Siapa nih yang berencana malam tahun baruan di rumah aja?
Aku kayaknya tahun baru ini lebih milih di rumah deh. Biar rame, aku coba undang keluarga dekat juga sih. Nah, biasanya kalo momen kumpul keluarga apalagi di rumah gitu, aku suka masak-masak nih Ma. Menunya sih beragam, tergantung tema acara atau mood aku juga, hehe.
Tapi kali ini khusus untuk malam tahun baru, aku mau bikin yang beda. Kalo Mama lagi cari inspirasi juga, yuk simak Kumpulan Menu Tahun Baru di Rumah ala aku berikut ini ya!
Kumpulan Menu Tahun Baru di Rumah
1. Ayam Bakar Taliwang
Bahan:
1 ekor ayam kampung
2 buah jeruk nipis
1 sdm kecap manis
100 gr m gula merah sisir
3 lembar daun jeruk sobek-sobek
2 batang serai geprek
500 ml santan, air
Garam secukupnya
Timun iris
Bumbu halus:
10 buah cabai keriting
3 buah cabai rawit
10 buah bawang merah
6 buah bawang putih
2 sdt terasi bakar
1 buah tomat
1 cm kencur
Cara membuat:
Bersihkan ayam belah dua, marinasi ayam dengan jeruk nipis.
Panaskan minyak di wajan tumis bumbu halus, serai geprek dan daun jeruk sampai wangi. Kemudian masukkan ayam dan aduk rata.
Tambahkan santan, air, gula merah, kecap manis dan garam ungkep ayam.
Masak Ayam sampai empuk dan bumbu mengental.
Panggang bolak balik dengan grill pan sambil diolesi sisa bumbu tadi. Lalu angkat dan sajikan dengan timun iris.
2. Sop Buntut
Bahan:
1 kg buntut sapi, potong-potong & cuci bersih.
2 buah wortel potong-potong
2 buah kentang ukuran besar, potong dadu agak besar
1 batang daun bawang (rajang kasar)
2 batang seledri, ikat
2 batang seledri, potong kasar untuk taburan
1 buah tomat ukuran besar, potong-potong.
1 bunga lawang
2 butir cengkih
1 cm kayu manis
2 sdm mentega untuk menumis
Kaldu sapi bubuk
Garam & gula
1,5 liter air secukupnya
Bumbu halus:
7 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1/2 buah pala
1/2 sdm merica butiran
Pelengkap:
Bawang goreng, sambal rawit & jeruk nipis
Cara membuat:
Didihkan 1,5 liter air dalam panci, masukkan buntut, rebus buntut dengan api sedang, buang kotoran yang mengapung. Lalu masukkan seledri ikat, masak sampai buntut empuk.
Tumis bumbu halus dengan margarin sampai wangi, masukkan kayu manis, bunga lawang dan cengkeh.
Aduk sampai bumbu matang, angkat lalu tuang bumbu ke rebusan buntut. Masukkan kentang, wortel, bumbui garam, gula, dan kaldu sapi bubuk (bila suka).
Menjelang diangkat, masukkan daun bawang dan tomat. Koreksi rasa. Bila sudah pas, matikan api.
Penyajian: tuang sop buntut dalam mangkuk saji, taburi seledri dan bawang goreng, sajikan dengan pelengkap.
3. Udang Saus Tiram Simpel
Bahan:
400 gr
1 bawang bombay
1 sdm kecap manis
2 sdm saus tiram
1 tomat
1 daun bawang
2 cabai merah
Merica bubuk, garam, gula, air, minyak secukupnya
Bumbu halus:
4 bawang merah
4 bawang putih
1 cabai merah
Cara membuat:
Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan bawang bombay dan beri sedikit air.
Masukkan tomat, cabe merah, saus tiram, kecap, merica, garam, gula pasir, daun bawang, aduk. Masukkan udang dan aduk kembali hingga matang.
4. Ayam Kremes Kremes
Bahan utama:
1 ekor ayam
1 sdm garam
1 sdm kaldu jamur
Air secukupnya
Bahan bumbu cemplung:
1 batang serai
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 ruas besar lengkuas
Bahan bumbu halus:
4 bawang putih
3 Kemiri sangrai
1 sdm ketumbar sangrai
1 ruas kunyit
1 ruas jahe
Bahan kremes:
300 ml sisa air ungkep ayam
120 gram tepung sagu tani
2 sdm tepung beras
1 butir kuning telur
65 ml santan instan
1/2 sdt garam
1/2 sdt baking soda
1/2 sdt baking powder
Cara membuat:
Tumis dulu bumbu halus dan bumbu cemplung.
Tambahkan ayam, aduk-aduk lalu tambahkan air. Kemudian masukkan garam dan kaldu jamur.
Ungkep sampai ayam empuk dan sisakan air ungkepannya 300 ml. Angkat ayam tiriskan.
Panaskan minyak agak banyak. Goreng ayam sampai kuning kecokelatan.
Campur semua bahan kremesan, lalu baking soda dan baking powder terakhir dimasukkan. Aduk dan masukkan ked alma botol yang tutupnya diberi lubang kecil.
Tuang adonan secukupnya ke wajan yang berisi minyak panas dari ketinggian 30 cm sambil gerakan memutar.
Setelah kremes agak kaku tambahkan ayam goreng lalu lipat kremesan menutupi ayam. Angkat dan tiriskan.
5. Ikan Bakar Bumbu Kecap
Bumbu halus marinasi:
10 bawang putih
1 sdm ketumbar
2 jempol jahe
1 sdt lada
Kaldu jamur secukupnya
Bahan olesan:
1 sdm bumbu halus diatas
3 sdm kecap manis
2 sdm air jeruk nipis atau limau
2 sdm mentega atau margarin, lelehkan
Kaldu jamur sejumput
Cara membuat:
Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai matang dan tidak langu. Oleskan bahan halus marinasi ke setiap ikan, lalu diamkan 20 menit.
Pindahkan ikan ke alat bakaran.
Bakar ikan sambil diolesi bumbu olesan kecap yang sudah dicampur rata.
Itu tadi Ma, Kumpulan Menu Tahun Baru di Rumah. Menu-menu di atas tentunya bisa jadi hidangan menarik untuk Mama dan keluarga. Semoga menginspirasi ya!