Profil dan Biodata Thomas Lembong, Lengkap Perjalanan Karirnya

Halo semuanya, pada kesempatan ini aku mau share Profil dan Biodata Thomas Lembong, Lengkap Perjalanan Karirnya. Tom Lembong adalah seorang wirausahawan dan investor yang dikenal sebagai tokoh berpengaruh dalam dunia bisnis serta politik.

Yuk untuk mengenal sosoknya lebih dalam langsung simak Profil dan Biodata Thomas Lembong, Lengkap Perjalanan Karirnya!

  • Nama Lengkap : Thomas Trikasih Lembong
  • Tanggal Lahir : 4 Maret 1971
  • Tempat Lahir : Jakarta, Indonesia 
  • Agama : Katolik 

Kehidupan Pribadi Thomas Lembong

Thomas Lembong atau akrab dipanggil Tom Lembong lahir dari keluarga yang memiliki latar belakang akademis dan profesional yang kuat. Ayahnya, Yohanes Lembong, seorang dokter ahli jantung dan THT lulusan Universitas Indonesia, sementara ibunya, Yetty Lembong adalah seorang ibu rumah tangga asal Tuban. 

Tom menghabiskan sebagian masa kecilnya di Jerman hingga usianya 10 tahun. Setelah kembali ke Indonesia, ia melanjutkan sekolah di Sekolah Regina Pacis, Jakarta. Pada tingkat SMA, Tom melanjutkan pendidikannya di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat.

Kemudian, Tom Lembong menempuh pendidikan tinggi di bidang arsitektur perancangan kota di Universitas Harvard dan lulus pada tahun 1994. 

Pada tahun 2002, Tom menikah dengan Maria Franciska Wihardja, dan mereka dikaruniai dengan sepasang putri dan putra. 

Perjalanan Karir Thomas Lembong

Setelah menyelesaikan pendidikannya, Tom memulai kariernya di dunia keuangan pada tahun 1995 dengan bekerja di Divisi Ekuitas Morgan Stanley di Singapura. Ia kemudian melanjutkan kariernya menjadi bankir investasi di Deutsche Securities Indonesia dari tahun 1999 hingga 2000. 

Keberhasilannya membawanya ke posisi kepala divisi dan wakil presiden senior di Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) dari tahun 2000 hingga 2002.

Pada tahun 2006, Tom menjadi salah satu pendiri dan direktur utama Quvat Management, perusahaan ekuitas swasta di Singapura. Ia juga menjabat sebagai presiden komisaris PT Graha Layar Prima Tbk (BlitzMegaplex) dari tahun 2012 sampai 2014.

Tom kembali ke pemerintahan pada tahun 2013 sebagai penasihat ekonomi dan penulis pidato untuk Gubernur DKI Jakarta saat itu, Joko Widodo. 

Dalam periode tersebut, ia menjadi Menteri Perdagangan Indonesia dari Agustus 2015 hingga Juli 2016. Kemudian, ia menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) sampai bulan Oktober 2019.

Setelah meninggalkan pemerintahan, Tom mendirikan Consilience Policy Institute, sebuah lembaga pemikir yang beroperasi di Singapura. Pada Agustus 2021, Tom Lembong diangkat sebagai Ketua Dewan PT Jaya Ancol, Badan Usaha Milik Pemerintah Provinsi Jakarta yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Prestasi Thomas Lembong

  1. Gelar Young Global Leader (YGL) oleh World Economic Forum Davos pada tahun 2008
  2. Gelar Asia Society Australia-Victoria Distinguished Fellowship pada tahun 2017
  3. Gelar Order of Diplomatic Service Merit, First Class Second Grade (Gwanghwa Medal) Korea Selatan pada tahun 2020.

Itulah Profil dan Biodata Thomas Lembong, Lengkap Perjalanan Karirnya yang bisa kamu ketahui. Semoga informasinya bermanfaat~

Baca juga :