7 Cara Menghilangkan Jerawat dengan Jeruk Nipis
Hai Mama dan Papa, jerawat di kulit kadang bikin kesel ya. Selain karena rasa sakit dan nyeri, jerawat juga bikin rasa percaya diri kita menurun.
Tapi tenang dulu, karena ada banyak cara untuk mengatasi jerawat. Salah satunya dengan jeruk nipis. Jeruk nipis dikenal kaya akan antioksidan seperti vitamin C, yang bisa bantu melawan efek radikal bebas di kulit, serta bisa bantu meningkatkan kadar kolagen, menurut yang aku baca dari Healthline.
Gimana cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis? Simak informasinya berikut ini ya!
1. Minum air jeruk nipis. Menurut aku ini cara paling mudah dalam mengonsumsi jeruk nipis untuk atasi jerawat. Mama hanya perlu peras satu buah jeruk nipis, kemudian beri air secukupnya dan aduk. Minuman ini bisa diminum di pagi hari secara rutin ya!
2. Masker jeruk nipis. Berikutnya yaitu menggunakan jeruk nipis sebagai masker. Caranya, potong jeruk nipis menjadi dua bagian, lalu ambil dengan cotton bud. Oleskan cairan jeruk nipis ke bagian wajah yang berjerawat. Biarkan hingga kering, kemudian bilas sampai bersih.
3. Mencuci wajah dengan jeruk nipis. Ini jadi salah satu cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis. Mama bisa membersihkan wajah seperti biasa dengan sabun dan air. Siapkan perasan air jeruk nipis, kemudian rendam kapas di dalamnya. Setelah itu, angkat kapas dan tepuk-tepuk ke area kulit yang berjerawat. Diamkan sealma 10 hingga 15 menit, kemudian bilas dengan air dingin.
4. Mencampurkan jeruk nipis dan yoghurt. Campurkan setengah buah jeruk nipis dengan satu sendok makan yoghurt. Bersihkan wajah terlebih dahulu dengan air hangat, agar pori-pori terbuka. Setelah itu, oleskan campuran jerik nipis dan yoghuty ke wajah, seperti menggunakan masker. Diamkan selama 15 hingga 20 menit, dan bilas dengan air dingin.
5. Mencampurkan jeruk nipis dengan buah delima. Caranya, kupas kulit buah delima dan panggang dalam oven selama 20 hingga 25 menit dengan suhu 375 derajat celcius. Setelah itu dinginkan dan haluskan menggunakan blender. Pindahkan buah delima halus ke dalam mangkok kecil, kemudian tambakan satu sendok teh jeruk nipis segar. Aduk dan oleskan pada kulit yang berjerawat selama 20 menit.
6. Mencampurkan jeruk nipis dan susu. Selanjutnya Mama bisa mencampurkan jeruk nipis dan susu. Caranya rebus susu dan diamkan beberapa saat, lalu campur dengan perasan satu buah jeruk nipis. Tunggu hingga dingin, kemudian gunakan untuk mencuci muka.
7. Mencampurkan jeruk nipis dan madu. Campuran jeruk nipis dan madu bisa digunakan untuk mengatasi jerawat, khususnya bagi Mama yang memiliki kulit sensitif. Caranya, campurkan setengah buah jeruk nipis, kemudian tambahkan satu sendok makan madu alami. Oleskan campuran tersebut secara merata ke seluruh wajah dan diamkan selama 15 hingga 20 menit. Setelah itu, bilas dengan air hangat hingga bersih.
Itu tadi Ma, 7 Cara Menghilangkan Jerawat dengan Jeruk Nipis. Selamat mencoba ya!
Baca juga: