5 Tingkah Anak yang Menunjukkan Kesedihan, Perhatikan Batita di Rumah
Meski berbeda, namun Mama harus tetap tenang dalam menanganinya
13 Juni 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Anak-anak, terutama yang masih berusia diantara 1 sampai 3 tahun, terkadang belum lancar dalam berbicara. Sehingga, mereka biasanya lebih sering menunjukkan ekspresinya melalui tingkah laku mereka.
Hal ini pun berlaku ketika si Kecil menunjukkan perasaan sedih mereka. Mereka cenderung menunjukkan perasaan sedih mereka melalui perilaku daripada kata-kata, karena kemampuan mereka untuk mengungkapkan perasaan secara verbal masih terbatas. Sehingga, mereka menggunakan tindakan dan reaksi fisik untuk menyampaikan apa yang mereka rasakan.
Maka dari itu, Mama perlu memahami perilaku anak untuk mengetahui tiap perasaan mereka. Kali ini Popmama.com akan membahasnya dalam 5 tingkah anak yang menunjukkan kesedihan.
1. Mengamuk (Tantrum)
Salah satu tanda paling umum bahwa si Kecil sedang sedih adalah mengamuk atau mengalami tantrum. Ketika anak merasa sedih karena tidak bisa mendapatkan apa yang mereka inginkan, mereka mungkin mulai menangis, berteriak, atau bahkan meronta-ronta di lantai.
Tantrum adalah cara si Kecil melampiaskan perasaan mereka ketika mereka belum mampu mengekspresikannya dengan kata-kata. Dalam menghadapi tantrum, Mama harus tetap tenang dan mau mendengarkan anak agar situasi dapat lebih baik.
Editors' Pick
2. Menjadi pendiam
Sebaliknya dari mengamuk, beberapa anak mungkin menunjukkan kesedihan mereka dengan menjadi sangat pendiam. Si Kecil bisa saja menutup diri, tidak banyak berbicara, atau menarik diri dari interaksi dengan orang lain.
Anak yang biasanya aktif dan ceria mungkin tiba-tiba menjadi tenang dan tidak bersemangat. Perubahan drastis dalam perilaku ini seringkali menunjukkan bahwa mereka merasa sedang sedih. Mama perlu memberikan perhatian ekstra dan waktu untuk berbicara dengan anak tentang apa yang mereka rasakan agar dapat membantu mengungkap apa yang mengganggu mereka.