Mama pernah nggak sih ngerasa ragu buat minum obat selama masa kehamilan?
Menurut aku ini sih wajar ya, karena beberapa obat memang ada yang bisa menyebabkan gangguan kehamilan. Pastinya nggak mau dong, kehamilan mengalami masalah karena salah minum obat.
Nah, salah satu yang sering diragukan untuk dikonsumsi adalah Dulcolax, obat pencahar. Kira-kira, Dulcolax amankah untuk Ibu hamil? Yuk aku kasih tau informasi selengkapnya di bawah ini Ma!
Apa itu obat Dulcolax?
Dulcolax adalah obat pencahar atau stimulan yang bisa bantu melancarkan buang air besar. Jadi kalo ngalamin susah buang air besar atau konstipasi, obat ini bisa banget digunakan ya Ma.
Dulcolax mengandung bahan aktif bisacodyl, ini merupakan bahan aktif yang bekerja untuk merangsang gerak usus, sehingga kotoran bisa dengan mudah keluar.
Tapi bagaimana penggunaanya untuk Ibu hamil? Dulcolax Amankah untuk Ibu Hamil?
Menurut informasi yang aku dapat dari laman resmi Dulcolax, obat ini tidak menunjukkan adanya bukti efek samping berbahaya selama kehamilan. Tapi, penggunaan selama kehamilan khususnya di trimester satu, sebaiknya harus dengan dosis dan petunjuk penggunaan dari dokter ya Ma.
Dosis dan aturan pakai obat Dulcolax
Dosis umum: obat ini bisa diminum 1 sampai 2 tablet per hari. Tapi penggunaan untuk Ibu hamil, tentu harus dengan resep dokter ya!
Obat ini harus ditelan secara utuh, jangan dikunyah atau dihancurkan. Terus, sebaiknya Dulcolax tidak diminum bersamaan dengan antasida, susu atau produk olahan susu lainnya. Karena bisa merusak lapisan tablet, menghambat kerja obat di dalam tubuh, serta bukan tidak mungkin bisa menimbulkan efek samping.
Efek samping obat Dulcolax
Umumnya, setelah minum Dulcolax, perut akan terasa mulas. Ini merupakan respon yang wajar, dimana usus akan mengalami pergerakan guna mengeluarkan kotoran.
Tapi pada beberapa kondisi, Dulcolax mungkin menyebabkan efek samping seperti perut kram dan nyeri, pusing, mual, muntah serta rasa tidak nyaman di perut.
Harga: Dulcolax bisa dibeli di apotek atau minimarket dengan harga mulai dari Rp 11.000, per pack isi 10 strip.
Itu tadi Ma, informasi dari aku mengenai Dulcolax Amankah untuk Ibu Hamil. Sekali lagi aku coba ingatkan, kalau penggunaan obat ini sebaiknya harus dengan resep dan di bawah pengawasan dokter ya. Tujuannya tentu untuk menghindari efek samping pada tubuh yang tidak diinginkan. Semoga bermanfaat ya Ma!