkan Resolusi Foto Tanpa Pecah Melalui HP atau Smartphone
1. Cara menaikkan resolusi foto di HP melalui aplikasi Lit Photo
Download dan instal aplikasi Lit Photo, dan buka aplikasinya.
Masuk ke Menu Utama, lalu ubah ukuran foto dengan klik Resize Photo.
Klik tombol Check pada kanan atas layar smartphone-mu.
Pilih foto yang ingin di-resize.
Perbesar gambar dengan klik layar Resize Options.
Klik Pixel pada menu Resize Mode, lalu pilih ukuran sesuai keinginan.
Klik Start Resizing, kemudian download gambar yang sudah diedit!
2. Cara menaikkan resolusi foto di HP melalui aplikasi Pictools
Download aplikasi Pictools terlebih dahulu.
Klik Resize (Px).
Pick image, lalu pilih foto yang ingin diperbesar resolusinya.
Klik Continue dan atur resolusi yang diinginkan.
Klik Continue dan Klik View Result.
Setelah itu, foto kamu berhasil di resize!
3. Cara menaikkan resolusi foto di HP melalui aplikasi Remini
Download dan instal aplikasi Remini, kemudian buka aplikasinya.
Sebelum mulai mengedit, kamu harus buat akun terlebih dahulu ya.
Klik pada opsi Enhance.
Pilih foto yang ingin kamu perbesar resolusinya.
Pilih tools Crop untuk crop gambar.
Klik tombol ceklis hijau, kemudian download gambar yang sudah kamu edit!
4. Cara menaikkan resolusi foto di HP melalui aplikasi Waifu2x
Download aplikasi Waifu2x melalui Google Play Store dan buka aplikasi Waifu2x.
Klik Select Image untuk memilih gambar yang ingin kamu perbaiki kualitasnya.
Kostumisasi Gambar dengan pilih High pada kolom Noise Reduction, untuk mengurangi noise pada gambar.
Atur ukuran gambar dengan pilih Scale. Perlu diingat None untuk normal, 2x untuk memperbesar ukuran gambar menjadi 2x lipat.
Ubah format gambar. Kamu bisa memilih opsi Convert untuk mengubah format.
Cara Menaikkan Resolusi Foto Tanpa Pecah Melalui PC atau Laptop
5. Cara menaikkan resolusi foto di Mac
Buka foto yang ingin diperbesar resolusinya.
Klik menu Show Markup Toolbar.
Klik Adjust Size.
Isi Width dan Length sesuai kebutuhan resolusi.
6. Cara menaikkan resolusi foto di PC dengan software Photoshop
Download Adobe Photoshop dan buka softwarenya.
Cari gambar yang akan diedit, klik menu File lalu pilih New.
Pada layer baru, isi kolom Name dengan nama layer, kemudian atur ukuran layer.
Isi Resolution dengan angka yang tinggi, lalu klik OK.
Klik Move Tool yang terdapat pada Toolbox.
Pindahkan layer gambar yang akan diperbesar resolusinya ke dalam layer berwarna putih. Kemudian lihat perbandingan antara gambar yang diperbesar ukuran resolusinya, dengan layer baru.
Pastikan layer teratas adalah layer dari gambar yang akan diperbesar resolusinya
Klik menu Layer, Pilih Smart Objects, Pilih Convert To Smart Object.
Klik menu Edit, lalu pilih Free Transform.
Tarik ujung foto sambil menekan Shift+Alt agar ukuran foto tetap seimbang.
Tekan Enter jika sudah selesai. Kemudian klik menu File, lalu pilih Save As.
7. Cara menaikkan resolusi foto di PC melalui situs Waifu2x