Lirik Lagu Mars Bela Negara

group-image

Ma, tau tidak? Setiap tahunnya, pada tanggal 19 Desember, Indonesia merayakan Hari Bela Negara (HBN) sebagai momen bersejarah. Hari ini dipilih untuk mengenang deklarasi Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) oleh Mr. Sjafruddin Prawiranegara di Sumatera Barat pada tanggal 19 Desember 1948. PDRI memiliki peran krusial dalam mempertahankan eksistensi kepemimpinan Republik Indonesia saat menghadapi Agresi Militer Belanda II.

Keputusan untuk memperingati Hari Bela Negara ini resmi ditetapkan melalui Keputusan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, sebagaimana tercantum dalam Keppres No. 28 tahun 2006. Sejak itu, setiap tahun, Indonesia memperingati Hari Bela Negara sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan dan ketahanan nasional.

Pada peringatan Hari Bela Negara tahun 2023, Mars Bela Negara akan menggema dalam serangkaian upacara sesuai panduan yang telah dikeluarkan oleh Kementerian Pertahanan. Lagu ini diciptakan oleh Dharma Oratmangun. Melalui lagu ini, semangat dan kebanggaan atas cinta tanah air terus diperkokoh, mengingatkan kita akan pentingnya sikap bela negara dalam memelihara keutuhan dan kedaulatan bangsa.

Dengan begitu, aku akan memberitahu Mama Lirik Lagu Mars Bela Negara, supaya Mama bisa tau dan hapal lagu ini.

Lirik Lagu Mars Bela Negara

Bangunlah seluruh bangsa Indonesia
Hadapi tantangan dan cobaan
Raihlah cita-cita yang mulia
Indonesia makmur dan sentosa

Walau berbagai suku dan agama
Ragam budaya serta golongan
Satu untuk semua, semua untuk satu
Jayalah Indonesiaku tercinta

Persatuan dan kesatuan
Negara Republik Indonesia
Undang-undang dasar empat lima
Pancasila Dasar Negara

Seluruh rakyat wajib bela negara
Songsong hari esok makmur sejaht’ra

Video Lirik Lagu Mars Bela Negara

 

Itu dia Lirik Lagu Mars Bela Negara. Ayo, hapalkan agar kita bisa nyanyikan bersama-sama, Ma!


Baca juga: