Penting, Ini 5 Barang Anak yang Perlu Mama Siapkan Sebelum ke Daycare

Meski di daycare sudah memiliki fasilitas yang memadai, Mama tetap perlu siapkan barang-barang ini

9 Agustus 2020

Penting, Ini 5 Barang Anak Perlu Mama Siapkan Sebelum ke Daycare
Unsplash/zoo_monkey

Tempat penitipan anak atau Daycare merupakan salah satu pilihan tepat bagi Mama dan Papa sibuk bekerja di luar rumah.

Selain mempermudah pengasuhan para orangtua, Daycare juga memungkinkan anak untuk tumbuh mandiri dan kemampuan sosialisasi terbentuk dengan baik. 

Namun, sebelum memutuskan untuk menitipkan si Kecil ke Daycare, alangkah baiknya orangtua memerhatikan dengan baik kebutuhan apa saja yang perlu dipenuhi. Hal ini tentu untuk kebaikan buah hati agar mereka merasa aman dan tetap nyaman. 

Bagi Mama yang mungkin baru pertama kali menitipkan anak di Daycare, berikut Popmama.com berikan panduan barang-barang yang wajib dipersiapkan.

Dilansir dari laman verywellfamily, simak ulasannya yuk, Ma.

1. Popok, tisu, dan pakaian dalam

1. Popok, tisu, pakaian dalam
Unsplash/Nathan Dumlao

Apabila anak Mama masih menggunakan popok, barang penting ini tidak boleh terlewat! Jadi, persiapkan dengan baik jumlahnya sebelum menitipkan si Kecil di Daycare.

Mama pun perlu mengantisipasi sehingga persiapkan popok cadangan. Sertakan juga krim atau salep ruam popok dan plastik siap pakai yang dapat ditutup rapat untuk menempatkan popok sebelum dibuang. 

Jika anak sedang dalam masa toilettraining (pelatihan pispot), persiapkan jumlah celana khusus pelatihan dengan cermat, Ma. Bawa juga celana dalam dengan jumlah cukup banyak karena ada banyak kemungkinan hal terduga pada anak-anak. 

Selain itu, tisu juga penting untuk disiapkan karena akan sangat dibutuhkan. Sediakan satu wadah tisu penuh beserta isi ulang sebagai cadangannya untuk berjaga-jaga. 

Editors' Pick

2. Persiapkan pakaian tambahan untuk si Kecil

2. Persiapkan pakaian tambahan si Kecil
Unsplash/Baby Natur

Selama di Daycare, akan ada banyak kemungkinan yang bisa terjadi pada si Kecil. Terlebih saat usia balita yang sedang aktif-aktifnya, di mana seluruh kegiatan ingin dilakukan secara mandiri oleh anak.

Mulai dari makan, menggambar, mewarnai, atau aktivitas lainnya. Jadi, Mama perlu menyiapkan pakaian tambahan di luar kebutuhan utamanya. 

Sebaiknya, susun setiap pakaian dan masukkan ke dalam plastik yang bisa ditutup rapat sehingga dapat digunakan ulang sebagai tempat pakaian kotor. Cara ini tentu akan memudahkan para pengasuh di Daycare

Sertakan juga jaket atau kaus ekstra, topi, dan beberapa sarung tangan untuk berjaga-jaga, Ma. Selain itu, ada baiknya Mama memberikan label dengan nama lengkap anak di setiap barang agar tak tertukar dengan milik orang lain. 

3. Kebutuhan anak selama tidur siang

3. Kebutuhan anak selama tidur siang
Unsplash/Peter Bucks

Setiap Daycare memiliki fasilitas yang berbeda. Jadi, sebaiknya Mama memeriksa tempat tidur siang untuk si Kecil di sana. Apakah alas, tempat tidur, bantal, dan selimutnya nyaman digunakan. 

Jika perlu, persiapkan kebutuhan tidur siang buah hati selama dititipkan ke Daycare. Mengingat kecelakaan bisa saja terjadi saat jam tidur siang, seperti terbentur atau jatuh dari tempat tidur, Ma. 

Selain itu, sediakan empeng sebanyak 2–3 buah jika anak Mama terbiasa menggunakan empeng sebelum tidur. Hal ini karena empeng biasanya cukup rawan hilang. Bawakan juga barang kesayangan yang biasa ia gunakan saat tidur jika ada. 

4. Makanan dan minuman untuk kebutuhan anak

4. Makanan minuman kebutuhan anak
Unsplash/Kazuend

Umumnya, setiap Daycare menyediakan makanan dan minuman untuk anak-anak, seperti susu, makanan ringan, dan makan siang. Namun, tak ada salahnya jika Mama membawakan makanan serta minuman khusus untuk si Kecil. 

Sebelum itu, ada baiknya Mama tanyakan dahulu ke bagian penyedia makanan di Daycare. Makanan atau minuman apa saja yang boleh maupun dilarang untuk dibawa anak. 

Tanyakan juga apakah Mama dapat menyimpan makanan di lemari es dan apakah mereka dapat memanaskan kembali makanan yang dibawa buah hati. Hal ini karena setiap Daycare memiliki kebijakannya masing-masing. 

Mama mungkin disarankan untuk membawa makanan ringan agar anak dapat makan sendiri. Seperti roti bagel, buah-buahan yang telah dipotong kecil, jelly, irisan keju, biskuit, atau lainnya. 

Apabila Mama diminta untuk memberikan cangkir untuk anak, persiapkan setidaknya 2 cangkir yang diberi label nama dengan jelas. Ingatlah juga untuk mengemas sendok dan garpu jika tempat penitipan anak Mama tidak menyediakan peralatan makan. 

5. Obat-obatan untuk situasi darurat dan tak terduga

5. Obat-obatan situasi darurat tak terduga
Unsplash/Laurynas Maureckas

Anak balita Mama mungkin memerlukan pereda nyeri, pereda demam, atau salep untuk tumbuh gigi saat dititipkan ke Daycare. Persiapkan obat-obatan dan wadah yang tepat dengan diberi label nama jelas si Kecil. 

Selain itu, Mama juga perlu menyediakan sunscreen untuk anak-anak.

Hal ini karena di Daycare, anak biasanya melakukan banyak aktivitas di luar ruangan yang terpapar sinar matahari langsung. Jadi, penting untuk menggunakan sunscreen sebagai pelindung diri. 

Itulah 5 barang utama yang penting untuk Mama persiapkan sebelum menitipkan buah hati di Daycare. Semoga dapat membantu, ya. 

Baca juga:

The Latest