Profil dan Biodata DK iKON, Lengkap Fakta Menarik

Hai semuanya, pada kesempatan ini aku mau bahas Profil dan Biodata DK iKON, Lengkap Fakta Menarik. Kalau kamu sering nonton acara TV di Indonesia mungkin sudah nggak asing dengan sosoknya. Yap, DK adalah seorang idol Korea yang menjadi salah satu juri ajang The Indonesian Next Big Star. 

Mau kenal dengan sosoknya lebih dalam? Cuss langsung simak Profil dan Biodata DK iKON, Lengkap Fakta Menarik yang sudah aku siapkan di bawah ini. 

  • Nama Lengkap : Kim Dong Hyuk (김동혁)
  • Nama Panggung : DK (디케이)
  • Tanggal Lahir : 3 Januari 1997
  • Tempat Lahir : Seoul, Korea Selatan
  • Tinggi Badan : 173 cm (5'8")
  • Berat Badan : 62 kg (137 lbs)
  • Golongan Darah : O
  • Zodiak : Capricorn
  • Akun Instagram : @_dong_ii 

Kehidupan Pribadi DK iKON

Sejak dini, DK atau Dong Hyuk memang sudah menunjukkan bakatnya dalam dunia hiburan. Bukan hanya keahlian dalam bernyanyi dan menari, tetapi ia juga telah menunjukkan keahliannya bermain piano.

DK tumbuh sebagai pemimpin di lingkungan pendidikan, menjadi ketua OSIS baik di tingkat SD maupun SMP. 

Perjalanan Karier DK iKON

DK memulai perjalanan karier musiknya setelah berhasil lulus dengan nilai tertinggi dalam audisi JYP pada tahun 2012. Keberhasilannya ini membawanya masuk ke dunia pelatihan intensif dan pindah naungan ke YG Entertainment. 

Sebelum debut bersama iKON, DK telah menjalani pelatihan yang keras dan komprehensif dalam bidang musik dan pertunjukan. Ia dan iKON kemudian debut pada 15 September 2015, dengan album "Welcome Back." 

Grup ini dibentuk melalui acara survival "Mix & Match" di bawah naungan YG Entertainment. Sejak saat itu, iKON meraih kesuksesan besar dengan lagu-lagu populer seperti "Love Scenario," "Killing Me," dan "Goodbye Road."

Walaupun DK dan rekan-rekannya mengalami perubahan dalam formasi grup, termasuk B.I yang memutuskan keluar dari grup pada tahun 2019, DK tetap setia menjalani karier musiknya. 

Pada Desember 2022, iKON mengumumkan kepindahan mereka dari YG Entertainment ke 143 Entertainment.

Fakta Menarik DK iKON

  1. DK memilih G-Dragon sebagai panutannya dalam industri hiburan sekaligus sosok yang dihormati
  2. Ia pernah melakukan duet bersama penyanyi asal Indonesia, Lyodra, menyanyikan lagu ‘Sang Dewi’ 
  3. DK pernah menjadi ketua OSIS saat masih di sekolah, menunjukkan kepemimpinan dan kemampuan organisasinya
  4. Ia merupakan bagian dari Tim B dalam survival show “WIN: Who is Next” di MNET. 

Itulah rangkuman dari Profil dan Biodata DK iKON, Lengkap Fakta Menarik. Mama ada yang fans-nya bukan, nih? 

Baca juga :