Puasa menjadi salah satu ibadah umat Muslim di seluruh dunia yang dapat dilakukan pada waktu-waktu tertentu saja. Puasa sendiri ada yang bersifat wajib maupun sunnah. Salah satu puasa sunnah yang dapat dilakukan sebelum datangnya bulan Ramadhan yaitu puasa Rajab. Puasa Rajab merupakan amalan sunnah yang dapat dikerjakan oleh umat muslim untuk meningkatkan amalan saleh.
Oleh karena itu, niat puasa Rajab perlu diketahui untuk dapat mengamalkannya. 1 Rajab 1445 H jatuh pada tanggal 13 Januari 2024 berdasarkan penanggalan kalender Masehi. Memasuki bulan mulia tersebut, umat muslim berbondong-bondong mempersiapkan diri untuk melakukan amalan saleh seperti puasa. Berikut Ketentuan dan Doa Puasa Rajab, Lengkap Artinya!
Niat Puasa Rajab
- Niat Puasa Rajab Malam Hari
Niat puasa Rajab dibacakan pada malam hari sebelum melaksanakan puasa keesokan harinya. Berikut bacaan niat puasa Rajab.
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ رَجَبَ لِلهِ تَعَالَى
Arab latin: Nawaitu shauma ghadin 'an adâ'i sunnati Rajaba lillâhi ta'âlâ.
Artinya, "Aku berniat puasa sunah Rajab esok hari karena Allah SWT."
- Niat Puasa Rajan Siang Hari
Berikut ini lafal niat puasa rajab di siang hari.
نَوَيْتُ صَوْمَ هَذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ رَجَبَ لِلهِ تَعَالَى
Arab latin: Nawaitu shauma hâdzal yaumi 'an adâ'i sunnati Rajaba lillâhi ta'âlâ.
Artinya, "Aku berniat puasa sunah Rajab hari ini karena Allah SWT."
- Niat Puasa Rajab sekaligus Qadha Ramadhan
Berikut lafal niat puasa qadha Ramadhan yang bisa dibaca untuk berpuasa di bulan Rajab.
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ قَضَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ لِلهِ تَعَالَى
Arab latin: Nawaitu shauma ghadin 'an qadhā'I fardhi syahri Ramadhāna lillâhi ta'âlâ.
Artinya, "Aku berniat untuk mengqadha puasa Bulan Ramadhan esok hari karena Allah SWT."
Waktu Puasa Rajab
Ketentuan dan Doa Puasa Rajab, Lengkap Artinya! Puasa di bulan rajab ini dianjurkan untuk dilaksanakan bertepatan dengan hari-hari utama seperti Ayyamul Bidh pada tanggal 13, 14, dan 15 dalam bulan Hijriah. Selain itu, ada puasa Senin, Kamis, dan Jumat atau dikerjakan selang-seling yaitu satu hari puasa dan satu hari tidak.
Itu lah informasi mengenai Ketentuan dan Doa Puasa Rajab, Lengkap Artinya. Semoga bermanfaat ya!
Baca juga: