Kapan Pele Pensiun dan di Usia Berapa?

group-image

Kapan Pele Pensiun dan di Usia Berapa? Sosok Pele mungkin udah dianggep sebagai maestro dalam dunia pesepakbolaan dengan segudang prestasi dan telah menggendong banyak sekali klub besar. Pele menjadi salah satu legenda dalam dunia sepak bola yang sangat tidak asing di kuping kamu pastinya.

Setiap pemain bola pasti ada masanya. Pensiun merupakan hal yang pasti juga dirasakan setiap orang. Berbeda dengan pemain bola yang apabila pensiun, prestasinya akan dikenang sepanjang masa dan akan dianggap sebagai legenda. Hal tersebut sudah dirasakan juga oleh Pele. Siap gak siap para penggemar sepak bola yang fanatik akan tidak melihat pemain idolanya pada saat pensiun nanti. Pastinya sedih banget buat kamu penggemar bola. Kali ini Popmama.com mau bahas nih mengenai sosok Pele yang akan dikilas balik, dulu sosok satu ini pensiun dalam dunia sepak bola kapan ya? Yuk simak!

Kapan Pele Pensiun?


Pele pensiun pada umur 37 tahun dengan menutup karier di klub Amerika Serikat, New York Cosmos. Dalam lebih dari 2 dekade tampil di sepak bola profesional, Pele tidak pernah bermain di Eropa karena kebijakan pemerintah Brasil yang menyebutnya sebagai 'harta karun nasional'. Pele meninggal dunia pada Kamis 29 Desember 2022 di Rumah Sakit Albert Einstein Sao Paulo setelah mengalami kegagalan organ dan komplikasi kanker kolon.

Pele yang lahir di Minas Gerais pada 23 Oktober 1940 berpulang dalam usia 82 tahun. Pele yang dinobatkan FIFA sebagai Pemain Terbaik Dunia Abad Ini pada 2000 bersama Diego Maradona, adalah satu-satunya pemain yang pernah merasakan 3 kali gelar juara Piala Dunia. Sosok bernama asli Edson Arantes do Nascimento ini jadi kampiun di Piala Dunia 1958, 1962, dan 1970. Di level internasional, Pele adalah top skor Timnas Brasil sepanjang masa dengan 77 gol dari dalam 92 penampilan. Rekor ini tidak bisa disamai penyerang Selecao generasi berikutnya seperti Ronaldo (62 gol), Romario (65 gol), atau Zico (48 gol).

Pejalanan Karier Pele

Kapan Pele Pensiun dan di Usia Berapa? Berikut pejalanan karier Pele! Edson Arantes do Nascimento atau lebih dikenal sebagai Pele lahir di Três Corações pada 23 Oktober 1940. Pele merupakan pemain sepak bola yang bermain di Fluminense, Dodinho dengan Dona Celeste Arantes.

Awalnya Pele dipanggil dengan nama Dico tetapi kemudian Pele dipanggil sebagai Pele oleh teman-temannya merujuk pada kiper Vasco da Gama yang merupakan idolanya, Bilé. 

Pelé hidup di Sao Paulo. Pele mencari uang tambahan sebagai pelayan di kedai teh setempat. Lalu Pele bergabung dengan klub lokal Bauru sejak 1952 namun Pelé tidak mampu membeli sepatu bola.

Pele kemudian bermain dengan mengikatkan koran bekas di kakinya sebagai sepatu, dan buah jeruk sebagai bolanya. Pada tahun 1956, Pelé mengikuti seleksi pemain sepak bola di klub Santos, sebuah klub kecil di luar Sao Paulo. Pemandu bakat yang melihatnya kemudian berkata kepada Presiden klub bahwa anak 15 tahun yang bernama Pelé akan menjadi "pemain terbaik dunia".

Pada piala Dunia 1962, tim raksasa eropa seperti Real Madrid, Manchester United dan Juventus mulai mengincarnya. Namun hal ini dicegah oleh pemerintah Brasil dengan mengatakan bahwa Pele adalah bagian dari harta karun negara dan tidak diperbolehkan bermain sepak bola di luar Brasil.

Karier Pele bersama Brasil dimulai pada 7 Juli 1957 di mana Brasil kalah oleh Argentina 2-1. Pele telah mencetak salah satu gol dalam pertandingan itu pada usia 16 tahun 9 bulan, sebuah rekor untuk Brasil sebagai pemain termuda yang pernah tampil untuk Brasil.

Pertandingan pertama Pelé dalam piala dunia adalah melawan Uni Soviet. Pele adalah pemain termuda dalam turnamen itu. Pele kemudian mencetak gol pertama untuk Brasil ketika melawan Tim nasional Wales yang mengantarkan Brasil ke semifinal melawan Prancis.

Prestasi Pele

Pele merupakan seorang legenda sepak bola dunia yang berasal dari Brasil. Selama kariernya sebagai pemain, Pele berhasil membawa Brasil menjadi Juara Dunia Piala Dunia FIFA sebanyak 3 kali, yaitu pada tahun 1958 di Swedia, tahun 1962 di Chili, dan tahun 1970 di Meksiko.

Berkat keberhasilannya tersebut, Brasil berhak atas Piala Jules Rimet. Pele mendapatkan julukan O Rei atau Sang Raja Pele punya catatan 97 caps untuk Timnas Brasil. Sebanyak 77 gol telah Pele lesakkan untuk Selecao.

Sementara di level klub, Pele membela Santos dan New York Cosmos. Pele dapat membuat 757 gol, meski Santos mengklaim sang legenda sudah mencetak lebih dari 1000 gol.

Itu lah informasi mengenai Kapan Pele Pensiun dan di Usia Berapa? Semoga bermanfaat ya!

 

 

Baca juga: