Kapan Hari Ayah Sedunia 2023?

group-image

Mama dan Papa sudah tahu belum nih, kalo ternyata ada lho, Hari Ayah Sedunia.

Sama kayak Hari Ibu atau Mother’s Day, Hari Ayah juga diperingati untuk menghormati serta memberi apresiasi terhadap peran ayah di seluruh dunia. Di mana pada momen ini, Mama dan Papa bisa saling memberikan ucapan selamat dan terima kasih spesial kepada ayah, atas semua perjuangan yang telah dilakukan.

Nah, buat yang belum tahu, di bawah ini aku akan berikan penjelasan tentang Kapan Hari Ayah Sedunia 2023. Yuk, simak selengkapnya ya!

Sejarah Hari Ayah Sedunia

Sejarah Hari Ayah Sedunia, sebenarnya punya beragam versi nih Ma,Pa.

Salah satu versi menyebut kalau Hari Ayah Sedunia itu diperingati pada tanggal 5 Juli 1908 di Fairmont, Virginia Barat. Hari tersebut dirayakan sebagai satu bentuk kebaktian gereja di Gereja Central United Methodist. Di mana perayaannya sendiri terinspirasi dari kejadian kecelakaan di Monongah, Virgina Barat, yang menewaskan sekitar 361 orang.

Nah pada saat itu ada perempuan bernama Grace Golden Clayton, yang ayahnya menjadi korban dalam kejadian tersebut. Ia kemudian menyarankan pendeta untuk menggelar acara kebaktian khusus di gereja, untuk mengenang sosok ayahnya dan para korban lain yang meninggal dunia.

Kapan Hari Ayah Sedunia 2023?

Kalo bicara Hari Ayah Sedunia, sebenarnya diperingati pada waktu yang berbeda-beda tiap negara. Tapi memang yang paling populer diperingati tiap Hari Minggu ketiga di Bulan Juni. Kalo saat ini, Hari Ayah Sedunia 2023, jatuh pada Hari Minggu 18 Juni 2023.

Mama dan Papa masih punya sosok ayah? Kalo iya, nggak ada salahnya nih diberi hadiah spesial atau sekedar diucapkan selamat Hari Ayah ya.

Beda Hari Ayah Sedunia dan Hari Ayah Nasional

Mama dan Papa perlu tahu bahwa, Hari Ayah Sedunia ini berbeda dengan Hari Ayah Nasional.

Hari Ayah Nasional diperingati setiap tanggal 12 November, di mana ini merupakan fixed date, alias tanggalnya akan tetap di setiap tahun. Sementara Hari Ayah Sedunia, seperti yang aku sebutkan tadi, diperingati tiap Hari Minggu ke tiga di Bulan Juni setiap tahunnya.

Selain itu, perbedaan lainnya ada pada tahun pencetusnya. Jadi kalo Hari Ayah Nasional itu baru dicetuskan pada tahun 2004 dan mulai diperingati pada tahun 2006. Sedangkan Hari Ayah Sedunia, sudah dicetuskan dan diperingati sejak lama, seperti yang aku ceritakan dalam sejarahnya.

Sekarang, sudah tahu kan Kapan Hari Ayah Sedunia 2023. Jangan sampai salah lagi, ya!

Baca juga:

Komentar
Mama dan Papa sudah tahu belum nih, kalo ternyata ada lho, Hari Ayah Sedunia. Sama kayak Hari Ibu atau Mother’s....

Mama dan Papa sudah tahu belum nih, kalo ternyata ada lho, Hari Ayah Sedunia.

Sama kayak Hari Ibu atau Mother’s Day, Hari Ayah juga diperingati untuk menghormati serta memberi apresiasi terhadap peran ayah di seluruh dunia. Di mana pada momen ini, Mama dan Papa bisa saling memberikan ucapan selamat dan terima kasih spesial kepada ayah, atas semua perjuangan yang telah dilakukan.

Nah, buat yang belum tahu, di bawah ini aku akan berikan penjelasan tentang Kapan Hari Ayah Sedunia 2023. Yuk, simak selengkapnya ya!

Sejarah Hari Ayah Sedunia

Sejarah Hari Ayah Sedunia, sebenarnya punya beragam versi nih Ma,Pa.

Salah satu versi menyebut kalau Hari Ayah Sedunia itu diperingati pada tanggal 5 Juli 1908 di Fairmont, Virginia Barat. Hari tersebut dirayakan sebagai satu bentuk kebaktian gereja di Gereja Central United Methodist. Di mana perayaannya sendiri terinspirasi dari kejadian kecelakaan di Monongah, Virgina Barat, yang menewaskan sekitar 361 orang.

Nah pada saat itu ada perempuan bernama Grace Golden Clayton, yang ayahnya menjadi korban dalam kejadian tersebut. Ia kemudian menyarankan pendeta untuk menggelar acara kebaktian khusus di gereja, untuk mengenang sosok ayahnya dan para korban lain yang meninggal dunia.

Kapan Hari Ayah Sedunia 2023?

Kalo bicara Hari Ayah Sedunia, sebenarnya diperingati pada waktu yang berbeda-beda tiap negara. Tapi memang yang paling populer diperingati tiap Hari Minggu ketiga di Bulan Juni. Kalo saat ini, Hari Ayah Sedunia 2023, jatuh pada Hari Minggu 18 Juni 2023.

Mama dan Papa masih punya sosok ayah? Kalo iya, nggak ada salahnya nih diberi hadiah spesial atau sekedar diucapkan selamat Hari Ayah ya.

Beda Hari Ayah Sedunia dan Hari Ayah Nasional

Mama dan Papa perlu tahu bahwa, Hari Ayah Sedunia ini berbeda dengan Hari Ayah Nasional.

Hari Ayah Nasional diperingati setiap tanggal 12 November, di mana ini merupakan fixed date, alias tanggalnya akan tetap di setiap tahun. Sementara Hari Ayah Sedunia, seperti yang aku sebutkan tadi, diperingati tiap Hari Minggu ke tiga di Bulan Juni setiap tahunnya.

Selain itu, perbedaan lainnya ada pada tahun pencetusnya. Jadi kalo Hari Ayah Nasional itu baru dicetuskan pada tahun 2004 dan mulai diperingati pada tahun 2006. Sedangkan Hari Ayah Sedunia, sudah dicetuskan dan diperingati sejak lama, seperti yang aku ceritakan dalam sejarahnya.

Sekarang, sudah tahu kan Kapan Hari Ayah Sedunia 2023. Jangan sampai salah lagi, ya!

Baca juga:

Ternyata di balik ceritanya sedih juga