Apa Itu Toxic Relationship? Bagaimana Cara Mengatasinya?

group-image

Apa Itu Toxic Relationship?

Istilah toxic sendiri diartikan sebagai “mengandung atau menjadi bahan beracun terutama ketika mampu menyebabkan kematian atau debilitasi serius”.  Nah istilah ini sering dipakai buat ngegambarin bahan kimia, tapi sering juga dipakai buat menggambarkan seseorang dan hubungan.

Sederhananya, toxic relationship merupakan suatu hubungan yang mencemari harga diri, kebahagiaan, pikiran, sampe cara memandang diri sendiri dan lingkungan sekitar lo. Hal ini tentu gak baik diri lo sendiri. Kenapa? Karena pada dasarnya tujuan lo dalam menjalin hubungan buat ngebantu lo berkembang dan menjadi pribadi yang lebih baik gak sih? Bukannya malah bikin lo makin terpuruk!

 

Kenapa Ada Orang Toxic Dalam Hubungan?

Mungkin lo bakal bertanya-tanya, “Kenapa sih orang toxic itu harus ada di muka bumi ini?” “Kenapa gue harus hidup bareng orang yang kayak begitu sih?” Eitss, sebelum lo berpikir begitu, mari coba kita pahami lebih lanjut dulu alasan kenapa seseorang bisa jadi pribadi yang toxic dalam hubungan. Kira-kira kenapa ya?

Nah, lo bisa simak salah satu artikel Psychology Today tentang kenapa ada orang toxic dalam hubungan buat memahami kenapa ada orang toxic dalam hubungan.

Jenis orang toxic pun beragam. Ada yang senang memegang kendali dalam suatu hubungan. Dalam artian mereka ingin dipandang sebagai orang yang kuat oleh partnernya. Selain itu ada orang toxic terlalu menggantungkan diri sama pasangannya. Seperti ketika ada suatu masalah selalu mengandalkan pasangannya.

Tapi sayangnya perilaku orang toxic tersebut gak bisa dibenarkan begitu aja. Kenapa? Karena tentunya merugikan bagi orang sekeliling serta partner mereka. Nah, kira-kira apa sih tanda-tanda lo berada dalam toxic relationship?

Cara Keluar dari Toxic Relationship
1. Evaluasi Hubungan Lo dan Dia Sejauh Ini
2. Tanyakan ke Diri Lo, “Apa yang Sebenernya Gue Rasain Sekarang?”
3. Isi Waktu Lo dengan Kegiatan yang Bermanfaat
4. Cari Lingkungan yang Membawa Aura Positif ke Diri Lo
5. Lepaskan  Toxic Relationship Lo Secara Perlahan