13 Rekomendasi Bedak Viva dan Harga

Produk kosmetik dari Viva, tentu Mama sudah nggak asing kan?

Aku kenal produk Viva awalnya dari orangtua aku. Karena Mamaku dari dulu pake produk Viva mulai dari pensil alis, toner, sampai bedak. Selain produknya yang mudah didapat, harganya juga cukup terjangkau.

Nah, ternyata aku baru tahu nih kalo produk bedak dari Viva itu ada banyak jenisnya lho. Bahkan untuk harganya ada yang dibanderol di bawah 2.000 rupiah.

Buat Mama yang mungkin penasaran dan belum pernah tahu, kali ini aku akan berikan 13 Rekomendasi Bedak Viva dan Harga. Simak selengkapnya di bawah ini ya!

1. Viva Bedak Keluarga

 

Mama mungkin tahu kalau Viva punya produk bernama Viva Bedak Keluarga? Produk ini bisa bantu merawat kulit, karena mengandung asam salisilat 0,5% yang bisa bantu mengatasi timbulnya jerawat. Ada tiga varian yang bisa dipilih mulai dari krem, pink, hingga kuning langsat. Harganya mulai dari Rp 10.000.

2. Viva Bedak Zak Refill Face Powder

 

Bedak Viva yang satu ini punya kemasan yang ekonomis. Udah gitu, Mama bisa juga membelinya dalam bentuk kemasan refill jika sudah habis. Pas digunakan rasanya kulit wajah jadi halus dan segar. Pilihan warnanya ada olive, rachel, dan natural. Untuk harganya mulai dari Rp 1.500 per bungkus. Cukup terjangkau kan, Ma?

3. Viva Bright Beauty Compact Powder

 

Kalo Mama suka bedak yang bisa bikin kulit jadi halus, cerah dan lembut, bisa coba produk Viva Bright Beauty Compact Powder. Produk ini mengandung squalene yang bisa melembapkan serta mengandung SPF 15, untuk menjaga kulit dari paparan sinar matahari. Harganya mulai dari Rp 20.000.

4. Viva Compact Powder

 

Bedak yang satu ini punya kemasan yang cukup praktis buat dibawa-bawa. Dilengkapi dengan formula terbaik, bedak ini punya tekstur yang halus dan mudah menempel di kulit. Pilihan warnanya ada kuning langsat, kuning pengantin dan natural. Harganya mulai dari Rp 35.000.

5. Viva Compact Powder Blue

 

Ini merupakan produk bedak padat, dengan kemasan yang praktis dan travel friendly. Di dalamnya juga sudah dilengkapi dengan pelembap yang bisa bikin wajah jadi tampak halus, segar dan nggak kering. Tersedia dalam dua pilihan shade yaitu natural dan kuning langsat, produk ini bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp 19.000.

6. Viva Compact Powder Classic

 

Mama suka bedak dengan kemasan yang classic gitu? Viva Compact Powder Classic bisa jadi pilihan nih. Selain kemasannya yang meanrik, produk ini juga memiliki aorma bunga yang segar lho. Untuk pilihan sahade-nya ada natural, kuning langsat dan kuning pengantin. Harganya mulai dari Rp 15.000 aja nih Ma. Tentunya ini cukup terjangkau ya!

7. Viva Compact Powder Lilac

 

Mama pernah lihat produk yang satu ini? Produk compact powder ini cukup praktis dan travel friendly. Bisa banget dipake sehari-hari, supaya kulit jadi tampak cerah dan lembut. Pilihan warnanya ada banyak mulai dari kuning langsat, natural, hingga kuning pengantin. Produk ini bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp 15.000.

8. Viva Compact Powder SPF 15

 

Berbeda dengan compact powder lainnya, produk yang satu ini sudah dilengkapi dengan formula SPF 15, serta mengandung bengkoang yang bisa bantu mencerahkan kulit wajah. Pilihan warnanya ada natural, kuning langsat dan kuning pengantin. Harganya mulai dari Rp 32.000.

9. Viva Face Powder

 

Ini adalah produk bedak tabur yang bisa digunakan sehari-hari. Produknya, punya beberapa varian diantaranya natural dan kuning langsat. Bisa dipakai setelah menggunakan alas bedak atau pelembap ya Ma. Harganya mulai dari Rp 11.000.

10. Viva Perfection Natural Bright Loose Powder

 

Produk bedak dari Viva yang satu ini bisa bantu mencerahkan kulit secara alami, sehingga wajah jadi terlihat cantik natural. Ada banyak pilihan warna yang bisa dipilih mulai dari ivory, fair, hingga beige. Harganya mulai dari Rp 42.000.

11. Viva Queen Doos Powder

 

Salah satu dari 13 Rekomendasi Bedak Viva dan Harga yaitu Viva Queen Doos Powder. Ini merupakan bedak dengan formulasi partikel yang lembut, sehingga cocok untuk digunakan sehari-hari. Ada tiga varian dari produk ini yaitu natural, kuning langsat dan kungin pengantin. Harganya mulai dari Rp 16.000.

12. Viva Shimmering Loose Powder

 

Kalo produk yang satu ini merupakan bedak tabur, yang sudah dilengkapi dengan kilauan glitter halus, sehingga hasil akhirnya terlihat mewah dan memesona. Aku suka bedak yang satu ini, karena punya formulasi yang mudah diaplikasikan dan menempel di kulit. Harganya mulai dari Rp 45.000.

13. Viva Two Way Cake

 

Ini merupakan produk perpaduan antara bedak dan alas bedak, jadi tentunya praktis untuk digunakan ya. Bedak ini sudah mengandung UV filters, untuk bantu melindungi kulit dari paparan buruk sinar matahari. Untuk menggunakannya Mama bisa gunakan spons kering atau basah ya. Harganya mulai dari Rp 49.000.

Demikian tadi, informasi dari aku mengenai 13 Rekomendasi Bedak Viva dan Harga. Mama pernah pakai salah satunya kah?

Baca juga: