Profil dan Biodata Putra Barel Alias Sulung Soekarno Putra

Hola semuanya, pada kesempatan ini aku mau share Profil dan Biodata Putra Barel Alias Sulung Soekarno Putra. Kisah kehidupan Putra Barel alias Sulung Soekarno Putra menjadi buah bibir netizen karena menjadi bukti dengan tekad yang kuat, seseorang dapat mengubah kehidupannya dari yang sederhana menjadi sukses, Ma~ 

Sosoknya adalah contoh inspiratif bagi banyak orang yang mungkin menghadapi kesulitan dalam hidup mereka, bahwa perjuangan dan kerja keras dapat membawa Mama meraih kesuksesan. Penasaran dengan profil dan biodatanya? Yuk langsung simak di bawah ini. 

Profil dan Biodata Putra Barel Alias Sulung Soekarno Putra

Putra Barel lahir pada tanggal 1 Januari 1993, ia merupakan seorang anak putus sekolah pada tahun 2010. Untuk melanjutkan hidupnya, ia akhirnya mencoba peruntungan sebagai kuli di toko bahan bangunan dan sempat menjalani hidup sebagai pengamen.

Selain kuli toko bahan bangunan dan pengamen, ia juga pernah menjadi penjaga warung internet (warnet). Semua yang dilakukannya adalah bagian dari usaha dan kerja keras untuk bertahan hidup.

Dari hasil kerja kerasnya sebagai penjaga warnet, gaji yang ia dapat pun digunakan untuk mengambil sekolah Paket C.

Pada tahun 2019, Putra Barel bertemu dengan seorang selebgram bernama Dyah Fadillah. Keduanya memutuskan untuk menikah pada tahun yang sama dan sudah dikaruniai dua orang anak.

Perjalanan Karier Putra Barel Alias Sulung Soekarno Putra

Setelah berhasil lulus ujian sekolah paket C, ia memilih untuk bekerja di A&W Restaurant selama 5 tahun. Pada saat yang sama, ia juga mulai belajar menjadi seorang konten kreator.

Pada tahun 2018, ia bergabung dengan komunitas Indovidgram regional Bekasi (Bekvidgram) dan namanya semakin dikenal. Dua tahun kemudian ia lulus dari Universitas Bina Insani dan semakin aktif membuat konten di TikTok. 

Kini, Putra Barel telah sukses sebagai konten kreator di berbagai platform seperti YouTube, Instagram, dan TikTok. Hal tersebut menjadi bukti kalau ia memiliki bakat dalam dunia digital dan memanfaatkannya dengan baik.

Itulah Profil dan Biodata Putra Barel Alias Sulung Soekarno Putra yang sudah aku rangkum dan bisa Mama jadikan inspirasi. Semoga informasi ini bermanfaat!

Baca juga :