Profil dan Biodata Egy Maulana Vikri, Lengkap dengan Gaji dan Karier

Egy Maulana Vikri, saat ini lagi ramai diperbincangkan warganet, berkat penampilannya saat mencetak gol pertama Timnas di Piala AFF 2022 melawan Kamboja. Mama dan Papa ada yang menonoton pertandingannya saat itu?

Sejak saat itu, nama Egy Maulana Vikri pun dianggap makin memperkuat pertahanan Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2022. Penasaran mengenai sosoknya? Berikut aku kasih tau Profil dan Biodata Egy Maulana Vikri, Lengkap dengan Gaji dan Karier.

 

 

Profil dan Biodata Egy Maulana Vikri, Lengkap dengan Gaji dan Karier

  • Nama: Egy Maulana Vikri
  • Tempat Lahir: Medan
  • Tanggal Lahir: 7 Juli 2000
  • Usia: 23 tahun
  • Zodiac: Cancer
  • Berat: 65 kg
  • Tinggi: 170 cm
  • Kekasih: Adiba Khanza
  • Agama: Islam
  • Klub saat ini: Zlate Moravce
  • Akun media sosial: Instagram (@egymaulanavikri), Youtube (Egy Maulana Vikri)

KARIER EGY MAULANA VIKRI

Tim JUNIOR

  • SSB Tasbu
  • Diklat Ragunan

Tim SENIOR

  • Persab Brebes

Timnas

  • Timnas Indonesia U-14
  • Timnas Indonesia U-15
  • Timnas Indonesia U-16
  • Timnas Indonesia U-19

PRESTASI EGY MAULANA VIKRI

  • Juara Grassroots Indonesia U-12 Tournament, Tangerang Selatan, 2012
  • Top Scorer Grassroots Indonesia U-12 Tournament 2012, Tangerang Selatan, 2012
  • Pemain Terbaik dan Top Scorer Gothia Cup, 2015
  • Juara Piala Soeratin bersama Persab Brebes, 2016
  • Pemain Terbaik dan Top Scorer Piala Soeratin, 2016
  • Jouer Revelation Trophee, Turnamen Toulon, 2017
  • Pencetak Gol Terbanyak Piala AFF U-18, 2017
  • Juara 3 Piala AFF U-18, bersama Timnas Indonesia, 2017

FAKTA MENARIK EGY MAULANA VIKRI

Egy Maulana Vikri merupakan pemain sepak bolah yang berasal dari keluarga pesepakbola. Egy berasal dari Indonesia namun memiliki darah keturunan Belanda. Ayahnya merupakan pelatih di SSB Tasbi, sebuah sekolah sepak bola di Medan. Egy pun mulai bermain di sana. Dimana kala itu sang kakak Yusrizal Muzakki, telah bermain lebih dulu untuk tim di liga yang lebih rendah di Indonesia.

Di SSB Tasbi, Egy mengikuti Grassroots Indonesia U-12 Tournament 2012. Bakatnya kala itu mulai dilirik para pencari bakat nasional Indonesia.

Hingga akhirnya nama Egy Maulana Vikri mulai dikenal sejak penampilannya bersama Timnas U-19 di ajang AFF U-19 di Myanmar. Dimana ia berhasil mencetak 6 gol, sekaligus dinobatkan sebagai top skor dalam ajang tersebut.

Dari keberhasilannya ini, membawanya tergabung dalam sejumlah klub ternama seperti Lechia Gdansk, FK Senica, dan sejak 9 Agustus 2022 ia resmi tergabung dalam klub ViOn Zlate Moravce. Dimana diketahui, di klub tersebut ia memiliki kontrak dengan nilai gaji semusim sebesar 52,1 Miliar. Kontraknya tersebut berlangsung untuk tahun 2022 hingga 2023. Wow!

Itu tadi Ma, Pa, Profil dan Biodata Egy Maulana Vikri, Lengkap dengan Gaji dan Karier. Siapa nih yang mengidolakan sosoknya juga?

Baca juga: