Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023

Holla Mama, hari ini aku bakalan bahas seputar Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023. Atlet bulu tangkis berusia 18 tahun ini baru-baru ini meraih kemenangan besar dengan meraih gelar juara di ajang BWF World Junior Championships 2023.

Alwi Farhan memastikan dirinya sebagai juara setelah mengalahkan wakil China, Hu Zhe An, dalam final nomor perorangan di BWF World Junior Championships 2023. Pertandingan berlangsung di The Podium, Spokane, Washington, Amerika Serikat, pada pagi hari Senin (9/10/2023) waktu Indonesia Barat. Alwi Farhan berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 21-19, 19-21, dan 21-14.

Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023

  • Nama lengkap: Alwi Farhan Alhasny
  • Negara: Indonesia
  • Lahir: 12 Mei 2005 di Surakarta , Jawa Tengah, Indonesia
  • Usia: 18 tahun
  • Kekuatan tangan: Kanan
  • Peringkat tertinggi: 87 (12 September 2023)
  • Peringkat saat ini: 101 (9 Oktober 2023)
  • Agama: Islam

Prestasi

Alwi Farhan, atlet bulu tangkis yang lahir di Surakarta, telah mencatat prestasi gemilang dengan menjadi satu-satunya penyumbang medali emas untuk Indonesia dalam BWF World Junior Championships 2023. Prestasi ini bahkan lebih istimewa karena Alwi Farhan telah membuat sejarah sebagai tunggal putra pertama Indonesia yang meraih gelar juara dalam kejuaraan dunia bulu tangkis junior tersebut.

Dalam pernyataan resmi dari PBSI di akun Instagram mereka, @badminton.ina, pada Senin (9/10/2023), mereka merayakan prestasi luar biasa Alwi Farhan. Alwi Farhan saat ini berusia 18 tahun dan dalam peringkat dunia BWF, ia pernah mencapai peringkat tertinggi di posisi 87 pada 12 September 2023. Per 9 Oktober 2023, ia berada di peringkat 101 dunia. Alwi Farhan memiliki tinggi badan 185 sentimeter dan beragama Islam.

Alwi Farhan bergabung dengan Pelatnas PBSI pada tahun 2022 setelah sebelumnya menjadi bagian dari PB Exist. Sebelum masuk Pelatnas PBSI, ia telah meraih sejumlah gelar juara di berbagai ajang bulu tangkis junior, termasuk Korea Junior International 2017, Jaya Raya Junior International 2019, Bangladesh Junior International 2021, dan Alpes International U19 2022.

Nah, itu adalah Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023. Semoga bermnafaat!

Baca Juga : 

Komentar
group-image
Holla Mama, hari ini aku bakalan bahas seputar Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023. Atlet bulu....

Holla Mama, hari ini aku bakalan bahas seputar Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023. Atlet bulu tangkis berusia 18 tahun ini baru-baru ini meraih kemenangan besar dengan meraih gelar juara di ajang BWF World Junior Championships 2023.

Alwi Farhan memastikan dirinya sebagai juara setelah mengalahkan wakil China, Hu Zhe An, dalam final nomor perorangan di BWF World Junior Championships 2023. Pertandingan berlangsung di The Podium, Spokane, Washington, Amerika Serikat, pada pagi hari Senin (9/10/2023) waktu Indonesia Barat. Alwi Farhan berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 21-19, 19-21, dan 21-14.

Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023

  • Nama lengkap: Alwi Farhan Alhasny
  • Negara: Indonesia
  • Lahir: 12 Mei 2005 di Surakarta , Jawa Tengah, Indonesia
  • Usia: 18 tahun
  • Kekuatan tangan: Kanan
  • Peringkat tertinggi: 87 (12 September 2023)
  • Peringkat saat ini: 101 (9 Oktober 2023)
  • Agama: Islam

Prestasi

Alwi Farhan, atlet bulu tangkis yang lahir di Surakarta, telah mencatat prestasi gemilang dengan menjadi satu-satunya penyumbang medali emas untuk Indonesia dalam BWF World Junior Championships 2023. Prestasi ini bahkan lebih istimewa karena Alwi Farhan telah membuat sejarah sebagai tunggal putra pertama Indonesia yang meraih gelar juara dalam kejuaraan dunia bulu tangkis junior tersebut.

Dalam pernyataan resmi dari PBSI di akun Instagram mereka, @badminton.ina, pada Senin (9/10/2023), mereka merayakan prestasi luar biasa Alwi Farhan. Alwi Farhan saat ini berusia 18 tahun dan dalam peringkat dunia BWF, ia pernah mencapai peringkat tertinggi di posisi 87 pada 12 September 2023. Per 9 Oktober 2023, ia berada di peringkat 101 dunia. Alwi Farhan memiliki tinggi badan 185 sentimeter dan beragama Islam.

Alwi Farhan bergabung dengan Pelatnas PBSI pada tahun 2022 setelah sebelumnya menjadi bagian dari PB Exist. Sebelum masuk Pelatnas PBSI, ia telah meraih sejumlah gelar juara di berbagai ajang bulu tangkis junior, termasuk Korea Junior International 2017, Jaya Raya Junior International 2019, Bangladesh Junior International 2021, dan Alpes International U19 2022.

Nah, itu adalah Profil dan Biodata Alwi Farhan, Juara Dunia Badmiton Junior 2023. Semoga bermnafaat!

Baca Juga : 

eh keren banget ya