Profil dan Biodata Najib Wahab, Pengusaha Minuman Teguk

group-image

Meskipun nama Najib Wahab belum begitu populer di telinga masyarakat, namun produk yang dihasilkannya, Teguk Indonesia, telah mencapai ketenaran yang luar biasa di Indonesia. Sebab itu, pada kesempatan kali ini aku akan membahas mengenai Profil dan Biodata Najib Wahab, Pengusaha Minuman Teguk, supaya Kamu tau siapa pendiri minuman Teguk yang terkenal ini.

Profil dan Biodata Najib Wahab, Pengusaha Minuman Teguk

Bernama lengkap Najib Wahab Mauluddin, ia telah mengukir namanya dalam dunia bisnis minuman di Indonesia. Pada tahun 2023, Najib Wahab berusia 41 tahun dan berasal dari Bandung, Jawa Barat. Ia dikenal sebagai pemilik dan pendiri Teguk Indonesia, sebuah merek minuman kekinian yang telah merajai pasar dengan membuka ratusan gerai di wilayah Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya.

Biodata Najib Wahab, Pengusaha Minuman Teguk

  • Nama Lengkap: Najib Wahab Mauluddin
  • Daerah Asal: Bandung, Jawa Barat
  • Pekerjaan: Pengusaha
  • Agama: Islam
  • Produk Terkenal: Teguk Indonesia
  • Umur: 40 Tahun (2023)
  • Anak: 3
  • Instagram: @najib.wahab27

Perjalanan Karir Najib Wahab, Pengusaha Minuman Teguk

Najib Wahab memulai perjalan karirnya dengan merantau ke Ibu Kota Jakarta pada tahun 2006. Sebelum terjun ke dunia bisnis minuman, ia memiliki pengalaman bekerja di perusahaan Astra Group sebagai procurement selama dua tahun. Pada tahun 2008, ia pindah ke Medco Group dengan jabatan yang sama sebelum memutuskan untuk beralih ke Holcim Indonesia pada tahun 2012.

Pada tahun 2013 hingga 2014, Najib Wahab menjadi bagian dari Pertamina, di mana ia bekerja di Pertamina Gas. Inilah tempat terakhirnya sebagai karyawan sebelum memutuskan untuk menjalani karir sebagai seorang pengusaha atau pebisnis.

Selama delapan tahun bekerja di berbagai perusahaan, Najib Wahab belajar banyak tentang dunia bisnis. Pada tahun 2014, ia memutuskan untuk fokus pada industri makanan dan minuman (F&B). Ia mendirikan konsep minuman yang dapat dinikmati oleh kalangan bawah hingga menengah.

Pada tahun 2018, saat minuman boba sedang populer, Najib Wahab memulai perjalanan bisnisnya dengan mendirikan Teguk. Dengan membuka gerai kecil di Tangerang, bisnisnya tumbuh pesat dan mulai dikenal luas. Teguk menjadi favorit di kalangan para remaja dan berhasil membuka lebih dari 100 gerai di Indonesia bahkan hingga internasional.

Itu dia pembahasan mengenai Profil dan Biodata Najib Wahab, Pengusaha Minuman Teguk. Nah, pendiri apalagi yang ingin Kamu ketahui? Kasih tau aku di komentar ya!

Baca juga: