Apa Itu Dental Dam dan Cara Pakainya?

Hai Ma, pernah denger tentang dental dam? Belum lama ini, aku lagi bahas tentang dental dam bareng sahabat aku. Katanya dental dam itu kondom untuk perempuan, yang bisa bantu mengurangi risiko penularan penyakit kelamin.

Buat Mama yang mungkin baru pertama kali dengar, mungkin dental dam ini kayak asing ya. Persis kayak aku waktu pertama kali dijelasin hehehe.

Yaudah yuk, biar lebih paham, di bawah ini aku bakal kasih informasi mengenai apa itu dental dam dan cara pakainya. Simak sampai selesai yaaaa!

Apa itu dental dam?

Dental dam itu adalah alat pengaman yang bisa dipake perempuan saat berhubungan seks. Awalnya dental dam ini dipake oleh dokter gigi untuk menjaga area mulut ketika gigi sedang dibersihkan.

Tapi makin ke sini, dental dam juga berfungsi sebagai pelindung, terutama ketika melakukan seks oral (baik yang ke vagina maupun anus). Dental dam ini bisa bantu mengurangi risiko penularan penyakit kelamin kayak sifilis, gonore, klamidia dan HIV.

Makanya Mama perlu banget nih tau apa itu dental dam dan cara pakainya.

Oh iya dental dam ini bentuknya berupa lembaran elastis yang terbuat dari bahan poliuretan. Lembaran ini punya banyak ukuran dan warna, terus bisa dipake dengan atau tanpa cairan pelumas juga Ma. Udah gitu, dental dam ini mirip kayak kondom yang punya aroma tertentu.

 

Bagaimana cara pakainya?

Setelah tau tentang apa itu dental dam, sekarang aku kasih tau juga cara pakainya ya.

  1. Beli produk dental dam dengan kualitas yang aman untuk digunakan. Serta pastikan tanggal kedaluwarsanya ya.
  2. Kemudian keluarkan produk dari kemasan secara hati-hati.
  3. Pastikan kondisi dental dam aman untuk digunakan sebelum Mama memakainya. Cara ngecek-nya, cukup bentangkan dental dam dan perhatikan setiap sisinya. Pastikan nggak ada yang robek atau cacat yaa.
  4. Setelah itu, letakkan lembaran detal dam ke area vagina dan anus, hingga semuanya tertutupi dengan baik.
  5. Setelah digunakan, dental dam perlu diikat dan dibuang ya Ma. Mirip kayak kondom, dental dam hanya bisa dipakai satu kali.

Kalo mau beli, dental dam ini setau aku dijual di drug store dan toko online Ma. Harganya juga cukup beragam ya, tapi mulai dari 6 ribu per lembar.

Itu tadi informasi dari aku tentang apa itu dental dam dan cara pakainya. Semoga membantu yaaa dan ingat dental dam tidak bisa dipakai berulang kali. Hehehehe.