Apa Arti Duck Syndrome, Istilah Viral di TikTok?

group-image

Seiring perkembangan zaman banyak sekali istilah baru yang tidak kita ketahui. Istilah baru ini ada yang dari serapan bahasa Inggris ada juga yang sudah menjadi bahasa baku Indonesia seperti warganet atau netizen. 

TikTok yang menjadi salah satu platform favorit ini juga kerap kali memunculkan istilah yang jarang diketahui oleh kebanyakan orang. Salah satu contoh yang bisa kita ambil yaitu Duck Syndrome. Penasaran Apa Arti Duck Syndrome, Istilah Viral di TikTok? Yuk, simak lengkapnya pada ulasan berikut ini ya! 

  • Apa Arti Duck Syndrome, Istilah Viral di TikTok?

Istilah ini sedang banyak digunakan di TikTok karena banyak orang yang ternyata mengalami hal yang sama. Mudahnya Duck Syndrom ini adalah keadaan dimana seseorang terlihat baik-baik saja tetapi sebenarnya mengalami banyak tekanan dan kesedihan dalam dirinya. 

Sindrom bebek ini dikemukakan pertama kali di Stanford University, Amerika Serikat. Awalnya sindrom ini muncul untuk menggambarkan persoalan para mahasiswa yang ada di sana. Dinamakan sindrom bebek atau Duck Syndrom karena dianalogikan oleh seekor bebek yang berenang dengan tenang tetapi kakinya berjuang keras untuk bergerak agar tubuhnya selalu berada di permukaan air. 

  • Penyebab dan gejala Duck Syndrome 

Biasanya sindrom ini dialami oleh mahasiswa atau pekerja yang masih berusia muda. Sampai saat ini duck syndrom belum diakui secara resmi sebagai gangguan mental. Berikut ada beberapa faktor yang meningkatkan risiko seseorang mengalami duck syndrome: 

  1. Beban ekspektasi yang tinggi dari orang sekitar 
  2. Tuntutan akademik 
  3. Perfeksionis 
  4. Memiliki pengalaman traumatik 
  5. Pengaruh sosial media yang menimbulkan rasa rendah diri akan kehidupan orang lain yang lebih sempurna

Gejala bagi orang yang kemungkinan mengalami duck syndrom ini seperti depresi, gangguan kecemasan, dan juga gugup. Kebanyakan dari mereka juga sulit konsentrasi, sulit tidur, mudah pusing, dan tertekan secara mental. Ada juga yang memiliki kecenderungan bahwa mereka sedang diamati atau diuji sehingga harus menunjukkan kemampuannya dengan maksimal.  

  • Cara mengatasi Duck Syndrome 

Sindrom ini bisa disebabkan banyak hal yang membuat kesehatan mental terganggu. Gejalanya tidak boleh diabaikan begitu saja karena penderitanya bisa mengalami depresi atau bahkan memiliki ide untuk mengakhiri hidupnya. Maka dari itu ada beberapa cara untuk mengatasi duck syndrome ini, berikut caranya:

  1. Melakukan konseling dengan pembimbing akademis, guru BK atau mengunjungi psikolog terdekat. 
  2. Jika cara pada poin satu belum bisa dilakukan, kalian bisa memulainya dengan mengetahui kapasitas diri. Kapasitas diri perlu diketahui agar kita bisa bekerja sesuai kemampuan yang kita miliki. 
  3. Mulailah hidup sehat seperti mengkonsumsi makanan yang bergizi, rajin olahraga, dan juga tidur yang cukup. Hal ini memang terlihat sederhana, tetapi dampaknya bagi kehidupan juga besar, lho. 
  4. Meluangkan waktu untuk me time dan liburan untuk mengurangi stres berlebih. 
  5. Mengubah pola pikir menjadi lebih positif dan jauhi media sosial untuk beberapa waktu. 

Nah, itu dia ulasan tentang Apa Arti Duck Syndrome, Istilah Viral di TikTok? Semoga bisa membantu Mama dan Papa mengenali gejala serta cara penanganannya ya! 

Baca juga:

Komentar
Seiring perkembangan zaman banyak sekali istilah baru yang tidak kita ketahui. Istilah baru ini ada yang dari serapan bahasa Inggris....

Seiring perkembangan zaman banyak sekali istilah baru yang tidak kita ketahui. Istilah baru ini ada yang dari serapan bahasa Inggris ada juga yang sudah menjadi bahasa baku Indonesia seperti warganet atau netizen. 

TikTok yang menjadi salah satu platform favorit ini juga kerap kali memunculkan istilah yang jarang diketahui oleh kebanyakan orang. Salah satu contoh yang bisa kita ambil yaitu Duck Syndrome. Penasaran Apa Arti Duck Syndrome, Istilah Viral di TikTok? Yuk, simak lengkapnya pada ulasan berikut ini ya! 

  • Apa Arti Duck Syndrome, Istilah Viral di TikTok?

Istilah ini sedang banyak digunakan di TikTok karena banyak orang yang ternyata mengalami hal yang sama. Mudahnya Duck Syndrom ini adalah keadaan dimana seseorang terlihat baik-baik saja tetapi sebenarnya mengalami banyak tekanan dan kesedihan dalam dirinya. 

Sindrom bebek ini dikemukakan pertama kali di Stanford University, Amerika Serikat. Awalnya sindrom ini muncul untuk menggambarkan persoalan para mahasiswa yang ada di sana. Dinamakan sindrom bebek atau Duck Syndrom karena dianalogikan oleh seekor bebek yang berenang dengan tenang tetapi kakinya berjuang keras untuk bergerak agar tubuhnya selalu berada di permukaan air. 

  • Penyebab dan gejala Duck Syndrome 

Biasanya sindrom ini dialami oleh mahasiswa atau pekerja yang masih berusia muda. Sampai saat ini duck syndrom belum diakui secara resmi sebagai gangguan mental. Berikut ada beberapa faktor yang meningkatkan risiko seseorang mengalami duck syndrome: 

  1. Beban ekspektasi yang tinggi dari orang sekitar 
  2. Tuntutan akademik 
  3. Perfeksionis 
  4. Memiliki pengalaman traumatik 
  5. Pengaruh sosial media yang menimbulkan rasa rendah diri akan kehidupan orang lain yang lebih sempurna

Gejala bagi orang yang kemungkinan mengalami duck syndrom ini seperti depresi, gangguan kecemasan, dan juga gugup. Kebanyakan dari mereka juga sulit konsentrasi, sulit tidur, mudah pusing, dan tertekan secara mental. Ada juga yang memiliki kecenderungan bahwa mereka sedang diamati atau diuji sehingga harus menunjukkan kemampuannya dengan maksimal.  

  • Cara mengatasi Duck Syndrome 

Sindrom ini bisa disebabkan banyak hal yang membuat kesehatan mental terganggu. Gejalanya tidak boleh diabaikan begitu saja karena penderitanya bisa mengalami depresi atau bahkan memiliki ide untuk mengakhiri hidupnya. Maka dari itu ada beberapa cara untuk mengatasi duck syndrome ini, berikut caranya:

  1. Melakukan konseling dengan pembimbing akademis, guru BK atau mengunjungi psikolog terdekat. 
  2. Jika cara pada poin satu belum bisa dilakukan, kalian bisa memulainya dengan mengetahui kapasitas diri. Kapasitas diri perlu diketahui agar kita bisa bekerja sesuai kemampuan yang kita miliki. 
  3. Mulailah hidup sehat seperti mengkonsumsi makanan yang bergizi, rajin olahraga, dan juga tidur yang cukup. Hal ini memang terlihat sederhana, tetapi dampaknya bagi kehidupan juga besar, lho. 
  4. Meluangkan waktu untuk me time dan liburan untuk mengurangi stres berlebih. 
  5. Mengubah pola pikir menjadi lebih positif dan jauhi media sosial untuk beberapa waktu. 

Nah, itu dia ulasan tentang Apa Arti Duck Syndrome, Istilah Viral di TikTok? Semoga bisa membantu Mama dan Papa mengenali gejala serta cara penanganannya ya! 

Baca juga:

Oh ternyata muka topeng ada istilahnya ya