Review Byurger Cafe, Sajikan Hidangan Enak dengan Interior Instagramble

group-image

Sabtu sore, saya sedang ingin bekerja di luar rumah. Bosan dengan suasana kamar, saya mencoba untuk mengunjungi Kota Depok sebagai tempat untuk work from cafe. 

Meski sebelumnya terjebak dengan hiruk pikuk jalan Margonda yang super macet, akhirnya saya dan teman saya memilih kawasan Mampang Sawangan, Depok untuk bekerja. 

Tak sangka, di tengah gaharnya Kota Depok, ada sebuah cafe yang begitu kekinian dan instagramble, sepintas saya merasa berada di Selatan Jakarta ketika masuk ke dalam restoran ini, namanya Byurger Cafe. 

Interior putih dan hijau menjadi pilihan restoran ini. Saya sepanjang mencari tempat duduk yang nyaman, terpana dengan dekorasi lampu gantung yang unik. 

Nomor satu saat WFC adalah stop kontak, ternyata setiap meja sudah ada. Satu lgi, WiFi pun tersedia di sini.

Masuk ke makanan, saya kira hanya ada menu burger saja, ternyata ada yang lain. Bosan dengan burger, saya memesan Ayam Kare (Rp. 55.000) yang isinya ayam goreng tepung, gulai, tomat ceri, kerupuk, dan nasi bashmati. Untuk porsinya lumayan besar.

Rasanya cukup enak, namun sayang saus gulainya kurang banyak dan bisa dibilang beda dengan tampilan di foto menunya hehe.

Teman saya, memilih chicken teriyaki (Rp. 55.000). Salah satu yang menarik adalah saus mayonya yang manis dan gurih, enak banget. 

Untuk minuman kami memilih Kopi Susu Gula Aren (Rp. 38.000), untuk kopinya creamy dan menurut saya cenderung sangat manis. Mungkin next, saya akan minta dikurangi lagi gulanya. 

Nah, kami juga memesan Pepperoni Di Manzo Pizza (Rp. 76.000) untuk pizzanya tipe yang tipis dengan saus yang melimpah. Ukurannya cukup besar, bisa dinikmati 2-3 orang. 

Untuk dessert, Strawberry Chessecake (Rp.38.000) cocok buat yang mau makan dessert tapi nggak suka yang terlalu manis bisa banget kamu pilih karena Mama bisa menemukan perpaduan asam, manis, dan crunchy di setiap suapan dessert yang satu ini.

Untuk vibes yang dihadirkan di restoran ini, menurut saya sangat cocok banget buat jadi tempat wfc, makan bareng keluarga, hingga makan sendirian karena restoran ini menghadirkan suasana yang hangat dan nggak terlalu bising. 

Sedangkan untuk makanan yang ditawarkan, sebanding dengan harganya. 

Kalau ditanya apakah akan kembali lagi?

Ya, saya akan ke sana lagi!

Komentar
Sabtu sore, saya sedang ingin bekerja di luar rumah. Bosan dengan suasana kamar, saya mencoba untuk mengunjungi Kota Depok sebagai....

Sabtu sore, saya sedang ingin bekerja di luar rumah. Bosan dengan suasana kamar, saya mencoba untuk mengunjungi Kota Depok sebagai tempat untuk work from cafe. 

Meski sebelumnya terjebak dengan hiruk pikuk jalan Margonda yang super macet, akhirnya saya dan teman saya memilih kawasan Mampang Sawangan, Depok untuk bekerja. 

Tak sangka, di tengah gaharnya Kota Depok, ada sebuah cafe yang begitu kekinian dan instagramble, sepintas saya merasa berada di Selatan Jakarta ketika masuk ke dalam restoran ini, namanya Byurger Cafe. 

Interior putih dan hijau menjadi pilihan restoran ini. Saya sepanjang mencari tempat duduk yang nyaman, terpana dengan dekorasi lampu gantung yang unik. 

Nomor satu saat WFC adalah stop kontak, ternyata setiap meja sudah ada. Satu lgi, WiFi pun tersedia di sini.

Masuk ke makanan, saya kira hanya ada menu burger saja, ternyata ada yang lain. Bosan dengan burger, saya memesan Ayam Kare (Rp. 55.000) yang isinya ayam goreng tepung, gulai, tomat ceri, kerupuk, dan nasi bashmati. Untuk porsinya lumayan besar.

Rasanya cukup enak, namun sayang saus gulainya kurang banyak dan bisa dibilang beda dengan tampilan di foto menunya hehe.

Teman saya, memilih chicken teriyaki (Rp. 55.000). Salah satu yang menarik adalah saus mayonya yang manis dan gurih, enak banget. 

Untuk minuman kami memilih Kopi Susu Gula Aren (Rp. 38.000), untuk kopinya creamy dan menurut saya cenderung sangat manis. Mungkin next, saya akan minta dikurangi lagi gulanya. 

Nah, kami juga memesan Pepperoni Di Manzo Pizza (Rp. 76.000) untuk pizzanya tipe yang tipis dengan saus yang melimpah. Ukurannya cukup besar, bisa dinikmati 2-3 orang. 

Untuk dessert, Strawberry Chessecake (Rp.38.000) cocok buat yang mau makan dessert tapi nggak suka yang terlalu manis bisa banget kamu pilih karena Mama bisa menemukan perpaduan asam, manis, dan crunchy di setiap suapan dessert yang satu ini.

Untuk vibes yang dihadirkan di restoran ini, menurut saya sangat cocok banget buat jadi tempat wfc, makan bareng keluarga, hingga makan sendirian karena restoran ini menghadirkan suasana yang hangat dan nggak terlalu bising. 

Sedangkan untuk makanan yang ditawarkan, sebanding dengan harganya. 

Kalau ditanya apakah akan kembali lagi?

Ya, saya akan ke sana lagi!

Bikin ngiler, Ma. ?

Aku gak suka pizza, tapi lihat pizza yang ini kok kayak menggugah selera. ?