Review Milk Cleanser dan Toner Viva Green Tea

Hai Ma! Kali ini aku bakalan review produk kecantikan yang legendaris dan sangat terjangkau. Yap, Viva cosmetics.

Walaupun produk ini udah ada sejak lama, tapi aku baru coba pakai produk ini sekitar kurang lebih 6 bulan. Awalnya cuman iseng karena banyak banget yang menyarankan produk ini. Setelah aku pakai ternyata cocok banget di aku! Nah, dari beberapa varian yang ada aku pilih untuk pakai yang Green Tea, karena kulitku yang cukup berminyak nih, Ma!

Tekstur milk cleansernya seperti lotion dan terdapat sedikit oil yang membuat kulit tidak kering setelah pemakaian. Cara pemakaiannya pun sangat mudah lho, Ma! Setelah diaplikasikan pada wajah, lalu pijat-pijat dan kemudian dilap dengan kapas. Kapas pun akan mengangkat sisa make-up yang ada pada wajah kita. Kemudian aplikasikan toner dengan kapas untuk memastikan tidak ada sisa make-up lagi. Tapi, penggunaan toner juga bisa dilewati kok, Ma. Mama bisa langsung mencuci wajah dengan facial wash.

Kemasannya cukup sederhana, botolnya berwarna hijau muda sesuai dengan variannya. Tutupnya yang fliptop cukup mudah digunakan tanpa khawatir produk akan tumpah. Namun, yang kuramg aku suka dari kemasan produk ini adalah plastik segelnya yang menyatu dengan label produk. Kadang ketika membuka segel produk nggak terasa malah plastik labelnya ikut sobek.

Dengan harga masing-masing sekitar Rp 7.000 – Rp 8.000 hasilnya nggak main-main lho, Ma! Bahkan mascara waterproofku bisa terhapus dengan produk ini! kekurangan dari produk ini adalah parfumnya yang sedikit menyengat dan aku rasa itu yang sering membuat kulit terasa agak perih saat pemakaian awal. Tapi, so far masih aman kok!

Komentar
Hai Ma! Kali ini aku bakalan review produk kecantikan yang legendaris dan sangat terjangkau. Yap, Viva cosmetics. Walaupun produk ini....

Hai Ma! Kali ini aku bakalan review produk kecantikan yang legendaris dan sangat terjangkau. Yap, Viva cosmetics.

Walaupun produk ini udah ada sejak lama, tapi aku baru coba pakai produk ini sekitar kurang lebih 6 bulan. Awalnya cuman iseng karena banyak banget yang menyarankan produk ini. Setelah aku pakai ternyata cocok banget di aku! Nah, dari beberapa varian yang ada aku pilih untuk pakai yang Green Tea, karena kulitku yang cukup berminyak nih, Ma!

Tekstur milk cleansernya seperti lotion dan terdapat sedikit oil yang membuat kulit tidak kering setelah pemakaian. Cara pemakaiannya pun sangat mudah lho, Ma! Setelah diaplikasikan pada wajah, lalu pijat-pijat dan kemudian dilap dengan kapas. Kapas pun akan mengangkat sisa make-up yang ada pada wajah kita. Kemudian aplikasikan toner dengan kapas untuk memastikan tidak ada sisa make-up lagi. Tapi, penggunaan toner juga bisa dilewati kok, Ma. Mama bisa langsung mencuci wajah dengan facial wash.

Kemasannya cukup sederhana, botolnya berwarna hijau muda sesuai dengan variannya. Tutupnya yang fliptop cukup mudah digunakan tanpa khawatir produk akan tumpah. Namun, yang kuramg aku suka dari kemasan produk ini adalah plastik segelnya yang menyatu dengan label produk. Kadang ketika membuka segel produk nggak terasa malah plastik labelnya ikut sobek.

Dengan harga masing-masing sekitar Rp 7.000 – Rp 8.000 hasilnya nggak main-main lho, Ma! Bahkan mascara waterproofku bisa terhapus dengan produk ini! kekurangan dari produk ini adalah parfumnya yang sedikit menyengat dan aku rasa itu yang sering membuat kulit terasa agak perih saat pemakaian awal. Tapi, so far masih aman kok!

Kalau varian ini cocok untuk jenis kulit kering ga?