Arti Bunga Mawar Biru dan Faktanya

Mama dan Papa, pernahkah menerima bunga mawar biru?

Menurut yang aku tahu, mawar biru ini punya arti yang cukup mendalam. Di mana bunga mawar biru merepresentasikan sosok si pemberi yang cukup tenang dan bisa dipercaya. Nggak heran biasanya bunga ini banyak digunakan untuk acara bahagia pasangan. Misalnya di momen lamaran atau pernikahan.

Tapi menurut informasi yang aku tau, bunga mawar biru tidak tumbuh secara alami. Melainkan ada proses sintesis dalam hal ini untuk memberikan warna biru pada bagian kelopaknya.

Tapi, benar demikian nggak ya? Yuk, kita cari tahu Arti Bunga Mawar Biru dan Faktanya.

 

 

Asal mula bunga mawar biru

Bunga mawar biru pertama kali ada setelah seorang penliti bernama Bernadr Mehmi memproduksinya. Ini terjadi sekitar sembilan puluh tahun lalu di Jerman. Bernard menamakan bunga hasil penelitiannya tersebut dengan ‘Veilchenblau’.

Tapi sebenarnya mawar ini tidak benar-benar berwarna biru, melainkan mirip ungu ke abu-abuan. Selain itu bunga ini juga tidak berbunga kembali dan hanya sekali tumbuh.

Arti Bunga Mawar Biru dan Faktanya

Bunga mawar biru merupakan simbol pesan atau perasaan yang ingin disampaikan oleh si pemberi kepada si penerima. Mawar biru ini seperti memiliki daya tarik tersendiri ya. Seklias kalo kita melihatnnya, rasanya tuh kayak langsung terpukau dengan keindahannya.

Mawar biru ini diartikan sebagai suatu ketenangan batin dan juga kepercayaan. Sehingga ketika diberikan ke pasangan, diharapkan si pasangan bisa mempercayainya.

Bunga mawar biru juga melambangkan hubungan cinta yang harmonis. Bunga mawar biru jika diberikan kepada seseorang bisa diartikan sebagai cinta yang menggebu. Karena itu, saat melamar seseorang, bisa gunakan mawar warna biru ya.

Berikut ini fakta bunga mawar biru:

  1. Bunga mawar biru cukup jarang ditemukan. Warnanya yang cukup langka membuat bunga mawar biru jadi salah satu bunga yang cukup spesial. Kalo Mama diberikan bunga berwarna biru, tentunya beruntung sekali ya, karena jadi orang yang dianggap spesial!
  2. Bunga mawar biru jadi salah satu bunga yang cukup unik dan bisa jadi simbol romance.
  3. Bunga mawar biru tidak pernah tumbuh secara alami.
  4. Bunga mawar biru, memiliki gen biru yang bernama delphinidin. Ini didapat dengan cara mensintesis pigmen pada bunga Petunia. Jadi untuk mendapatkan bunga warna biru, harus digunakan gen bunga lain yang warnanya biru juga.
  5. Banyak orang percaya bahwa sebenarnya bunga mawar biru itu tidak ada, atau sekedar mitos. Hal ini karena bunga mawar biru cukup sulit ditemukan. Jika ada, harus melewati proses yang tidak mudah.

Itu tadi, Arti Bunga Mawar Biru dan Faktanya. Kalo dapat bunga mawar biru dari pasangan, pasti bahagia banget ya, Ma!

Baca juga: